The Drug King, film garapan sutradara Woo Min Ho yang mengusung genre sejarah, kejahatan, dan drama. Film ini dibintangi sederet aktor veteran Korea, di antaranya ada Song Kang Ho, Jo Jung Suk, hingga Bae Doo Na.
The Drug King, judul yang cukup mewakili kisah yang dimuat dalam film ini. Sebagaimana judulnya, film ini mengikuti kisah tentang perjalanan seorang pria bernama Lee Do Sam (Song Kang Ho) yang mengeluti bahkan merajai dunia narkoba di negaranya.
Ulasan Film The Drug King
Film Korea satu ini sepenuhnya menyingkap sisi terkelam kehidupan dunia kriminal bawah tanah yang kejam. Seperti pada film Korea bergenre kriminal pada umumnya, film ini menghadirkan sederet adegan bermuatan kekerasan tingkat berat yang sangat mungkin membuatmu meringis sewaktu menyaksikannya.
Jika kamu tidak kuat dengan adegan bermuatan sensitif, saya sarankan kamu untuk tidak menyaksikannya.
Sebab sewaktu menyaksikannya kamu akan disuguhi setidaknya rentetan adegan tokoh utama disiksa dengan sangat tak manusiawi oleh aparat yang menyalahgunakan kekuasaannya, si tokoh utama disiksa, bahkan dipaksa meminum air seni oleh gangster lokal.
Tak tinggal pula, rentetan adegan tokoh utama melakukan kejahatan tingkat berat termasuk memutilasi, juga membangun kerajaan narkoba di negaranya.
Dengan demikian, bisa dipastikan film ini memuat aksi kekerasan super brutal yang tampaknya hanya dapat dinikmati oleh pencinta film bermuatan kekerasan tingkat berat.
Selain alur cerita dan penataan plot yang memukau, saya selaku penonton merasa dibuai oleh pendalaman karakter para pemeran.
Terkhusus, aktor Song Kang Ho yang berperan sebagai Lee Doo Sam, ia tampil menawan sebagai ahli siasat dengan pembawaan supel di banyak kesempatan dan menguarkan aura mencekam di beberapa adegan.
Soal sinematografi, suara, tune, penempatan hingga pergerakan kameranya menurut saya tepat guna mendramatisir suasana sehingga mudah bagi penonton untuk terkoneksi dalam beragam suasana yang terbangun di sepanjang jalan cerita. Dengan segala pesonanya, sudah sepatutnya film ini kamu saksikan, ya!
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
3 Film Korea yang Dibintangi Song Kang Ho, Ada Sporty hingga Mendebarkan
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Jo Soo Min, Terbaru Ada Marry YOU
-
Ulasan Film Beasts Clawing at Straws, Potret Keserakahan dalam Rantai Makanan Manusia
-
Ulasan Film Mr. Zoo: Missing VIP, Pas Jadi Hiburan di Waktu Santai!
-
3 Rekomendasi Drama Korea Dibintangi Seolhyun, Terbaru Ada Light Shop
Artikel Terkait
-
Usung Genre Youth Romance, Ini 5 Pemain Utama Drakor Social Savvy Class 101
-
Program Dukungan Lokalisasi Produk Pertanian dan Pangan 2024: Dukungan Khusus untuk Importir Produk Pangan Korea
-
Bintang Laga, Milla Jovovich Bergabung dalam Film Protector
-
Film Orphan 3 Resmi Produksi, Kembali Gandeng Isabelle Fuhrman
-
3 Film Jepang Dibintangi Yuki Amami, Terbaru Fushigi Dagashiya Zenitendo
Ulasan
-
Ulasan Buku TAN: Menelusuri Jejak Kehidupan Tan Malaka Seorang Pejuang
-
3 Pesan AntiBullying dalam Buku Cerita Surat Dalam Balon
-
Ulasan Buku Insecurity is My Middle Name: Refleksi tentang Penerimaan Diri
-
4 Toko Kain Lokal Terbaik, Temukan Kain Impianmu di Sini!
-
Ulasan Buku Hal-Hal yang Boleh dan Tak Boleh Kulakukan, Kunci Hidup Bahagia
Terkini
-
Naturalisasinya Disetujui DPR, Kevin Diks Bisa Main saat Lawan Arab Saudi?
-
4 OOTD Hanni NewJeans yang Fashionable, Sontek untuk Tampil Lebih Chic!
-
Usung Genre Youth Romance, Ini 5 Pemain Utama Drakor Social Savvy Class 101
-
Pro dan Kontra: Kebijakan Cukai untuk Minuman Berpemanis Dalam Kemasan, Benarkah Efektif?
-
Guru dan Masa Depan yang Dikorbankan: Refleksi Profesi yang Terabaikan