Dilansir via Soompi, Red Velvet berhasil mencapai prestasi baru dengan rilisan mini album terbaru mereka. Red Velvet resmi melangsungkan comeback perdana mereka di tahun ini dengan merilis mini album ketujuh bertajuk 'The ReVe Festival 2022 - Feel My Rhythm'.
Menurut laporan Hanteo Chart, album Red Velvet tersebut berhasil terjual sebanyak 443.922 copy di minggu pertama perilisannya (21 Maret hingga 27 Maret). Dengan penjualan tersebut, girl group beranggotakan Irene, Seulgi, Joy, Wendy, dan Yeri ini sukses menggandakan rekor sebelumnya yang dibuat oleh album terakhir mereka 'Queendom', yang saat itu terjual sebanyak 231.100 copy pada hari peluncurannya, di mana secara mengesankan angka tersebut melampaui rekor penjualan minggu pertama 'Queendom' hanya dalam satu hari.
Pencapaian ini sukses membuat Red Velvet menjadi girl group kedua dalam sejarah Hanteo yang mencatatkan lebih dari 400.000 copy penjualan album di minggu pertama. Adapun BLACKPINK adalah satu-satunya grup lain yang melakukannya dengan 'THE ALBUM.'
Selain penjualan album yang mengesankan, Red Velvet juga berhasil mencetak sejumlah prestasi lainnya, seperti jumlah penayangan musik video 'Feel My Rhythm' yang hingga kini telah menembus angka 21 juta views dan 1,6 juta likes.
Selanjutnya, dilansir melalui Allkpop pada Rabu, (23/3/2022), lagu "Feel My Rhythm" berhasil debut di posisi No. 102 Spotify Top Song Global Chart. Dengan ini, "Feel My Rhythm" juga menjadi lagu pertama dengan entry debut tertinggi di antara semua artis SM Entertainment. Selain itu, Red Velvet juga berhasil debut untuk pertama kalinya pada Top Artis Global Chart dan menduduki No. 123.
Mini album 'The ReVe Festival 2022 - Feel My Rhythm' sendiri menjadi rilisan pertama dalam jangka waktu 7 bulan setelah perilisan mini album ke-6 'Queendom' pada Agustus 2021. Menariknya, album Red Velvet ini melengkapi seri album 'The ReVe Festival'. Pada 2019, Red Velvet telah merilis tiga mini album untuk seri ini, yang terdiri dari 'The ReVe Festival Day 1', 'The ReVe Festival Day 2', dan 'The ReVe Festival Finale'. Mini album ini memuat total enam buah lagu, terdiri dari 'Feel My Rhythm' sebagai title track, 'Rainbow Halo', 'Beg For Me', 'BAMBOLEO', 'Good, Bad, Ugly', dan 'In My Dreams.'
Selamat untuk Red Velvet!
Baca Juga
-
Bertepatan Dengan Ultah, V BTS dan Umi Siap Rilis 'wherever u r' Sabtu Ini
-
Comeback pada Tahun Baru, Choi Yena Rilis Poster Schedule 'GOOD MORNING'
-
Jennie Dirikan Agensi Sendiri, Jay Park Lontarkan Candaan Ingin Bergabung
-
Bukan Kaleng-kaleng, Lisa BLACKPINK Capai 100 Juta Followers di Instagram!
-
Gandeng 88Rising, (G)I-DLE Siap Rilis English Single Bertajuk 'I DO'
Artikel Terkait
-
4 Mix and Match Outfit ala Wendy Red Velvet, Keren dan Mudah Ditiru!
-
Irene Red Velvet Bawa Kegembiraan Lewat Lagu Ceria di Album Like A Flower
-
Ogah Bikin Fans Rugi, Serunya Konser Solo Yugyeom GOT7 di Jakarta: Tampil Bareng DJ Hingga Keliling Venue Sapa Fans
-
Hadirkan Idola Lintas Generasi, Ini Lineup Resmi SMTOWN Live 2025 in Seoul
-
Keluar dari RIIZE atas Desakan Fans, Seunghan Kini Pilih Berkarier Jadi Solois
Entertainment
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'
-
Penuh Chemistry! 4 Film dan Serial yang Dibintangi Dion Wiyoko bersama Sheila Dara
-
Rating Melejit! Akhir Drama Korea Jeongnyeon Pecahkan Rekor, Happy Ending?
-
4 Rekomendasi Film Komedi Korea yang Wajib Ditonton, Dijamin Ngakak!
-
3 Film India Dibintangi Raashi Khanna Tayang 2024, Ada The Sabarmati Report
Terkini
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders
-
Terbiasa Bicara Kasar, Ini Alasan Bermain Game Memengaruhi Emosi Gamers
-
Kedatangan Ole Romeny ke Timnas Indonesia, Solusi Kebuntuan Lini Depan?