Pleated skirt atau rok lipit telah menjadi salah satu item fashion yang banyak digemari para wanita, termasuk para penggemar K-pop. Salah satu idol yang kerap tampil menawan dengan pleated skirt adalah Wendy Red Velvet. Gaya berpakaiannya yang chic dan super feminin selalu berhasil mencuri perhatian.
Nah, bagi kamu yang ingin tampil stylish dengan pleated skirt seperti Wendy, artikel ini akan memberikan inspirasi OOTD (Outfit of the Day) yang bisa kamu coba sehari-hari.
Empat inspirasi OOTD yang akan dibahas dalam artikel ini akan menunjukkan bagaimana kamu bisa memadukan pleated skirt dengan berbagai jenis atasan dan aksesoris untuk menciptakan tampilan yang berbeda-beda.
Mulai dari gaya yang manis dan feminin hingga yang lebih edgy dan modern, semua akan diulas secara lengkap. Yuk, segera geser ke bawah dan jangan sampai ketinggalan informasi selengkapnya!
1. Kaos Bergambar
Salah satu OOTD Wendy yang bisa kamu tiru adalah pleated mini skirt berwarna hitam yang dipadukan dengan kaos putih bergambar. Kombinasi simpel tersebut memberikan kesan santai namun tetap chic pada penampilan.
Kamu bisa memilih kaos dengan gambar-gambar abstrak ataupun karakter band favoritmu untuk menambahkan sentuhan yang lebih personal.
Kemudian, hadirkan kesan edgy dengan menggunakan long boots berwarna hitam senada sebagai footwear. Sepatu boots ini tidak hanya membuat siluet kaki yang lebih panjang, tapi juga menghadirkan nuansa khas rocker yang begitu kental pada OOTD-mu.
2. Knit Cardigan
Ketika hadiri siaran radio, Wendy terlihat memadukan pleated skirt dengan stripe tank top bernuansa cokelat dan knit cardigan.
Kombinasi tank top motif garis-garis dan knit cardigan sebagai outer akan memberikan kenyamanan maksimal, sedangkan pleated mini skirt menciptakan tampilan sehari-hari yang terlihat feminin.
Bukan hanya itu, perpaduan warna-warna netral pada outfit ini juga membuatmu mudah memadukannya dengan berbagai aksesoris yang lain.
Sebagai alas kaki, kamu bisa memakai platform sandals untuk memberikan kesan modern pada look-mu secara keseluruhan, sekaligus menunjang tinggi badanmu agar terlihat lebih proporsional.
3. Crop Jacket
Inspirasi gaya Wendy yang tak kalah menarik perhatian datang dari padu padan pleated mini skirt hitam dengan turtleneck berwarna abu-abu. Siluet rok mini yang playful diimbangi dengan elegansi turtleneck akan menciptakan tampilan yang seimbang.
Kamu juga bisa menambhakan sentuhan edgy lewat crop jacket hitam yang memberikan kesan kekinian. Kemudian, lengkapi gayamu dengan knee high boots berwarna cokelat yang memancarkan aura klasik dan edgy sekaligus.
Secara keseluruhan, paduan warna netral seperti abu-abu, hitam, dan cokelat pada outfit ini akan menghasilkan tampilan timeless yang sangat khas.
4. Knit Vest
Coba padukan rok plisket denim dengan t-shirt berwarna putih yang kamu miliki di rumah. Untuk memberikan sentuhan yang lebih feminin, kamu bisa memadukan kaos dengan knit vest putih berukuran oversized.
Tak lupa, sempurnakan penampilanmu dengan platform shoes yang sedang hits sebagai alas kaki. Kombinasi warna monokrom ini akan membuatmu terlihat lebih elegan dan effortless chic.
Kamu juga bisa tambahkan beberapa aksesoris pelengkap berupa kalung choker atau anting-anting statement agar oufitmu semakin stunning jika dilihat.
Nah, semoga dengan 4 referensi OOTD dari Wendy Red Velvet di atas, kamu bisa mengupgrade gaya pakaianmu menjadi lebih modis lagi, ya.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS