Grup K-pop NCT Dream dan Oh My Girl sudah dua kali meluncurkan album bersamaan. Pada 10 Mei 2021, NCT Dream mengeluarkan full album pertama mereka yang diberi nama sama dengan judul lagu utama yakni "Hot Sauce". Pada hari yang sama, Oh My Girl juga merilis mini album Dear OHMYGIRL dengan title track berjudul "Dun Dun Dance".
Kali ini, kedua grup tersebut kembali dengan album baru pada tanggal 28 Maret 2022. Di comeback terbaru ini, mereka sama-sama merilis full album yang ke-2. NCT Dream mengeluarkan 11 lagu baru lewat album "Glitch Mode", sementara Oh My Girl punya 10 track di album "Real Love". Video musik untuk lagu utama juga diunggah pada jam yang sama yaitu pukul 18.00 KST. NCT Dream maupun Oh My Girl membawakan title track yang berjudul sama dengan nama albumnya.
Selain beberapa kesamaan di atas ada juga yang menarik dari lagu b-side di album teranyar NCT Dream dan Oh My Girl. Mereka sama-sama memiliki track yang berjudul "Replay". NCT Dream meletakkan "Replay" di urutan lagu ke-6 dalam album "Glitch Mode" sedangkan di album "Real Love" Oh My Girl lagu "Replay" menjadi track ke-4.
Walaupun memiliki judul dengan kata yang sama, isi dari kedua lagu tersebut sangat berbeda. Lagu "Replay" NCT Dream mengisahkan penyesalan sedangkan Oh My Girl membawa tema 'friend to lover'. NCT Dream menceritakan bayangan masa-masa indah masa lalu bersama orang yang dicintai dan menyesal telah membuat orang tersebut menangis. Sementara itu, kata "Replay" di lagu Oh My Girl menunjukkan keinginan untuk memutar ulang momen karena merasa aneh dengan perasaan baru yang menyukai sahabat sendiri.
Saat ini NCT Dream dan Oh My Girl sedang menjalankan promosi untuk album terbaru mereka. Pada tanggal perilisan album kemarin, Oh My Girl menggelar comeback showcase dan NCT Dream mengadakan countdown live melalui YouTube. Mereka juga akan melakukan promosi di acara-acara musik. Untuk yang ke-sekian kalinya kedua grup ini akan bertemu di comeback album baru. Sukses untuk NCT Dream dan Oh My Girl!
Baca Juga
-
Sering Dikira Sama, Ini Beda Hydrating dan Moisturizing pada Skincare
-
4 Tips Olahraga Tetap Aman dan Nyaman saat Ibadah Puasa
-
Life is Beautiful: Film Musikal dan Road Movie Tentang Permintaan Terakhir
-
Mengenali Berbagai Jenis Edelweis, Apakah Bunga Rawa Termasuk?
-
3 Macam Cara Stek untuk Memperbanyak Tanaman, Ayo Dicoba!
Artikel Terkait
-
Profil Member The New Six, Boy Group Terbaru PSY P NATION yang Akan Segera Debut
-
NCT DREAM Mengungkapkan Tujuan Mereka Comeback dengan 'Glitch Mode'
-
Agensi BTS HYBE Masuk 100 Perusahaan Paling Berpengaruh di Dunia Versi Majalah TIME
-
Gokil, Pre-Order Album Glitch Mode NCT Dream Tembus Lebih dari 2 Juta Kopi
Entertainment
-
Diperankan Byeon Woo Seok, Intip Sinopsis Serial Live Action Solo Laveling
-
Snowy Summer oleh Close Your Eyes: Serunya Main Salju di Juli yang Panas
-
Tayang Bulan ini, Simak Sinopsis dan Jadwal Anime Bullet/Bullet di Disney Plus
-
5 Manhwa Bertema Pengkhianatan yang Paling Menggugah, Tawarkan Plot Menarik
-
Usung Beragam Genre, Intip Detail 4 Lagu B-side di Album WayV Bertajuk Big Bands
Terkini
-
Ulasan Serial The Sandman Season 2: Adaptasi Komik yang Nggak Mengecewakan!
-
Jelang AFF U-23, Jens Raven Ungkap Hal Ini Kepada Suporter Timnas Indonesia
-
Budaya Sibaliparriq: Jalinan Solidaritas Sosial dalam Bingkai Budaya Mandar
-
ENDIKUP dan Pidato Terakhir Gustiwiw: Perpisahan yang Tak Pernah Benar Usai
-
Kasual dan Maskulin, Ini 4 Padu Padan Tampilan Hangout ala Lee Jong Suk