D.O. EXO atau juga dikenal sebagai aktor Do Kyungsoo diketahui mendapatkan tawaran untuk bergabung dalam acara variety show tvN 'Unexpected Business 2' yang dibintangi oleh aktor senior Jo Insung dan juga Cha Taehyun.
Melansir dari situs Naver, pada Kamis (17/03/2022), akhir-akhir ini D.O. EXO menjadi perbincangan hangat di kalangan reporter tentang mengapa ia tidak ikut menjadi bintang tamu di acara variety show tvN 'Unexpected Business 2' mengingat kedekatannya dengan Jo Insung dan aktor lainnya.
Padahal aktor lainnya seperti Kim Woobin, Lee Kwangsoo, dan Lim Juhwan yang diketahui dekat dengan Jo Insung dan Kyungsoo juga ikut meramaikan program acara tersebut.
Tentunya para penggemar Kyungsoo juga mengharapkan idola mereka untuk ikut mengisi acara tersebut, dan menyaksikan interaksi hangat mereka.
Kenyataannya, Kyungsoo sebenarnya sudah mendapatkan tawaran untuk bergabung dengan acara tersebut. Namun, ia membatalkannya karena memiliki dua jadwal syuting film sekaligus yaitu, 'The Moon' dan 'Secret.'
Kyungsoo juga menyampaikan bahwa ia sebenarnya ingin sekali tampil di acara tersebut, dan menghabiskan waktu dengan teman-teman aktornya seperti, Jo Insung, Kim Woobin, Lim Juhwan, dan Lee Kwangsoo.
Namun, karena jadwal yang saling bertabrakan dan tumpang tindih, Kyungsoo terpaksa menolak tawaran tersebut.
Meskipun tanggal perilisan kedua film masih sangat jauh, Kyungsoo juga merasa sangat sedih karena tidak bisa muncul di hadapan penggemar.
Kyungsoo juga diketahui telah mendiskusikan hal ini dengan sutradara 'Secret' dan bertanya kepadanya apakah boleh jika ia ikut tampil di acara variety show 'Unexpected Business 2' selama masa syuting, tetapi berkendala dengan biaya sewa dan hal lainnya yang sulit.
Kyungsoo memahami situasi ini, dan memutuskan untuk membatalkan keikutsertaannya di acara 'Unexpected Business 2' demi keselamatan staf.
'Unexpected Business 2' adalah program variety show Korea Selatan yang ditayangkan oleh tvN, dan dibintangi oleh Cha Taehyun dan Jo Insung, yang secara tidak terduga menjadi bos supermarket pedesaan selama 10 hari.
Mereka mengambil alih operasi toko, seperti menghitung jumlah pembelian pelanggan, mengelola stock barang, dan juga menyajikan makanan dan camilan sederhana.
'Unexpected Business 2' tayang setiap hari Kamis, pukul 20.40 p.m. KST di satsiun tvN.
Demikianlah kabar terbaru D.O. EXO yang batal bergabung dalam acara variety show tvN 'Unexpected Business 2.' Bagaimana menurutmu?
Tag
Baca Juga
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Work oleh no na: Semangat Kerja Keras dan Rayakan Pencapaian Diri
-
Termurah Rp 1,1 Juta, Ini Harga Tiket Fanmeeting Hearts2Hearts di Jakarta
-
Bikin Marah Besar, Hyoyeon SNSD Ungkap Konflik Masa Lalu dengan Para Member
-
Powerful Abis! EXO Resmi Comeback Lewat Lagu Terbaru Bertajuk 'Crown'
Artikel Terkait
Entertainment
-
Hadapi Sengketa Pajak Rp230 Miliar, Cha Eun Woo Gandeng Firma Hukum Kondang
-
Debut Unit Baru, Jeno dan Jaemin NCT Siap Merilis Mini Album 'Both Sides'
-
Arya Saloka Resmi Gabung Film Dilan ITB 1997, Perannya Jadi Sorotan Publik
-
Profil Putri Intan Kasela, Aktris yang Mencuri Perhatian Lewat Film Kuyank
-
Berlatar Dunia Musik Klasik, Drama 'Four Hands' Umumkan Pemeran Utama
Terkini
-
Fresh Graduate Jangan Minder! Pelajaran di Balik Fenomena Open To Work Prilly Latuconsina
-
Misi Damai di Luar, Kegelisahan di Dalam: Menggugat Legitiminasi Diplomasi
-
Transformasi AI dalam Ekonomi Kreatif Indonesia: Peluang Emas atau Ancaman?
-
4 Ide Outfit Simpel ala Ranty Maria, Nyaman dan Tetap Modis
-
4 Sepatu Trail Running untuk Medan Licin dan Berbatu, Stabil dan Anti-Slip!