Babak perempat final All England Open 2025 telah rampung digelar pada Jumat (14/03/2025) di Utilita Arena Birmingham, Inggris. Dari empat wakil Indonesia yang berlaga, hanya dua pasangan ganda putra yang berhasil lolos ke semifinal.
Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana berhasil melaju ke semifinal usai kalahkan wakil Taipei, Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan. Lewat laga rubber yang sengit, Leo/Bagas akhirnya menyudahi perlawanan Lee/Yang.
Sempat unggul mudah di set pertama, Leo/Bagas justru harus kehilangan set kedua. Namun, akhirnya Leo/Bagas menangi rubber game yang dramatis dengan skor akhir 21-11, 20-22, dan 22-20.
Sebelumnya, Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani juga berhasil amankan tiket semifinal. Sama-sama jegal wakil Taipei, Sabar/Reza kandaskan Liu Kuang Heng/Yang Po Han.
Sabar/Reza menang straight game dengan skor 21-11, 21-17 atas Liu/Yang. Dengan hasil ini, laga semifinal dipastikan akan menjadi ajang perang saudara antar wakil ganda putra tanah air.
Meski cukup disayangkan, tetapi laga perang saudara antara Leo/Bagas dan Sabar/Reza juga sekaligus memastikan satu wakil Indonesia amankan satu tiket di partai final. Peluang mempertahankan tradisi gelar nomor ganda putra pun makin terbuka.
Tren positif dari dua wakil ganda putra sayangnya tidak dibarengi wakil tunggal putri dan ganda campuran. Langkah Gregoria Mariska Tunjung dan Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emmanuelle Widjaja harus terhenti di perempat final.
Jorji dipaksa menyerah di hadapan Han Yue dalam laga dua gim dengan skor 15-21, 17-21. Sementara Rehan/Gloria gagal melaju lebih jauh usai dikalahkan Feng Yanzhe/Wei Yaxin, 10-21 dan 14-21.
Rekap Laga Wakil Indonesia di Perempat Final All England 2025
Tunggal Putri
- Gregoria Mariska Tunjung vs Han Yue (15-21, 17-21)
Ganda Putra
- Leo Rolly Carnando/Bagas Maulana vs Lee Jhe Huei/Yang Po Hsuan (21-11, 20-22, 22-20)
- Sabar Karyaman Gutama/Moh. Reza Pahlevi Isfahani vs Liu Kuang Heng/Yang Po Han (21-11, 21-17)
Ganda Campuran
- Rehan Naufal Kusharjanto/Gloria Emmanuelle Widjaja vs Feng Yanzhe/Wei Yaxin (10-21, 14-21)
Baca Juga
-
Ester Wardoyo Melenggang ke Semifinal Ruichang China Masters 2025
-
Juara All England yang Gagal Pertahankan Gelarnya, Ada Fajar/Rian dan Jojo!
-
Jadwal Laga Empat Wakil Indonesia di Perempat Final All England 2025
-
Ester Wardoyo Melaju ke Perempat Final Ruichang China Masters 2025
-
2 Atlet Profesional Indonesia Melenggang ke Perempat Final All England 2025
Artikel Terkait
-
Perbandingan Pemain Abroad Timnas Indonesia Vs Australia, Banyak Mana?
-
Respons Egy Maulana Vikri yang Dicoret dari Timnas Indonesia di Detik-detik Akhir
-
Prabowo Setuju Moratorium Dicabut! PMI Bisa Kembali Kerja ke Arab Saudi, Ada Bonus Umrah Setelah Dua Tahun
-
Timnas Indonesia Malah Turun Ranking FIFA Jelang Lawan Australia
-
Timnas Indonesia Dilatih Patrick Kluivert, Striker Australia: Pasti Dia Memberikan Sesuatu yang Berbeda
Sport
-
Jelang Hadapi Australia, Mees Hilgers Ungkap Rasa Optimisme di Skuad Garuda
-
Ester Wardoyo Melenggang ke Semifinal Ruichang China Masters 2025
-
Jeda Kompetisi, Persita Tangerang Wajib Evaluasi usai Dibekuk Malut United FC
-
Moncer di Thailand, Ai Ogura Ingin Balapan yang Menantang di GP Argentina
-
Sirkuit Argentina Berdebu, Marc Marquez Diprediksi Makin Menggebu
Terkini
-
Kesepian di Tengah Keramaian: Review Novel 'Malam Putih'
-
3 Rekomendasi Merk Beras Terbaik untuk Kegiatan Zakat Fitrah, Apa Saja?
-
Sinopsis Court: State Vs A Nobody, Film India yang Dibintangi Harsh Roshan
-
Goes to Coachella, ENHYPEN Torehkan Tinta Emas Lewat Tripple Million Seller
-
Tampil Fresh dan Elegan! Ini 3 Dress Putih untuk Lebaran yang Wajib Dicoba