Onew SHINee baru saja merilis mini album kedua, ‘DICE’ pada 11 April 2022 lalu. Akun Twitter @shineechart melansir, pada hari ini, Sabtu (16/4/2022), ‘DICE’ berhasil debut di #44 UK Album Download Chart. Hal ini merupakan pencapaian baru bagi Onew karena pertama kali album solonya masuk di chart ini. Title track dari album ini, ‘DICE’ juga telah ditonton 5.2 juta kali dalam 5 hari melalui kanal resmi @SMTOWN.
Sebelumnya, beberapa saat setelah dirilis, ‘DICE’ juga mencetak banyak prestasi baru bagi Onew sebagai solois. Pemimpin SHINee ini berhasil menjual 52.163 copy albumnya dalam 1 hari. Sehingga menjadikan rekor baru bagi Onew dengan penjualan minggu pertama tertinggi yang pernah ia raih. Angka ini meningkat 500% dibanding mini album pertamanya, ‘Voice’, yang hanya terjual 8.690 copy.
Onew juga menjadi solois pria SM entertainment pertama yang memimpin #1 Worldwide iTunes Album Chart di 2022 pada 11 April lalu. Menurut @koreansales_twt, ‘DICE’ berhasil masuk di #39 Genie, #3 Bugs, dan #1 Daily Top 20 Sales pada tanggal 11 tengah malam KST. Hal ini membuat Onew mengukuhkan diri sebagai penyanyi KPop pertama yang paling banyak debut di posisi #1 dan kedua yang meraih #1 di US iTunes album chart tahun ini, dalam kategori: #1 ALL GENRE ALBUM, #1 K-Pop Album, dan #1K-Pop Song. Dimana seperti yang diketahui bahwa sangat sulit untuk menembus posisi 5 besar di chart ini.
Saat diberi tahu mengenai sejumlah pencapaian di album barunya ini, Onew terlihat terkejut. Dalam siaran Song Square Radio pada 12 April lalu, Onew memasang wajah kaget alaminya dan sangat tidak percaya bahwa lagunya telah diterima sebagai no. 1 iTunes 40 negara. Ia juga menyampaikan rasa terima kasihnya atas banyaknya dukungan dan cinta yang ia terima melalui ‘DICE’.
Selain para penggemar, rekan-rekan artis juga banyak yang mendukung album ‘DICE’. Melansir melalui kanal @SHINee, Onew mengatakan bahwa semua rekannya di SHINee memberikan dukungan baginya. Bahkan Taemin yang sedang wajib militer juga memberikan banyak masukan terkait lagu baru bagi Onew. Leader EXO, Suho juga saling memberikan dukungan bagi Onew pada siaran Kim Eana’s Starry Night.
Young Jae GOT7 juga memutar ‘DICE’ melalui siaran radionya dan melakukan sedikit gerakan tari dari lagu ini. Jessie yang juga baru comeback solo juga saling memberi dukungan bagi Onew dalam program Cultwoshow.
Baca Juga
-
Gaming hingga Ngonten, 4 HP POCO RAM 8GB Termurah Mulai Rp 1 Jutaan
-
3 HP Realme RAM 12 GB Mulai Rp2 Jutaan, Gesit Buka Banyak Aplikasi Sekaligus
-
Lancar Main Roblox hingga Nugas, 4 Rekomendasi Tablet Mulai Rp1,9 Jutaan
-
Bukan Sekadar 5 Lawan 5, Ada Misi Besar di Lapangan Futsal Axis Nation Cup
-
Tiap Tim Memang Punya Strategi Formasi Futsal yang Berbeda
Artikel Terkait
Entertainment
-
Scarlett Johansson Buka Suara Soal Rumor Perannya di Tangled Live-Action
-
Respons Lama Raisa Disorot usai Gugat Cerai Hamish Daud: Cari yang Bener Ya!
-
Bertajuk Love So Sweet, Dita Karang Resmi Debut Sebagai Penyanyi Solo
-
Lionsgate Umumkan Jadwal Rilis Baru Film Mutiny, Tayang Agustus 2026
-
Nirina Zubir Bangga Mahkotanya Kini Jadi Wig untuk Pejuang Kanker
Terkini
-
Novel Dia yang Lebih Pantas Menjagamu: Belajar Menjaga Hati dan Batasan
-
Etika Komunikasi di Media Sosial: Bijak Sebelum Klik!
-
Guru, Teladan Sejati Pembentuk Karakter Anak Sekolah Dasar
-
Gaya Macho ala Bae Nara: Sontek 4 Ide Clean OOTD yang Simpel Ini!
-
Empat Tokoh Mengkaji Oase Gelap Terang Indonesia di Reuni FAA PPMI