Drama Korea "Marry My Husband" akhirnya mencapai final pada Selasa (20/2/2024). Drama yang disiarkan melalui tvN ini ditutup dengan semua karma yang terbalaskan.
Di episode ke-16 ini, penonton disuguhkan terkuaknya pelaku sebenarnya dari percobaan pembunuhan yang dilakukan Yura (BoA) pada Jiwon (Park Min Young). Saya pun sangat terkesan karena Jihyuk (Na In Woo) berhasil membawa saksi kunci atas kejadian ini.
Lebih serunya lagi, kakek Jihyuk akhirnya tahu tabiat Yura dan menyuruhnya mengundurkan diri dari U&K. Tak hanya itu, kakek juga mengirim Yura ke Afrika agar sifat buruknya bisa berubah.
Satu per satu dosa para villain-nya pun terbalaskan. Mulai dari kematian Minhwan (Lee Yi Kyung) yang sama persis seperti yang dialami Jiwon, hingga Yura yang akhirnya harus berurusan dengan polisi.
Setelah adegan di kantor polisi ini, Yura tampak begitu kesal dan mencoba melarikan diri ke Jepang. Saya pun sudah menduga kalau sepertinya ia akan menggantikan takdir Jihyuk yang mati akibat kecelakaan karena saat itu Yura benar-benar dalam keadaan kalut. Benar saja, dia pun akhirnya mati akibat mobilnya yang terguling.
Namun menurut saya, yang paling seru tetap saat Sumin (Song Ha Yoon) berhadapan dengan Jiwon. Meski telah berstatus buron, sifat iri membuat Sumin tidak rela kalau hanya Jiwon yang baik-baik saja setelah semua hal yang telah terjadi.
Sejak episode 15, adegan yang menampilkan Sumin memang lebih seru dibanding sebelumnya. Saya ingin mengetahui apakah ia benar-benar akan menanggung takdir buruk Jiwon ataukah Jiwon memang tidak ditakdirkan untuk bahagia.
Namun ternyata, semua villain harus menanggung dosa yang mereka lakukan sehingga Sumin akhirnya menjadi orang selanjutnya yang harus membayar semuanya. Mungkin benar kata Jiwon, ada orang di dunia ini yang tidak pernah berubah dan oleh sebab itu kita harus belajar banyak untuk melindungi diri sendiri.
Melihat ending ini, saya merasa puas karena semua pertanyaan telah terjawab. Masing-masing tokoh telah menemui akhir dari takdirnya, ntah yang baik maupun yang buruk. Bahkan di episode ini, saya juga bisa melihat akhir dari para tokoh lain seperti Yuran (Gong Min Jung), Eunho (Lee Gikwang), dan Hee Yeon (Choi Gyu RI).
Bagian akhir saat Jiwon membayangkan ayahnya di hari pernikahannya juga terasa sangat menyentuh. Saya rasa, momen orang tua yang begitu tulus pada anaknya memang tidak pernah gagal buat baper semua orang.
CEK BERITA DAN ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Isu Diskriminatif di Balik Film Jepang 'Sweet Bean'
-
Bukan Sekadar Berpesta, Ini Kekonyolan Masa Muda di BIGBANG We Like 2 Party
-
Kontras dengan Judulnya, Ini Kisah Patah Hati di Lagu Key SHINee 'Easy'
-
Hampers Tidak Wajib, Tapi Jangan Ajak Orang Lain Stop Kirim Hadiah Lebaran
-
Lebaran Penuh Kepalsuan, saat Momen Suci Berubah Menjadi Tekanan Tahunan
Artikel Terkait
-
4 Drama Korea Tayang April 2025, dari Genre Romantis Hingga Thriller
-
Kim Hye Ja Comeback Akting, Intip Perannya di Drama 'Heavenly Ever After'
-
Yumi's Cells Season 3 Resmi Diproduksi, Kim Go Eun Siap Kembali?
-
Choo Young Woo Digaet Bintangi Drama Korea Garapan Sutradara Crash Landing on You
-
Resmi Tamat, 3 Pemain Undercover High School Ungkapkan Rasa Terima Kasih
Ulasan
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Ulasan Film Split: Memahami Gangguan Kepribadian Ganda (DID)
-
Review Film High Rollers: Antara Cinta dan Misi Mustahil di Meja Perjudian
-
Ulasan Novel Drupadi: Rekonstruksi Mahabharata dan Citra Istri Lima Pandawa
Terkini
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?