Banyak yang mengira bahwa jurusan Sastra Inggris hanya mempelajari bahasa Inggris. Padahal, jurusan Sastra Inggris banyak mempelajari hal lain seperti mempelajari bagaimana membuat sebuah cerita, mengkaji sebuah bahasa, mempelajari tentang komunikasi publik, dan masih banyak lagi.
Jika kamu adalah lulusan Sastra Inggris, kamu tidak perlu khawatir tentang prospek kerja yang akan kamu dapat. Lulusan Sastra Inggris memiliki banyak peluang untuk memasuki dunia kerja jika kamu benar-benar menguasai ilmu yang kamu dapat selama di bangku kuliah.
Penasaran apa saja prospek kerja jurusan Sastra Inggris? Yuk simak penjelasan di bawah ini.
1. Diplomat
Diplomat adalah seorang yang ditunjuk oleh sebuah negara untuk menjalankan tugas diplomatik di negara lain. Tidak heran jika seorang diplomat sering berpergian ke luar negeri karena memang itu adalah bagian dari tugas mereka. Kemampuan bahasa Inggris, keterampilan dalam komunikasi, dan negosiasi menjadi aspek penting untuk menjadi seorang diplomat. Jika kamu adalah seorang lulusan Sastra Inggris, kamu berkesempatan untuk menjadi seorang diplomat dengan gaji yang berkisar antara Rp4.000.000 - Rp 8.000.000 per bulan.
2. Penerjemah
Jika kamu sudah menguasai bahasa Inggris dengan baik, kamu akan mudah mendapatkan pekerjaan sebagai penerjemah. Kamu bisa menjadi seorang translator atau interpreter. Seorang translator memiliki tanggung jawab untuk melakukan alih bahasa secara tertulis. Sedangkan, interpreter adalah seorang yang memiliki tanggung jawab untuk melakukan alih bahasa secara lisan. Dengan menjadi translator, kamu juga berkesempatan untuk bekerja di perusahaan asing atau bekerja di luar negeri.
3.Educational Entrepreneur (Edupreneur)
Edupreneur adalah seorang yang melakukan usaha dalam bidang pendidikan. Menjadi seorang edupreneur adalah salah satu prospek kerja jurusan Sastra Inggris yang menjanjikan. Kamu bisa membuka usaha di bidang pendidikan tanpa mengeluarkan banyak modal seperti mengadakan kursus bahasa Inggris. Modal utama yang harus dipersiapkan adalah tenaga pendidik yang memiliki kemampuan dalam bidang bahasa Inggris.
4. Penulis
Menjadi seorang penulis adalah salah satu peluang kerja bagi lulusan Sastra Inggris. Bermodalkan kemampuan dalam membuat cerita, menulis artikel, dan menerjemahkan teks, kamu bisa menjadi penulis hebat dan menghasilkan banyak uang. Menjadi penulis juga merupakan salah satu pekerjaan yang bisa kamu lakukan di rumah. Kamu bisa menjadikan pekerjaan ini sebagai pekerjaan utama maupun pekerjaan sampingan. Dengan menjadi penulis, kamu juga bisa bekerja untuk perusahaan asing atau bekerja di luar negeri.
5. Tour Guide
Tour guide atau pemandu wisata juga merupakan salah satu prospek kerja lulusan Sastra Inggris yang menjadi incaran banyak orang. Dengan menjadi tour guide, kamu bisa merasakan sensasi bekerja sambil jalan-jalan. Kamu tidak hanya bisa menjadii tour guide di dalam negeri, tapi kamu berkesempatan juga untuk pergi ke luar negeri. Keterampilan dalam berbahasa Inggris, komunikasi, dan sejarah tentang suatu tempat, menjadi aspek penting untuk menjadi tour guide.
Itulah 5 prospek kerja jurusan Sastra Inggris. Semoga bermanfaat!
Baca Juga
-
Prokrastinasi: Pahami Akar Masalah dan Cara Membentuk Hidup yang Lebih Baik
-
5 Tips Mengembangkan Keterampilan Sosial pada Anak
-
Menggabungkan Karier dan Kehidupan Pribadi: Tips untuk Menjaga Keseimbangan
-
Parenting di Era Teknologi: Menyeimbangkan Kehidupan Layar dan Dunia Nyata
-
Jangan Ngasal! Simak 4 Tips Memilih Jurusan Kuliah yang Cocok untuk Kamu
Artikel Terkait
Ulasan
-
Gie dan Surat-Surat yang Tersembunyi: Belajar Integritas dari Sang Legenda
-
Malang Dreamland Tawarkan Liburan Mewah Dengan View Instagenic
-
Belajar Tentang Cinta dan Penerimaan Lewat 'Can This Love Be Translated?'
-
Pendidikan Kaum Tertindas: Saat Sekolah Tak Lagi Memanusiakan
-
Seri Kedua Novel Na Willa: Konflik dan Kisah Lama Masa Kanak-Kanak
Terkini
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Kacang Rebus Terakhir di Pasar Malam