Galeri patung superhero terbesar di Asia kini telah resmi dibuka di Indonesia tepatnya di Lantai 4 Lotte Mall, Kuningan, Jakarta Selatan, pada Kamis 11 Mei 2023. Tempat ini bertajuk Statue 4 Heroes Gallery.
Meskipun baru beroperasi, toko berkonsep galeri ini telah mencuri banyak perhatian orang-orang terutama para pencinta superhero dan kolektor patung. Bahkan banyak orang-orang dari luar daerah yang berdatangan untuk berkunjung ke tempat ini.
Terdapat sekitar 500 koleksi yang dibagi ke dalam 5 kategori yaitu, DC, game animation, marvel, horor dan movie. Yang dipamerkan dalam ruangan seluas 1.000 m persegi, dengan mengusung tema Zen Garden bernuansa putih terang dengan diiringi lantunan musik instrumental, yang membuat suasana menjadi lebih cozy.
Hampir semua patung yang dipamerkan dibuat menggunakan bahan polyresin atau polyston, yaitu perpaduan resin dan batu bubuk. Keunggulan bahan ini adalah dari segi kekokohan dan dapat menghasilkan tekstur dan warna patung yang realistis.
Statue 4 Heroes Gallery juga membuka pintu lebar untuk umum tanpa dikenakan biaya sepeserpun. Kamu bisa berkeliling menyusuri galeri melihat koleksi patung yang memiliki nilai seni tinggi dan juga menakjubkan. Namun, kamu dilarang untuk menyentuh patung-patung di sana.
Galeri ini juga memperbolehkan para pengunjung untuk mengambil foto menggunakan hp ataupun kamera. Banyak spot foto menarik di tempat ini salah satunya yaitu di samping patung Annabelle yang berada di kategori horor. Tempat ini merupakan salah satu spot berfoto yang banyak diburu oleh para pengunjung.
Mengingat Statue 4 Heroes Gallery merupakan toko berkonsep galeri, tentunya semua koleksi yang di pamerkan bisa dibeli oleh siapa saja, dengan harga yang bervariasi mulai dari Rp 1 juta sampai puluhan juta per item. Pembelian bisa dilakukan secara langsung ataupun melalui ecommerce resmi milik mereka.
Semua produk yang diperjualbelikan ataupun dipamerkan merupakan item terpilih dengan high quality bahkan banyak di antaranya merupakan limited edition.
Setelah puas berkeliling di galeri, kamu bisa mampir ke Terrazzo yang berada tepat di depan galeri, Terrazzo menyediakan berbagai macam jenis kopi dan pastry yang bisa kamu santap.
Baca Juga
-
4 Rekomendasi Film tentang Ibu, Dijamin Bikin Terenyuh
-
Adventure Tanpa Batas, 4 Rekomendasi Playground Dewasa di Jakarta
-
Dapatkan Kulit Glowing dan Sehat Dengan 4 Rekomendasi Bodycare dari Lavojoy
-
4 Rekomendasi Film Drama Komedi Persahabatan yang Seru Abis
-
4 Rekomendasi Tas Palomino Cantik dan Serbaguna yang Wajib Kamu Miliki
Artikel Terkait
-
Mau Evaluasi Data Pemerintah Pusat, Ridwan Kamil: DTKS Bukan Kitab Suci
-
Beberkan Isi Pertemuan di Lebak Bulus, Rano Karno Tawari Anies Jadi Konsultan
-
Jokowi Endorse Ridwan Kamil, Pramono Ogah Ambil Pusing dan Malah Mendoakan: Semoga Sehat Semua
-
Bertemu Satu Jam, Pramono Sebut Pertemuan dengan Anies Berlangsung dari Hati ke Hati
-
Respons Ridwan Kamil Soal Pertemuan Anies dengan Pramono-Rano: Saya Tidak Tahu Artinya Apa
Ulasan
-
Ulasan Novel Seribu Wajah Ayah: Kisah Perjuangan dan Pengorbanan Ayah
-
Ulasan Buku Gaga dan Ruri: Ajari Anak agar Tidak Mengambil Milik Orang Lain
-
Mengulik Misteri Denah Rumah Tak Lazim Lewat Buku Teka-Teki Rumah Aneh
-
Ulasan Novel Waktu Aku Dilayoff: Kisah saat Menghadapi Kehilangan Pekerjaan
-
Ulasan Novel Home Sweet Loan:Impian di Tengah Tantangan Finansial
Terkini
-
Sinopsis Film The Sabarmati Report, Kisah Dua Jurnalis Mengungkap Kebenaran
-
Melawan Sunyi, Membangun Diri: Inklusivitas Tuna Rungu dan Wicara ADECO DIY
-
Melihat Jadwal Tur Linkin Park, Jakarta Satu-satunya Kota di Asia Tenggara
-
Wajib Beli! Ini 3 Rekomendasi Cushion Lokal dengan Banyak Pilihan Shade
-
3 Rekomendasi Drama China yang Dibintangi Cheng Yi, Terbaru Ada Deep Lurk