Mau jalan-jalan melihat pemandangan alam, tapi juga mau berburu kuliner lezat? Nggak perlu pusing, di Rumah Bunga Cafe and Resto kamu bisa mendapatkan keduanya. Di sana kamu bisa healing menikmati pemandangan hutan pinus dan sungai kecil yang indah, juga mencoba berbagai makanan yang memanjakan lidah.
Berikut adalah ulasan tentang Rumah Bunga Cafe and Resto.
BACA JUGA: CEK FAKTA: Amanda Manopo Positif Hamil, Hasil USG Tampilkan Anak Laki-laki, Benarkah?
1. Lokasi
Rumah Bunga Cafe and Resto ini terletak di Jl. Raya Nongkojajar KM 13, Sawiran, Dawuhan, Sengon, Purwodadi, Pasuruan, Jawa Timur. Kalau kamu berangkat dari atau melalui Kota Surabaya, untuk menuju kesini kamu hanya membutuhkan waktu selama 1,5 jam saja.
2. Jam Operasional
Kamu bisa datang ke sini setiap hari dari mulai pukul 09.00 - 19.00 untuk weekdays, serta 08.00 – 20.00 untuk weekend. Pas banget untuk menikmati suasana pagi hari yang segar atau malam hari yang tenang.
3. Menu
Tidak perlu khawatir kalau pesan menu di sini, karena Rumah Bunga Cafe and Resto menyediakan berbagai macam menu yang enak dan bikin kamu nggak mau pulang. Menu-menu tersebut diantaranya ada minuman panas, minuman dingin, makanan, serta snack.
Tak hanya menu khas nusantara, tetapi juga ada menu western yang kekinian. Harganya pun juga nggak akan bikin kantong kamu kering, masih terjangkau untuk restoran dengan view sebagus ini.
4. View dan Fasilitas
Apa yang membedakan Rumah Bunga Cafe and Resto dengan Cafe yang lain? Yang pasti adalah konsepnya. Rumah Bunga Cafe and Resto memiliki pemandangan hutan pinus dan sungai kecil yang bisa memanjakan mata.
BACA JUGA: 4 Rekomendasi Tempat Wisata Kuliner di Bali yang Hadirkan Nuansa Pedesaan
Di sana kamu juga bisa menikmati berbagai fasilitas seperti area indoor dan outdoor. Di area outdoor terdapat jembatan kayu serta rumah pohon yang cocok dijadikan spot foto. Kalau kamu berkunjung kesini malam hari, kamu juga bisa menikmati kilauan lampu-lampu yang menghiasi batang pohon pinus.
Itulah ulasan tentang Rumah Bunga Cafe and Resto yang ada di Pasuruan, Jawa Timur. Tempat wisata ini cocok dijadikan destinasi untuk liburan bersama keluarga, teman, pasangan, bahkan untuk me time sekalipun. Tertarik datang kesini?
Baca Juga
-
Berhak Pakai Nomor 1, Jorge Martin Pilih Ganti atau Tidak?
-
Motor GP25 Dapat Respons Baik dari Diggia, Terlihat Lima Tahun Lebih Maju
-
Ducati Sudah Coba Komunikasi Radio di Tes MotoGP Barcelona, Begini Hasilnya
-
Pindah ke Yamaha, Pramac Ingin Pertahankan Mentalitas Seperti di Ducati
-
Respons Pecco Bagnaia Usai Tes Barcelona, Terpantau Rukun dengan Marquez
Artikel Terkait
-
Mengintip Keindahan Gunung Tanggung: Solusi Hiking Kalau Minim Libur!
-
Pilu, Kisah Lansia di Pasuruan Tak Bisa menggauli Istri Barunya Gegara Testis Hilang
-
Suaminya Viral Setelah Ditangkap Karena Curi Susu Anak, Istri : Sebenarnya Sih Malu
-
Beri Kode Keliling Jatim, Cak Imin Disentil Mampir ke Kota Pasuruan?
-
Viral Pria di Pasuruan Dikunci di Dalam Minimarket, Kok Bisa?
Ulasan
-
Psikologi Feminisme di Buku Ada Serigala Betina dalam Diri Setiap Perempuan
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung
-
Jambi Paradise, Destinasi Wisata Pilihan Keluarga
-
Melancong ke Jembatan Terindah di Jambi, Gentala Arasy
Terkini
-
Curi Perhatian! Ini Reaksi Pelatih PSBS Biak usai Strikernya Dipanggil Timnas Indonesia
-
Tak Turunkan Skuad Terbaik, Bisakah Timnas Indonesia Unjuk Gigi di Piala AFF 2024?
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye