Salah satu festival konser tahunan yang terkenal di Korea Selatan yaitu “Dream Concert” akan diselenggarakan dengan penonton.
Pada tanggal 25 April 2022, entertainment.daum melaporkan bahwa Asosiasi Produser Hiburan Korea (KEPA) mengumumkan secara resmi bahwa acara musik “Dream Concert 2022” akan diselenggarakan secara offline pada hari Sabtu,18 Juni 2022 di Seoul. Hal ini menjadi kabar baik bagi para penggemar idol grup yang mana mereka dapat kembali menyaksikan idol mereka secara langsung di atas panggung ‘Dream Concert’, pasalnya pada tahun 2020 dan 2021 acara ‘Dream Concert’ diadakan secara online yang mana dikarenakan pandemi COVID-19 yang pada saat itu masih tinggi di Korea Selatan. Sehingga pihak Asosiasi Produser Hiburan Korea memutuskan untuk menyelenggarakan konser tersebut tanpa penonton guna untuk menghindari penularan COVID-19 yang semakin meluas.
Namun, baru-baru ini pihak pemerintah Korea Selatan secara perlahan dan bertahap mulai mencabut pembatasan kapasitas ruangan sehingga acara konser dapat diselenggarakan dengan penonton tetapi semua kegiatan konser tetap harus mematuhi protokol kesehatan yang ditetapkan selama konser berlangsung. Dengan adanya aturan pencabutan pembatasan kapasitas ruangan maka Dream Concert 2022 akan menyambut kembali penonton konser secara langsung.
Presiden KEPA Im Baek Woon memberikan pernyataan, “Kami akan melakukan yang terbaik untuk mempersiapkan konser yang dapat menghembuskan kehidupan baru ke dalam industri konser negara kami yang telah direndam baru-baru ini oleh pandemi COVID-19 dan dengan diselenggarakannya konser offline ini diharapkan para penggemar Kpop di seluruh dunia bernostalgia setelah 3 tahun lamanya konser ini vakum. Serta dapat menambah para penggemar Kpop di seluruh dunia nantinya.”
Dream Concert sendiri adalah konser skala besar tahunan di Korea Selatan yang mana para penyanyi baik solois maupun idol grup berdiri di atas panggung yang sama untuk menghibur para penggemar dan membawakan lagu-lagu mereka di festival musik yang menyenangkan ini. Dream concert diadakan pertama kalinya pada tahun 1995 oleh Asosiasi Produser Hiburan Korea (KEPA) yang mana setiap tahunnya jumlah artis Kpop yang mengikuti acara ini terus meningkat.
Sementara itu, line-up siapa saja idol grup yang akan berpartisipasi untuk acara Dream concert 2022 yang akan diselenggarakan secara offline ini pun masih belum diumumkan oleh pihak penyelenggara Dream concert 2022.
Nantikan line-up Dream concert 2022 tahun ini!
Baca Juga
-
Penyanyi Jepang Ado Gelar Konser Tur Dunia Kedua Bertajuk 'Hibana' pada April 2025
-
Haikyuu: The Dumpster Battle Resmi Hadir di Netflix Mulai Oktober Mendatang
-
NCT Dream Umumkan Konser THE DREAM SHOW 3: DREAMSCAPE FINALE di Seoul
-
Keren! MV Bertajuk LOST! dari RM BTS Masuk Nominasi di Dua Ajang Penghargaan Internasional
-
Selesai Season 3, Anime Tensura Langsung Umumkan Season 4 dan Movie Baru
Artikel Terkait
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
3 Rekomendasi TWS dengan Fitur Anti Noise Terbaik, Harga Mulai 159 Ribuan!
-
rumahsakit Rayakan 30 Tahun Perjalanan Musiknya melalui Konser Kabar Bahagia" di Bandung
-
Tampil Memukau, Yugyeom GOT7 Nyanyi Lagu Baru yang Belum Pernah Dirilis di Konser Jakarta
-
4 Momen Menarik di Konser Isyana Sarasvati, Bertabur Bintang hingga Kolaborasi Mengejutkan dengan Keluarga
Entertainment
-
3 Film Glen Powell yang Pantang Buat Kamu Lewatkan, Terbaru Ada Twisters
-
MEOVV Terjebak dalam Hubungan 'Toxic' di Lagu Comeback Terbaru
-
Taeyeon Tulis Pesan Hangat untuk Diri Sendiri di Lagu 'Letter To Myself'
-
Penuh Chemistry! 4 Film dan Serial yang Dibintangi Dion Wiyoko bersama Sheila Dara
-
Rating Melejit! Akhir Drama Korea Jeongnyeon Pecahkan Rekor, Happy Ending?
Terkini
-
Viral Lomba Mirip Nicholas Saputra, Kok Bisa Kita Kembar dengan Orang Lain?
-
3 Hal yang Perlu Diperbaiki oleh Skuad Garuda Jelang Laga Kontra Arab Saudi
-
3 Serum Brightening Murah Meriah Cocok untuk Pelajar, Harga Rp20 Ribuan
-
Ulasan Novel Yang Telah Lama Pergi: Kisah Pengkhianatan Masa Lalu
-
Fans Tak Perlu Banyak Menuntut, STY Pasti Miliki Alasan Tersendiri Tak Mainkan Eliano Reijnders