5 Manfaat Labu Kuning untuk Kesehatan Kulit Wajah, Mampu Hilangkan Jerawat!

Hayuning Ratri Hapsari | Desti Susanti
5 Manfaat Labu Kuning untuk Kesehatan Kulit Wajah, Mampu Hilangkan Jerawat!
Ilustrasi mengonsumsi labu kuning (Pexels.com/id-id/mart-production)

Labu kuning atau waluh merupakan salah satu tumbuhan yang sering dikonsumsi oleh masyarakat setelah diolah dengan cara dikukus maupun dijadikan campuran dalam sajian makanan lainnya.

Memiliki kandungan air, vitamin serta mineral yang tinggi, labu kuning mempunyai beragam manfaat yang baik untuk kesehatan tubuh dan kulit wajah.

Merangkum dari laman Realfood, berikut ini manfaat labu kuning yang baik untuk kesehatan kulit wajah karena mampu mengatasi beragam masalah kulit.

1. Mencegah Penuaan Dini

Manfaat labu kuning untuk kesehatan kulit wajah yang pertama adalah dapat mencegah penuaan dini. Hal tersebut dikarenakan labu kuning memiliki kandungan vitamin C serta betakaroten yang tinggi.

Kandungan vitamin C dan betakaroten sendiri memiliki kegunaan untuk memperbaiki tekstur kulit yang rusak akibat paparan sinar UV. Selain itu, labu kuning juga dipercaya dapat melindungi kulit dari radikal bebas yang menyebabkan keriput hingga kanker kulit.

2. Mengatasi Jerawat 

Jerawat menjadi salah satu masalah kesehatan kulit yang sangat menganggu penampilan. Bagi yang memiliki masalah kulit berjerawat, tentunya dapat memanfaatkan labu kuning untuk mengatasi hal tersebut.

Kandungan vitamin B6, folat, dan riboflavin dapat mengobati jerawat dan membantu meningkatkan proses pergantian serta pembaruan sel kulit mati.

3. Mengatasi Flek Hitam

Manfaat labu kuning untuk kesehatan kulit wajah berikutnya adalah mampu mengatasi flek hitam di wajah karena vitamin C tinggi yang terkandung di dalamnya.

Untuk mendapatkan manfaat tersebut, labu kuning dapat dijadikan sebagai masker wajah yang dipadukan dengan campuran madu, jeruk nipis serta vitamin E.

4. Mencerahkan Kulit

Tidak hanya kaya akan vitamin, labu kuning juga memiliki enzim yang berfungsi seperti kandungan aplha hydroxyl yang sering digunakan pada beberapa produk pencerah kulit.

Kandungan tersebut dipercaya dapat mencerahkan wajah dengan menyingkirkan sel-sel kulit mati sehingga wajah tampak lebih cerah bercahaya.

5. Melembapkan Kulit

Berikutnya bagi pemilik kulit kering, ada kabar baik bahwa labu kuning juga ternyata dapat melembapkan kulit wajah karena memiliki kandungan vitamin E dan antioksidan.

Bagi yang ingin mendapatkan manfaat tersebut, dapat menggunakan masker dengan kandungan labu kuning selama dua kali dalam seminggu hingga mendapatkan kulit wajah yang lembap dan sehat.

Itulah tadi ulasan mengenai 5 manfaat labu kuning yang memiliki banyak kandungan baik untuk kesehatan kulit wajah.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak