Eswatini atau Swaziland adalah negara yang terletak di bagian selatan Benua Afrika. Negara ini memiliki keunikan yaitu memiliki dua Ibukota, yaitu Mbabane dan Lobamba.
Negara ini juga merupakan salah satu negara yang sistem pemerintahannya berbentuk kerajaan. Negara ini memiliki beragam fakta yang mungkin Anda tidak ketahui sebelumnya.
Menyadur dari factsaboutanything.com, berikut ini adalah 6 fakta negara Eswatini.
1. Eswatini adalah negara terkecil kedua di daratan Afrika
Memiliki area seluas 17.364 kmĀ² (6.704 sq mi), Eswatini adalah negara terkecil kedua di daratan Afrika. Hanya The Gambia yang memiliki ukuran lebih kecil.
2. Eswatini terkurung daratan dan berbagi perbatasan darat dengan dua negara
Eswatini berbatasan dengan Mozambik (108 km/67 mi) di bagian timur laut dan Afrika Selatan (438 km/272 mi) di bagian utara, barat, dan selatan.
3. Puncak tertinggi di Eswatini adalah Emlembe
Terletak di timur negara di pegunungan uKhahlamba (atau Drakensberg), di perbatasan dengan Afrika Selatan, Emlembe adalah gunung tertinggi di Eswatini yang memiliki ketinggian 1.862 m (6.109 kaki).
4. Eswatini adalah negara yang menganut monarki absolut terakhir di Afrika dan salah satu dari sedikit negara yang tersisa di dunia
Eswatini adalah salah satu dari sedikit negara yang menganut monarki absolut yang tersisa di dunia. Monarki absolut adalah bentuk pemerintahan yang memberikan otoritas tertinggi kepada raja, tidak dibatasi oleh hukum tertulis, legislatif, atau kebiasaan.
Mswati III adalah raja Eswatini saat ini. Menurut tradisi, raja memerintah bersama ibunya yang dikenal sebagai "Nndlovukazi" (Gajah betina) sedangkan Raja disebut sebagai "Nngwenyama" (Singa).
5. Eswatini memiliki raja yang paling lama memerintah dalam sejarah dunia
Raja Sobhuza II, ayah dari Mswati III, memerintah dari tahun 1899 hingga 1982 dan menghabiskan 82 tahun 253 hari di atas takhta. Hal ini membuatnya menjadi raja yang paling lama memerintah dalam sejarah dunia.
6. Eswatini memiliki dua ibu kota
Eswatini adalah salah satu dari sedikit negara yang secara resmi memiliki lebih dari satu ibu kota. Ibukota eksekutif dan pusat administrasi negara adalah Mbabane. Lobamba adalah ibu kota legislatif Eswatini dan tempat kedudukan Raja Mswati III dan ibunya, sekitar 18 km (11 mi) dari Mbabane. Kota ini menjadi rumah bagi gedung parlemen dan lembaga nasional lainnya.
Itulah tadi 6 fakta tentang Eswatini. Bagaimana, apakah Anda baru mengetahui hal-hal yang ada di negara ini?
Baca Juga
-
Memiliki Gunung Tertinggi Kedua di Dunia, Inilah 13 Fakta Negara Pakistan
-
5 Fakta Qatar, Salah Satu Negara Terkaya di Dunia
-
4 Fakta UEA, Negara Ini Memiliki Gedung Tertinggi di Dunia
-
5 Fakta Uzbekistan, Salah Satu Negara Pengekspor Kapas Terbesar di Dunia
-
5 Fakta Yaman, Satu-satunya Negara Republik di Jazirah Arab
Artikel Terkait
-
KPK: Kasus Korupsi LPEI Rugikan Negara Rp1 Triliun
-
Mantan Bos Timah Ungkap Tak Pernah Lihat Laporan Dokumen Kerugian Negara Rp300 Triliun
-
Sempat Dirawat Selama Sebulan, Abdee Slank Kini Masih Harus Bolak-balik ke Rumah Sakit
-
Beda Kelas LHKPN Nisya Ahmad vs Jeje Govinda, Ada yang Punya Utang Lebih dari Rp4 Miliar
-
Hitung Total Loss dan Real Cost, KPK Taksir Kerugian Negara di Kasus Taspen Capai Rp1 Triliun Lebih
Ulasan
-
Ulasan Buku Sukses Meningkatkan Kualitas Diri, Panduan Praktis Meraih Impian
-
Review Webtoon Pasutri Gaje, Drama Kehidupan Rumah Tangga yang Relate!
-
Ulasan Buku 'Cindelaras', Kisah Permaisuri Raja yang Dibuang ke dalam Hutan
-
Ulasan Film Monolith: Keberanian Seorang Ibu dalam Melindungi Anaknya
-
Ulasan Film REC, Horor Found Footage yang Mencekam
Terkini
-
Sinopsis Citadel: Honey Bunny, Series Terbaru Varun Dhawan di Prime Video
-
4 Rekomendasi Film yang Dibintangi Dakota Fanning, Terbaru Ada The Watchers
-
Sukses! Mahasiswa Amikom Yogyakarta Adakan Sosialisasi Pelatihan Desain Grafis
-
EXO 'Monster': Pemberontakan dari Psikis Babak Belur yang Diselamatkan Cinta
-
Tayang 22 November, Ini 4 Pemain Utama Drama Korea When The Phone Rings