Serial Netflix Korea terbaru, All of Us Are Dead kembali menarik perhatian dunia dengan ceritanya yang luar biasa. Sejak perilisannya, kisah seputar zombi ini melanjutkan kesuksesan serial Korea lainnya, seperti Squid Game, Hellbound, dan Arcane, dengan menempati posisi pertama tontonan yang paling banyak ditonton di seluruh dunia berturut-turut.
All of Us Are Dead sendiri merupakan bentuk adaptasi webtoon berjudul “Now At Our School” karya Joo Dong Keun. Drama Korea ini dibintangi banyak aktor muda, seperti Park Ji-hoo, Yoon Chan-young, Park Solomon, Cho Yi-hyun, Yoo in Soo, Lee Yoo Mi dan masih banyak lagi.
Serial thriller ini banyak menunjukkan bagian yang menegangkan dan mengharukan. Hal ini yang membuat penonton menginginkan kelanjutan cerita dari All of Us Are Dead di musim kedua. Walau belum ada konfirmasi langsung dari pihak produksi serial ini, penggemar memiliki harapan pada cerita yang lebih memuaskan di musim kedua.
Berikut 3 hal yang diharapkan jika Ada All of Us Are Dead Season 2
1. Cheong-San Selamat dari Aksi Pengeboman
Seperti dalam serial, Cheong-san mengorbankan dirinya untuk mengalihkan para zombi agar teman-temannya bisa melarikan diri dan selamat. Namun, pada saat itu juga terjadi pengeboman yang bertujuan untuk memusnahkan semua zombi. Malangnya. Cheong-san ikut terkena pengeboman tersebut.
Mengingat dia termasuk pemeran utama, banyak penonton yang berharap Cheong-san selamat dari peristiwa itu dan tidak berubah menjadi zombie setelah digigit oleh Gwi Nam maupun zombi lainnya. Serta di season dua diharapkan kisah cintanya dengan sahabat kecilnya, On-jo tetap berlangsung. Di salah satu scene akhir, tampak semua zombi terbakar dan beberapa penonton menganggap salah satu dari itu adalah Cheong-san. Namun, sampai sekarang tidak ada yang tahu apakah Cheong-san selamat atau tidak.
2. Eun-Ji dapat Membalas Dendamnya pada Gwi Nam
Karakter Eun-ji yang banyak menarik perhatian penonton ketika berubah menjadi halfbies atau manusia setengah zombi. Sementara itu, dia memiliki kisah yang memilukan, yakni mendapat kekerasan bullying, bahkan seksual dari kelompok perisak sekolahnya. Dalam kelompok tersebut termasuk Gwi Nam yang memperlakukan Eun-Ji secara keji. Salah satunya memaksa Eun-ji menanggalkan pakaiannya dan merekamnya.
Tidak hanya itu, Gwi Nam berencana akan menyebarkan video tersebut. Eun-ji pun merasa malu dan sempat memutuskan untuk bunuh diri sebelum berubah menjadi setengah zombi. Penonton berharap Eun-ji bisa membalaskan dendamnya pada Gwi Nam yang setimpal dengan semua kekerasan sebelumnya.
3. Siswa yang Selamat dapat Melanjutkan Sekolah
Salah satu yang diharapkan penonton, semua siswa yang selamat dapat kembali bersekolah. Jika ada musim kedua, akan lebih menarik semua siswa tersebut melanjutkan kisah mereka di bangku SMA, seperti karakter Ha-ri dan Mi-jin yang merupakan siswa kelas 12. Selain itu, kisah romantis dari Su-hyeok dan Nam-ra sudah ditunggu-tunggu kelanjutannya. Untuk itu terjadi, setidaknya harus ada solusi dalam penanganan virus jonas yang diciptakan oleh guru sains, Byeong-chan, salah satunya ada penemuan vaksin atau obat.
Nah, itulah tiga harapan penonton jika ada All of Us Are Dead season 2. Kira-kira apakah ada harapan kamu yang lain dari serial ini?
Baca Juga
-
3 Web Drama Korea Terbaru Bulan Juli, Ada Doyoung NCT!
-
5 Penampilan Boy Grup K-Pop Terbaik Paruh Pertama 2022, Ada TREASURE!
-
Memasuki Paruh Kedua, Ini 5 Daftar Drama Korea Terbaru di Bulan Juli!
-
Maraknya Kencan Daring, Simak 3 Tips sebelum Melakukannya!
-
3 Alasan Kamu Harus Nonton Drama Fantasi Alchemy of Souls, Bertabur Bintang!
Artikel Terkait
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
5 Drama Korea Kim Min Kyu yang Wajib Masuk Watchlist, Teranyar 'Bitch and Rich 2'
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
Ulasan
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau
-
Tetap Kuat Menjalani Hidup Bersama Buku Menangis Boleh tapi Jangan Menyerah
Terkini
-
Byeon Woo Seok Nyanyikan Sudden Shower di MAMA 2024, Ryu Sun Jae Jadi Nyata
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?