Selain pusat mode dunia, Perancis juga dikenal sebagai surganya kuliner, terutama kue atau kudapan khasnya. Rasanya tidak ada makanan khas Perancis yang rasanya tidak enak, bahkan hidangan tersebut selalu memberikan rasa yang eksklusif saat dimakan.
Salah satu makanan yang terkenal dari Perancis adalah kue atau dessertnya. Selain rasa yang lezat, kue-kue ini juga memiliki bentuk yang lucu sehingga cocok bila dijadikan buah tangan. Berikut adalah kue-kue khas Perancis tersebut.
1. Crepes
Crepes merupakan salah satu dessert khas Perancis yang populer di Indonesia, bentuk crepes menyerupai kue leker yang biasa dijual di depan SD. Crepes yang berasal dari Perancis dibuat dengan menggunakan tepung terigu dan telur yang dipanggang dengan bentuk lingkaran, lalu diberi isian berupa gula, selai, buah-buahan, atau selai cokelat. Ada pula jenis crepes asin yang isinya berupa sayuran, keju, telur, dan daging.
2. Macaron
Siapa yang tidak kenal dengan biskuit warna-warni super lucu ini? Macaron adalah kue khas Perancis yang terbuat dari tepung almon, gula, putih telur, dan pewarna makanan. Isiannya berupa krim dengan berbagai rasa yang lumer, memberi sensasi berbeda setelah mengigit bagian luarnya yang renyah. Selain rasa yang enak, bentuk dan warna macaron menjadi daya tarik kue kering ini.
3. Croissant
Kue dengan bentuk menyerupai bulan sabit ini memiliki tekstur lembut dan berlapis-lapis, di bagian luarnya diberi olesan mentega sehingga menambah rasa manis gurih. Di Perancis, croissant tidak diberi isian apa pun, sedangkan di tempat lain croissant dikreasikan dengan isian berupa selai, cokelat, dan daging.
4. Mille-Feuille
Kue Mille-Feuille asal Perancis ini dibuat dari pastry yang ditumpuk berlapis-lapis dengan tambahan krim di setiap selanya. Ada pula yang memberi tambahan isi berupa buah sehingga menambah citarasa dan tampilannya juga semakin cantik. Di luar negara asalnya, kue Mille-Feuille ini memiliki nama sendiri-sendiri, salah satunya adalah kue napoleon.
5. Éclair
Kamu penggemar choux pastry atau kue sus? Kalau iya, kamu wajib banget coba kue yang satu ini. Namanya Éclair, kue ini masih satu jenis dengan kue sus, bedanya éclair memiliki bentuk panjang dan diberi topping berupa vla atau selai cokelat.
Itulah 5 kue khas Perancis yang enak dan estetik. Bentuknya yang super lucu, membuatnya bisa dijadikan sebagai referensi hadiah atau buah tangan.
Baca Juga
-
Pakai Motor GP23, Marc Marquez Tidak Minta Tambahan Aneh-Aneh ke Ducati
-
Bakal Tinggalkan Ducati, Jorge Martin Tak Pernah Berpikir untuk Kembali
-
Casey Stoner: Ducati Bisa Lakukan Apa Saja untuk Pertahankan Gelar Juara
-
Pindah ke Yamaha, Jack Miller Terinspirasi oleh Lorenzo dan Rossi
-
Tak Hanya Fisik, Borsoi Bantu Jorge Siapkan Mental Jelang Final MotoGP 2024
Artikel Terkait
-
Ulasan Buku Badu dan Kue Pesanan: Membangun Rasa Percaya Diri Sejak Dini
-
Nikmati Es Krim Varian Rasa dengan Cara Berbeda, 'Dessert' Manis Tak Membosankan
-
Netizen Baru Sadar Ada yang Aneh dari Kue Ulang Tahun Fuji: Jangan-Jangan ...
-
Sepotong Kue Pernikahan Ratu Elizabeth Ditemukan di Bawah Tempat Tidur, Terjual dengan Harga Fantastis
-
Tawuran Brutal di Kereta Paris: Remaja Bersenjata Kapak, Pedang, & Tongkat Baseball
Ulasan
-
Ulasan Novel Home Sweet Loan:Impian di Tengah Tantangan Finansial
-
Ulasan Novel 'Ranah 3 Warna', Buah dari Kesabaran dalam Meraih Cita-cita
-
Duka di Balik Komedi, Ulasan Novel Capslok: Capster Anjlok
-
Ulasan Novel Persona: Kisah Remaja dalam Menghadapi Ekspektasi Sosial
-
Ulasan Buku High Value Woman: Menjadi Perempuan Berprinsip dan Percaya Diri
Terkini
-
Petuah Shin Tae-yong Sebelum Skuad Garuda Hadapi Jepang, Minta Pemain Enjoy
-
Hengkang dari RIIZE, SM Umumkan Seunghan Bakal Debut Sebagai Artis Solo
-
Romantisasi Kesehatan Mental Gen Z: Saatnya Berhenti dan Berpikir Kembali
-
Imabsi Gelar Kelas Karya Batrasia ke-6, Bahas Repetisi dalam Puisi
-
Jalin Kerjasama Internasional, Psikologi UNJA MoA dengan Kampus Malaysia