Scroll untuk membaca artikel
Hernawan | Annisa Reswara
Bagiak Oleh-Oleh Khas Banyuwangi (instagram/bagiakgajahholing)

Kota Banyuwangi sempat viral lantaran diduga sebagai lokasi asli KKN di Desa Penari. Namun siapa sangka, ternyata ada sejumlah oleh-oleh khas Banyuwangi yang populer dan biasanya dicari para pelancong jika berkunjung ke kota dengan julukan Bumi Blambangan tersebut.

Berkunjung ke Banyuwangi memang belum lengkap kalau nggak membeli beberapa oleh-oleh khas Banyuwangi sebagai buah tangan untuk teman dan saudara. Sebagai salah satu kota destinasi wisata yang alam yang banyak dikunjungi, Banyuwangi juga memiliki beraneka macam oleh-oleh yang enak.

Lantas apa saja sih oleh-oleh khas Banyuwangi yang populer dan paling dicari para wisatawan? Daripada penasaran, berikut ini daftarnya.

BACA JUGA: CEK FAKTA: Keputusan Jokowi, Ferdy Sambo Akan Segera Ditembak Mati, Benarkah?

1. Pia Glenmore

Pia Glenmore (instagram/pia_glenmorebanyuwangi)

Rekomendasi oleh-oleh khas Banyuwangi yang pertama adalah Pia Glenmore. Jika biasanya oleh-oleh pia berasal dari Solo atau Jogja, namun ternyata Banyuwangi juga punya oleh-oleh pia yang nggak kalah enak.

Camilan ini merupakan produk ekonomi kreatif karya masyarakat Kecamatan Glenmore. Karena itu disebut dengan Pia Glenmore. Seperti pia pada umunya, pia glenmore juga memiliki isian yang tebal dengan kulit yang tips dan renyah. Jadi nggak heran kalau banyak yang memburu pia glenmore sebagai oleh-oleh.

2. Ladrang

Ladrang ( instagram/hobimakan.banyuwangi)

Kamu pernah mendengar jajanan bernama Ladrang? Sebagai informasi, Ladrang merupakan oleh-oleh khas Banyuwangi yang terbuat dari dari ubi jalar yang diolah menjadi sejenis keripik dengan bentuk memanjang seperti cheese stick.

Oleh-oleh khas Banyuwangi yang satu ini bercitarasa manis dan sudah terkenal di kalangan para wisatawan.

3. Sale Pisang

Sale Pisang Banyuwangi (instagram/bestiengemil)

Wah kalau oleh-oleh yang satu ini sudah nggak heran deh kalau jadi rebutan para wisatawan untuk dijadikan oleh-oleh. Sebab sale pisang memiliki varian rasa dan aroma khas yang menggugah selera.

Saat ini sale pisang sudah dikreasikan tidak hanya dalam bentuk sale pisang, tapi juga terdapat molen sale pisang yang rasanya nggak kalah enak.

BACA JUGA: CEK FAKTA: Benarkah Venna Melinda Meninggal Dunia?

4. Bagiak

Bagiak Banyuwangi (instagram/bagiakgajahholing)

Rekomendasi oleh-oleh khas Banyuwangi yang terakhir adalah Bagiak. Bagiak merupakan camilan berbentuk persegi panjang dengan rasa manis, asih, dan gurih yang bercampur menjadi satu.

Oleh-oleh ini banyak dicari, karena para wisatawan merasa belum lengkap kalau nggak membeli oleh-oleh yang satu ini.

Nah, itu tadi beberapa oleh-oleh khas Banyuwangi yang populer dan paling dicari para wisatawan. Kalau kamu ke Banyuwangi, kamu wajib beli juga ya.

Annisa Reswara