Film animasi Jumbo sukses menarik minat banyak penonton Indonesia setelah memecahkan berbagai rekor baru sejak penayangan di bioskop mulai 31 Maret lalu.
Salah satu rekor tersebut yakni menjadi film animasi terlaris di Asia Tenggara serta masuk ke dalam daftar 10 besar film Indonesia terlaris sepanjang masa.
Capaian Jumbo ini lantas membuat publik turut penasaran dengan sejumlah film animasi buatan Indonesia lainnya yang tak kalah seru. Penasaran apa saja? Intip ulasannya di bawah ini!
1. Nussa: The Movie (2021)
Nussa: The Movie adalah sebuah film panjang animasi Visinema Pictures yang dirilis pada 2021. Film ini diadaptasi dari sebuah serial animasi populer di YouTube bertajuk sama dan melakukan penayangan perdana di Bucheon International Film Festival (BIFAN) 2021.
Nussa: The Movie bercerita mengenai gejolak yang didapat oleh seorang anak laki-laki bernama Nussa jelang sebuah pertandingan sains antar sekolah.
Nussa selama ini terkenal sebagai seorang anak yang memiliki minat tinggi terhadap sains. Nussa juga dinilai merupakan sosok anak yang pintar dan menjadi andalan sekolahnya untuk lomba berbau sains.
Nussa: The Movie dapat ditonton di Prime Videos.
2. Battle of Surabaya (November Tenth) (2015)
Battle of Surabaya (November Tenth) berhasil menjadi film animasi lokal yang sempat membuat geger, terutama setelah terpilih sebagai film animasi terbaik di Milan International Filmmaker Festival 2017.
Film Battle of Surabaya ini berhasil keluar di posisi tertinggi atas enam nominator lainnya dari berbagai negara.
Film ini mengambil latar belakang dari sebuah peristiwa pertempuran 10 November 1945 di Surabaya. Animasi tersebut pun dikerjakan oleh mayoritas kreator muda berasal dari Indonesia.
Battle of Surabaya (November Tenth) dapat disaksikan di Bioskop Online.
Hikayat Ajisaka merupakan sebuah film animasi yang diadaptasi berdasarkan mitologi pada kisah pewayangan. Sang kreator untuk film ini, M Suyanto, juga merupakan penulis dari film animasi Battle of Surabaya (November 10th).
Ajisaka merupakan seorang ksatria keturunan nusantara yang memilih untuk merantau hingga ke negeri Majeti dan kembali pulang ke Medang Kamulan.
Ia pun pulang untuk memberantas sebuah kejahatan dari raksasa penguasa kejahatan Prabu Dewata Cengkar yang terkenal sangat egois dan rakus hingga rela memakan manusia.
Hikayat Ajisaka merupakan sebuah film pendek prolog dari film panjang Ajisaka The King and The Flower of Life.
Hikayat Ajisaka dapat disaksikan di Bioskop Online.
4. Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet
Diangkat dari sebuah komik, Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet adalah sebuah film animasi yang dikepalai oleh sutradara Faza Meonk dan Daryl Wilson. Film ini juga menjadi sekuel dari Si Juki the Movie (2017).
Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet ini melanjutkan kisah dari Si Juki yang kini tengah berusaha untuk menemukan harta karun peninggalan nenek moyangnya.
Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet disutradarai Faza Meonk dan Daryl Wilson dengan naskah dikerjakan oleh Faza dan Yahya M. Di sisi lain, Frederica juga duduk mengisi kursi produser dari studio Falcon Pictures.
Si Juki the Movie: Harta Pulau Monyet dapat ditonton di Netflix.
5. Adit Sopo Jarwo: The Movie
Film animasi lainnya yakni datang dari Adit Sopo Jarwo: The Movie. Film tersebut disutradarai oleh Hanung Bramantyo dan Eki N. F. Film ini juga diangkat dari sebuah serial animasi dengan bertajuk serupa yang populer di antara masyarakat Indonesia sejak 2014 silam.
Kisah dalam film kali ini masih berfokus pada tiga karakter utama, yakni Adit, Sopo, dan Jarwo. Suatu hari Adit dan kedua orang tuanya harus berangkat ke stasiun untuk menuju Yogyakarta.
Di tengah perjalanannya, Adit pun memutuskan untuk membeli makanan ringan saat kereta tengah berhenti di Stasiun Cirebon.
Tak disangka-sangka, ketika Adit bergegas kembali, kereta itu ternyata sudah berangkat dan Adit pun tertinggal seorang diri di stasiun.
Adit Sopo Jarwo: The Movie dapat ditonton di Disney+ Hotstar.
Itulah lima film animasi dari Indonesia yang tidak kalah seru dari Jumbo. Bagaimana menurutmu?
BACA BERITA ATAU ARTIKEL LAINNYA DI GOOGLE
Tag
Baca Juga
-
Capai Rp768 Miliar, Sinners Geser A Minecraft Movie di Puncak Box Office
-
5 Rekomendasi Film tentang Paus Fransiskus, Terbaru Ada Conclave
-
Capai 5 Juta Penonton, Jumbo Resmi Salip Rekor Pabrik Gula
-
Rilis 2027, Ryan Gosling Dikonfirmasi Main dalam Star Wars: Starfighter
-
Terus Melesat, Jumbo Masuk 10 Besar Film Indonesia Terlaris Sepanjang Masa
Artikel Terkait
-
Anugerah Kartini Musik dan Film Indonesia Siap Digelar, Bernadya hingga Elvy Sukaesih Masuk Nominasi
-
5 Film Animasi Bertema Gotik yang Wajib Ditonton Pecinta Nuansa Gelap
-
4 Film Tentang Wabah Penyakit yang Wajib Kamu Tonton, Ngeri Banget!
-
Godaan Setan yang Terkutuk, Film Horor yang Menguji Iman Keluarga, Lebih dari Sekadar Jumpscare
-
Review Film Santosh: Melihat Borok Institusi Lewat Mata Sosok Polisi
Ulasan
-
Review Serial Daredevil Born Again: Aksi Epik Melawan Penjahat dan Sistem
-
Sederet Anime dan Manga Ini Mengadaptasi Nama Tokoh Sejarah, Sudah Pernah Nonton?
-
Review Film iHostage: Kisah Nyata di Balik Mewahnya Toko Apple
-
5 Rekomendasi Film tentang Paus Fransiskus, Terbaru Ada Conclave
-
Review Film A Complete Unknown: Ketika Musik Berubah, Dunia pun Ikut Bergetar
Terkini
-
Taman Siswa Menggugat Daendels
-
Pariwisata Hijau: Ekonomi Sirkular untuk Masa Depan Bumi
-
Jadi Pengacara, Jinyoung GOT7 Ungkap Karakternya di Drama Korea Our Unwritten Seoul
-
Capai Rp768 Miliar, Sinners Geser A Minecraft Movie di Puncak Box Office
-
Uzbekistan Dapat Dua Kartu Merah Langsung, Wasit Berat Sebelah atau Memang Layak?