Pada Selasa (22/3/2022) lalu, Key SHINee menjadi bintang tamu dalam acara mukbang bersama Haetnim. Acara ini disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube pada pukul 10 KST. Sebelum acara makan besar itu dimulai, ada sederet produk Espoir yang dipamerkan dalam acara ini. Seperti yang diketahui, Key memang didapuk sebagai duta dari produk make up asal Korea Selatan itu.
Mengusung tema ‘Be Velvet’, produk baru Espoir ini resmi diluncurkan pada (14/2/2022) lalu. Sesuai dengan tema hari kasih sayang, kemasan dari produk ini menggunakan warna serba merah yang cantik dan elegan.
Secara bergantian, Key dan Haetnim saling mendandani satu sama lain menggunakan produk utama dari seri ini. Dimulai dari Key yang mendandani Haetnim dengan liquid foundation. Hasil full covered pun tampak setelah base makeup ini diaplikasikan di wajah Haetnim.
Namun, berbeda saat Haetnim mengaplikasikan cushion di wajah Key. Warna shade dari cushion tersebut terlalu terang di wajah sang idola sehingga membuatnya tampak terlalu pucat. 30 ribu orang yang menonton siaran langsung ini pun tertawa dan terhibur dengan tingkah keduanya.
Melansir melalui situs Theqoo, warganet pun meninggalkan beragam komentar lucu saat salfok alias salah fokus dan mengayakan wajah pucat Key SHINee mirip Toshio (hantu Jepang).
"Sial, ini mengingatkanku pada Jang Woo-young yang berpakaian seperti Toshio dulu sekali hahaha."
"Ke mana Kibum kita pergi dan Toshio macam apa yang ada di sana hahahahahahahahaha."
"Ya ampun, aku tidak bisa bernapas setelah tertawa hari ini hahaha."
"Hahahahaha dia mengubah anak itu jadi toshio."
"Sama sekali tidak natural hahaha."
Namun, hal berbeda dengan komentar Juhee. Sebagai make up artis SHINee, tadi malam (24/3/2022) ia justru memuji Key dengan tulisan di Instagramnya, ‘Kibum kami benar-benar cantik. Kibum adalah Espoir’.
Mengutip melalui akun Instagram queenjuhee, ia juga membalas salah satu komentar warganet dengan mengatakan, "ini benar-benar menyenangkan. Produk ini juga yang saya digunakan saat syuting iklan ini. Saya rasa saya akan lebih menikmatinya."
Setelah Haetnim selesai mendandani Key, sang rapper memang beberapa kali tampak menunduk karena malu. Namun, Haetnim meyakinkan Key dengan memujinya, ‘Ini cantik. Ini cantik,” ucapnya untuk membesarkan hati Key.
Itu tadi keseruan acara mukbang Key SHINee dan Haetnim. Bagaimana dengan menurutmu?
Baca Juga
-
Ulasan Film The Shadow's Edge: Pertarungan 2 Aktor Veteran di Kejahatan Cyber
-
Chat Makin Seru dan Gaul, Cara Bikin Stiker WhatsApp Bergerak dari Video
-
Realistis! Cinta yang Tak Selalu Manis di Drama China Exclusive Fairytale
-
Gaming hingga Ngonten, 4 HP POCO RAM 8GB Termurah Mulai Rp 1 Jutaan
-
3 HP Realme RAM 12 GB Mulai Rp2 Jutaan, Gesit Buka Banyak Aplikasi Sekaligus
Artikel Terkait
Entertainment
-
Jennifer Coppen Sentil Haters usai Raih Penghargaan di TikTok Awards 2025
-
Raisa Kabur dari Wartawan di AMI Awards, Alasannya Bikin Netizen Ngakak!
-
Ungguli Severance Season 2, Debut Tayang Pluribus di Apple TV Pecah Rekor
-
Tak Berkonflik, Jordi Onsu Ungkap Alasan Belum Ingin Bertemu Mak Ifah
-
Sutradara Ryan Coogler Kembali ke MCU, Siap Produksi Black Panther 3
Terkini
-
Strategi Jitu Hadapi Persaingan! Begini Langkah Berani Avery Kusumanegara Merombak Total Hotel Mereka
-
Bukan Emas, Erick Thohir Ungkap Target Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Bye Jerawat! 4 Acne Moisturizer Salicylic Acid Harga Pelajar Rp40 Ribuan
-
Review Film Keadilan: The Verdict, Kasus Korupsi Diungkap Tanpa Ampun!
-
3 Alasan Mengapa Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas U-20, Apa Saja?