5 Keinginan Wanita yang Sulit Dimengerti Pria

Hayuning Ratri Hapsari | Shafira Candra Dewi
5 Keinginan Wanita yang Sulit Dimengerti Pria
Ilustrasi cewek ngambek (Pexels.com/Keira Burton)

Wanita memang dikenal sebagai sosok yang suka main kode-kodean. Bahkan, tak jarang para pria dibuat bingung olehnya. Beberapa keinginan yang dimiliki wanita tidak ingin langsung diungkapkan.

Para wanita lebih senang memberi kode dan menunggu pasangannya untuk peka. Namun, sering kali para pria tidak dapat menebak keinginan wanita, sehingga menyebabkan si wanita ngambek.

Nah, untuk para kaum pria nih yang penasaran sebenarnya apa yang keinginan-keinginan wanita tersebut? Simak ulasan berikut untuk memahami keinginan wanita.

1. Kepekaan

Hal yang paling diinginkan wanita yaitu kepekaan pasangannya. Wanita pasti memiliki sifat manja terhadap pasangan, apabila dia ngambek dengan alasan yang tidak jelas, maka itu berarti dia sedang ingin dimanja oleh pasangannya.

Oleh sebab itu, sebaiknya kamu sebagai pasangan harus lebih memperhatikannya. Taruh dulu ponselmu dan berikan waktumu untuk sekedar mengobrol dengannya. Mungkin kamu terlalu sibuk juga dengan pekerjaan, sehingga si wanita menjadi kesal.

2. Kasih sayang

Menginginkan kasih sayang dari pasangan merupakan hal yang wajar dimiliki wanita. Sebab, kasih sayang yang diberikan oleh si pasangan menjadikan wanita semakin cinta dan mempercayaimu sepenuhnya. Oleh sebab itu, jangan terlalu cuek pada wanitamu!

3. Ucapan “aku cinta kamu” atau sejenisnya

Love language setiap orang memang berbeda-beda. Namun, ada baiknya kamu sebagai pria sesekali juga perlu mengucapkan kata "i love you" kepada pasangan wanitamu.

Wanita sangat senang jika pasangannya memiliki sisi romantis. Tetapi juga jangan terlalu sering mengucapkannya, karena wanita juga bisa merasa ilfeel jika terlalu berlebihan.

4. Uang belanja

Bagi wanita, permasalahan finansial itu sangat penting. Karena menyangkut seluruh kebutuhannya. Mulai dari kebutuhan pokok, pakaian, make up, dan masih banyak lagi.

Jika istrimu terlihat badmood di hadapanmu, bisa jadi uang belanja yang kamu berikan kurang mencukupi. Nah, solusinya adalah diskusikan hal tersebut bersama istrimu untuk mencapai kesepakatan bersama. Misalnya kalian berdua menyepakati kamu untuk mencoba cari pekerjaan sampingan atau solusi yang lainnya.

5. Kado ulang tahun atau anniversary

Wanita sangat senang jika moment-moment penting dalam hidupnya seperti ulang tahun atau anniversary selalu diingat oleh pasangan. Akan lebih senang lagi jika di moment tersebut si pasangan memberinya kejutan berupa hadiah.

Nah, sekian lima keinginan wanita yang sulit dimengerti oleh pria karena wanita cenderung tidak ingin berterus terang mengenai keinginan-keinginannya. Daripada kamu asal menebak dan ternyata salah, sebaiknya kamu membaca artikel di atas sampai tuntas. Maka, kamu akan mengerti sedikit keinginan-keinginan wanita.

Tulisan ini merupakan kiriman dari member Yoursay. Isi dan foto artikel ini sepenuhnya merupakan tanggung jawab pengirim.

Tampilkan lebih banyak