Peristiwa kebakaran kembali terjadi di Depo Pertamina Plumpang, Jakarta Utara pada Jumat (3/3/2023) sekitar pukul 20.00 wib.
Melalui unggahan akun Instagram @lambe_turah memperlihatkan video saat Depo Pertamina Plumpang mengalami kebocoran sampai meledak dan terbakar hebat. Akibat kejadian ini, banyak warga yang meninggal dan lainnya mengalami luka-luka.
Kebakaran memang bencana yang mengerikan yang kadang tak bisa dihindari. Meski begitu, sebaiknya kita tahu bagaimana cara menyelamatkan diri apabila terjadi kebakaran.
BACA JUGA: Pray For Plumpang Menggema di Media Sosial, Terekam Video Kepanikan Warga
Dilansir dari Humber Side Fire, ada beberapa cara untuk menyelamatkan diri saat terjadi kebakaran.
1. Tetap Tenang
Saat terjadi kebakaran, usahakan diri dan pikiran agar tetap tenang. Dengan begitu kita dapat memutuskan bagaimana cara menyelamatkan diri dan keluarga. Terlalu panik tidak akan menyelesaikan masalah dan risiko terjadinya kesalahan saat mengambil keputusan akan lebih besar.
2. Menghindari Asap
Menghirup asap saat terjadi kebakaran dapat membahayakan keselamatan. Sebaiknya cari udara yang bersih dari asap selama menyelamatkan diri. Biasanya udara yang tidak dipenuhi asap ada dekat lantai.
Jadi usahakan untuk terus berjalan membungkuk untuk menyelamatkan diri. Jika hal ini tidak memungkinkan, gunakan handuk basah untuk menutup hidung agar asap tidak sampai masuk ke paru-paru.
BACA JUGA: Depo Pertamina Plumpang Kebakaran, Waspada Faktor Penyebab Terjadi Kebakaran
3. Hindari Memakai Lift/Eskalator
Apabila kebakaran terjadi di gedung seperti apartemen atau mall, sebaiknya hindari penggunaan lift ataupun eskalator. Lift atau eskalator berpotensi mengalami gangguan dan macet selama kebakaran.
Hal ini akan membuat kita terjebak dan semakin sulit keluar. Gunakan tangga darurat untuk menyelamatkan diri. Tangga darurat memang dirancang untuk keadaan darurat seperti kebakaran dan gempa bumi.
4. Hubungi Pihak Terkait
Tips menyelamatkan diri saat kebakaran selanjutnya adalah sesegera mungkin untuk menghubungi pemadam kebakaran agar api dengan cepat bisa dipadamkan. Semakin cepat cepat menghubungi pemadam kebakaran, semakin cepat pula api bisa dipadamkan.
Pemadam kebakaran dapat membantu mengevakuasi keluarga yang masih terjebak di dalam rumah. Selain itu, hubungi juga ambulans dan kepolisian jika memang diperlukan.
Nah, itu dia 4 tips menyelamatkan diri saat kebakaran yang harus kita ketahui. Jika setelah evakuasi ditemukan beberapa luka ringan, segera periksakan ke dokter untuk mendapatkan perawatan medis.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS