Kualitas yang dimiliki oleh film fenomenal KKN di Desa Penari tampaknya tak hanya mengguncang industri perfilman dalam negeri. Negara-negara tetangga yang memiliki rumpun bahasa hsmpir sama dengan bahasa Indonesia, yakni Malaysia dan juga Singapura pun mengakui kualitas yang disajikan oleh film produksi MD Entertainment tersebut. Bagaimana tidak, selain mendapatkan tempat dan waktu untuk tayang di bioskop-bioskop negeri tetangga, masyarakat pecinta film di sana pun menerima dengan hangat serta mengakui kualitas film yang digarap oleh sutradara Awi Suryadi ini.
Hal ini setidaknya dibuktikan dengan larisnya tiket yang dijual di bioskop-bioskop yang ada di Malaysia dan juga Singapura. Tak hanya itu, beragam komentar positif pun dilontarkan oleh para penikmat film dari negeri jiran selepas mereka menyaksikan film yang mengangkat tentang kisah Nur (Tissa Biani), Widya (Adinda Thomas), Ayu (Aghniny Haque), Bima (Achmad Megantara), Anton (Calvin Jeremy) dan Wahyu (M Fajar Nugraha) dalam menjalankan program KKN di sebuah desa yang penuh dengan nuansa mistis tersebut.
Melalui akun twitternya, sang sutradara, Awi Suryadi meretweet bermacam komentar positif yang diberikan oleh para penikmat film dari negara tetangga. Akun twitter @awisuryadi yang selama ini memang dikenal aktif dalam menyampaikan perkembangan terbaru film KKN di Desa Penari, memberikan bukti nyata bahwa film garapannya tersebut memang benar-benar disukai penonton yang tak hanya berasal dari Indonesia saja.
Seperti contoh, akun @farisszuan menuliskan komentar bahwa film ini benar-benar berbeda, tak banyak hantu dan memiliki story line yang sangat baik “watched #kkndesapenari last night. not bad! as someone yg selalu tengok horror movie indonesia, this one is quite different. maybe cus based on true story and tak banyak pun hantu, dia just rasuk2 and seram2 mcm tu je. tapi story line, best.” Tulisnya.
Sementara akun twitter @NohAljuffry, mencermati bahwa keunggulan film KKN di Desa Penari ini terletak pada script writing dan twist yang terkandung dalam ceritanya. “KKN di desa penari. Serious mohon semua tengok. Aku suke gila script writing dgn twist ceritanya. Pastu nmpk ada nama dawuh…” cuitnya.
Sementara pendapat lain dituliskan oleh akun @zhafvlog, yang mengakui bahwa film ini memang berkuaitas dan bukan sekadar viral saja. semula, akun ini merasa agak skeptis dengan taktik kesurupan dan ruqyah-ruqyah yang sering diangkat dalam film bergenre horror misteri, tapi pada akhirnya dirinya mengakui bahwa, dia salah sempat merasa skeptis karena film KKN di Desa Penari benar-benar film yang berkualitas. “Aku agak skeptikal dgn taktik rasuk di pawagam seolah2 mcm filem ni wow ataupun gunakan ayat2 jampi sebenar, sebab dulu pernah jadi taktik kotor camni utk melariskan filem sampah. Ternyata filem KKN di Desa Penari ini memang bukan sekadar viral & best namati”
Selain komentar-komentar di atas, masih banyak lagi komentar positif yang didapatkan oleh film KKN di Desa Penari yang kini sedang tayang pula di bioskop-bioskop negara tetangga. Semoga saja ini menjadi awal yang baik bagi dunia perfilman Indonesia untuk kembali menjadi raja di Kawasan Asia tenggara, ya!
Baca Juga
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
-
Melihat Kedewasaan Mental Bermain Marselino Ferdinan Melalui Brace yang Dilesakkannya ke Gawang Arab Saudi
-
Indonesia vs Arab Saudi: Mencoba Memahami Makna di Balik Selebrasi Seorang Marselino Ferdinan
Artikel Terkait
-
DK PBB Gagal Sahkan Gencatan Senjata Gaza, Malaysia Beri Kecaman Keras
-
Jadwal Persib Kontra Bali United Resmi Ditunda
-
Here We Go! Elkan Baggott Muncul Kasih Kode ke Marselino Ferdinan Usai Timnas Indonesia Gilas Arab Saudi
-
Harga Lebih Terjangkau, Ternyata Ini 5 Mobil yang Paling Dicari di Balai Lelang Otomotif
-
Ilustrator di Balik Koreo Gundala vs Godzila di Laga Indonesia Lawan Jepang, Karyanya Curi Perhatian Dunia!
Entertainment
-
Nissa Sabyan dan Ayus Resmi Menikah Sejak Juli 2024, Mahar Emas 3 Gram dan Uang 200 Ribu
-
Spoiler! Hunter X Hunter Chapter 403: Balsamilco vs Pangeran Halkenburg
-
Shin Ye Eun dan Rowoon Bintangi Drama Saeguk Disney, 'The Murky Stream'
-
Intip Harga Tiket Konser Buzz NIKI di Jakarta 2025, Mulai Rp850 Ribu
-
Sedang dalam Tahap Produksi, Moving Dikonfirmasi Lanjut ke Season 2
Terkini
-
Strategi Mengelola Waktu Bermain Gadget Anak sebagai Kunci Kesehatan Mental
-
Cetak 2 Gol, Bukti "Anak Emas" Tak Sekadar Julukan bagi Marselino Ferdinan
-
Ulasan Buku Sabar, Syukur, dan Ikhlas: Kunci Sukses Bahagia Dunia Akhirat
-
Hazelight Studios Umumkan Game Baru, Siap Hadirkan Inovasi Co-Op Unik!
-
Rencana Timnas Indonesia Panggil 3 Bintangnya Buat Vietnam Ketakutan