Drama produksi Netflix Squid Game kembali tuai prestasi. Drama yang telah rilis sejak 17 September 2021 ini, beberapa kali dinominasikan dan berhasil membawa pulang piala penghargaan di berbagai ajang penghargaan. Yang terbaru, ‘Squid Game’ berhasil raih penghargaan tertinggi Daesang di acara tahunan Baeksang Arts Awards 2022 yang diselenggarakan oleh Ilgan Sports dan JTBC.
Tak hanya dramanya yang tuai prestasi, tim produksi ‘Squid Game’ pun berhasil mendapat beberapa penghargaan di berbagai ajang penghargaan. Kali ini, Hwang Dong Hyuk sebagai sutradara sekaligus penulis dari drama ‘Squid Game’ juga berhasil menerima penghargaan Best Director di Baeksang Arts Awards 2022. Ada pula Jung Jae Il, komposer musik ‘Squid Game’ yang menerima penghargaan Virtuosity Award di acara penghargaan ini.
Dilansir dari laman IMDb,‘Squid Game’ telah menerima 28 penghargaan dengan 35 nominasi. Tak hanya penghargaan dari negaranya, ‘Squid Game’ juga menerima penghargaan dari Amerika seperti di Gotham Awards 2021 untuk nominasi Breakthrough Series – Long Format (over 40 minutes), penghargaan Best TV Episode di IGN Summer Movie Awards 2021, dan Best Performance yang diraih oleh Oh Yeong Su di Golden Globes USA 2022.
Tim produksi ‘Squid Game’ berhasil menyajikan drama tersebut dengan visual yang mencolok, yang menyebabkan timbulnya banyak tren dari drama ini. Ada jumpsuits dan topeng merah muda yang digunakan oleh penjaga, yang banyak digunakan sebagai kostum Halloween saat itu. Kemudian ada pula pakaian training yang digunakan oleh para peserta.
Berkat drama ini beberapa tradisi di Korea seperti permainan tradisional Korea ‘Mugunghwa Kkoci Pieot Seumnida’, permen dalgona, dan Ddakji menjadi sangat terkenal. ‘Squid Game’ berhasil menjadi drama Korea pertama yang masuk chart Netflix Worldwide di posisi pertama selama beberapa hari.
Pada 18 April lalu, Kementerian Kebudayaan, Olahraga dan Pariwisata Korea Selatan dan Korean Foundation for International Cultural Exchange (KOFICE) melaporkan bahwa drama ‘Squid Game’ memiliki pengaruh yang besar dalam perkembangan Korean Wave untuk periode bulan Juni hingga Desember 2021.
Dilansir dari Allkpop, ‘Squid Game’ berencana untuk merilis musim keduanya pada tahun 2024 mendatang. Selamat kepada tim produksi ‘Squid Game’!
Baca Juga
-
Drama Korea 'Love Next Door' Sukses Cetak Rekor Rating Baru di Episode 6
-
Kejutkan Penggemar, Hyunhee VVUP Hengkang dari Grup karena Masalah Kesehatan
-
NOWADAYS Resmi Comeback dengan Merilis Video Musik 'Why Not?'
-
Lee Minhyuk BTOB akan Gelar Fan Meeting untuk Pertama Kalinya
-
Geram Keluarga Ikut Diserang, V dan Jungkook BTS Gugat YouTuber Sojang
Artikel Terkait
-
4 Drama Korea Terbaru di Netflix April 2025, Dari Thriller hingga Romansa!
-
Review The Recruit, Aksi Spionase Menegangkan dengan Sentuhan Humor Segar
-
5 Rekomendasi Film Baru dari Netflix untuk Rayakan Libur Lebaran 2025
-
4 Film Adaptasi Novel Stephen King yang Bisa Kamu Tonton di Netflix
-
'Weak Hero Class 2' Tayang April, Kelanjutan Kisah Yeon Si Eun di SMA Baru!
Entertainment
-
MBC Resmi Tunda Penayangan Drama 'Crushology 101', Ternyata Ini Alasannya
-
Lee Shin Young Akan Bergabung dalam Drama 'The Moon Flows Over the River'
-
Tayang Mei, Bae Doo Na Alami Cinta Tak Terkendali dalam Film Korea Virus
-
3 Tahun Hiatus, Yook Sung Jae Beberkan Alasan Bintangi 'The Haunted Palace'
-
Hanya 4 Hari! Film Horor Pabrik Gula Capai 1 Juta Penonton di Bioskop
Terkini
-
Ulasan Buku Jadilah Pribadi Optimistis, Lebih Semangat Mengarungi Kehidupan
-
Tragedi di Pesta Pernikahan dalam Novel Something Read, Something Dead
-
Webtoon My Reason to Die: Kisah Haru Cinta Pertama dengan Alur Tak Terduga
-
Masjid Agung Sleman: Pusat Ibadah, Kajian, dan Kemakmuran Umat
-
Review Novel 'Kokokan Mencari Arumbawangi': Nilai Tradisi di Dunia Modern