Mencari kedai kopi bukanlah hal yang sulit saat ini. Banyak kedai kopi bermunculan akhir-akhir ini. Salah satu pendatang baru dunia perkopian di Yogyakarta adalah Bura Bura Coffee. Kedai kopi ini baru berdiri pada tanggal 5 Mei 2021.
Bura Bura Coffee menyediakan ruangan indoor dan outdoor. Ruangan indoor berisi sejumlah meja dan kursi dengan bentuk unik dan nuansa Jepang yang kental. Desain interior didominasi oleh warna abu-abu dan cokelat. Sementara itu, area outdoor digunakan sebagai smoking area.
Menu signature dari Bura Bura Coffee terdiri dari Chunky Monkey, Zu Presso, dan Vanilla Apocalypse dengan harga Rp23.000 sampai Rp27.000. Ada pula beberapa menu non-coffee signature di antaranya Berry Pop, Sour Shot, Charcoal Chrunch, Sweet Sakura, dan Choco. Kategori menu non-coffee signature dipatok dari harga Rp20.000 sampai Rp27.000.
Tak hanya itu, Bura Bura Coffee juga menghadirkan menu basic dan latte, seperti salted caramel, charcoal latte, matcha, red velvet, black, white, mocha, avocado, dan butterscotch. Untuk menu manual brew di sini tersedia V60. Selain itu, terdapat pilihan teh yang terdiri dari Lychee Iced Tea dan Sparkling Ocha. Beberapa menu tersebut dibanderol dengan kisaran harga Rp20.000 sampai Rp25.000.
Untuk mengganjal perut yang sedikit lapar, kalian dapat memesan snack di Bura Bura Coffee. Sejumlah snack yang ditawarkan di antaranya Kalis Premium, Kalis Reguler, muffin, croissant original, dan croissant almond/chocolate/cheese. Aneka snack di tempat ini dapat dinikmati dengan merogoh kocek Rp12.000 sampai Rp18.000.
Selama masa PPKM darurat ini Bura Bura Coffee hanya melayani take away dan delivery only. Selain itu, kalian dapat memesan melalui aplikasi ojek online.
Bura Bura Coffee juga mengubah jam operasional mulai dari pukul 07.00-17.00 WIB setiap hari. Kedai kopi ini terletak di Ruko Cokro Square, Jl. HOS Cokroaminoto No. Kav 0, Tegalrejo, Kemantren Tegalrejo, Kota Yogyakarta atau satu lokasi dengan Ekkon Hotel.
Nah, jadi tunggu apalagi, jika kalian ingin minum kopi dengan suasana ala Jepang, Bura Bura Coffee dapat menjadi pilihan yang tepat. Selamat mencoba!
Baca Juga
-
Wanita Harus Tahu, 4 Penyebab Badan Lemas saat Menstruasi
-
Hindari dari Sekarang, Ini 4 Kebiasaan Penyebab Sahabat Pergi Menjauh
-
Mudah Tergiur? Ini 4 Tips Ampuh Tahan Godaan Makan Junk Food
-
4 Kesalahan Mencuci Wajah, Bisa Bikin Jerawatan
-
Belajar Memasak, Ini 4 Kesalahan Penyebab Donat Tidak Mengembang
Artikel Terkait
-
Sua Coffee, Tempat Berjumpa sambil Menyesap Kopi
-
Kastem Space Coffee Jogja, Kedai Kopi dengan Nuansa Alam yang Rindang
-
Wisata Kuliner Jakarta, dari Bubur Ayam Barito sampai Bebek Kaleyo
-
Bakso Campur Kepiting dalam Kelapa Muda di Asahan, Rasanya Gurih Cuy
-
Tarbush, Suguhkan Hidangan Cepat Saji Khas Timur Tengah
Ulasan
-
Tanah Tabu: Suara Perlawanan Perempuan dari Jantung Papua
-
Kafir: Gerbang Sukma, Horor Religi yang Mengusik Nurani
-
Film Kafir: Gerbang Sukma, Kembalinya Karma yang Datang Menagih Nyawa!
-
Return to Silent Hill: Adaptasi Horor yang Mengecewakan dan Gagal Total!
-
Mengenal Sisi Lain Tan Malaka Lewat Karya Legendaris Dari Penjara ke Penjara
Terkini
-
Rian D'Masiv Buka Suara soal Tudingan Lakukan Child Grooming, Bantah Tegas?
-
4 Lip Serum Berbahan Shea Butter, Solusi Atasi Bibir Kering dan Pecah-Pecah
-
Selamat Jalan Kozo Shioya, Sosok Onii-chan di Balik Suara Majin Buu
-
Urbanisasi Cepat dan Hilangnya Ruang Hidup Berkelanjutan
-
Ahn Eun Jin dan Seo Kang Joon Akan Jadi Pasangan di Drama Another Love But You