Boy group besutan SM Entertainment, NCT Dream, siap melakukan comeback dengan repackage album kedua mereka bertajuk 'Beatbox' yang akan diluncurkan pada tanggal 30 Mei 2022 mendatang.
Melansir dari situs Naver pada Senin (16/5/2022), sejumlah teaser image untuk promosi repackage album kedua 'Beatbox' telah dibagikan setiap harinya melalui akun resmi media sosial NCT Dream mulai tanggal 14 Mei lalu.
Selain teaser image yang mengusung konsep cerah dan ceria dari para member NCT Dream yang tampil bak sekumpulan anak band yang tengah sibuk memproduksi lagu dan menggali inspirasi untuk menghasilkan karya yang keren, NCT Dream akhirnya memberikan spoiler tentang genre seperti apa yang akan mereka bawakan untuk lagu utama 'Beatbox' kali ini.
'Beatbox' merupakan lagu dengan genre hip-hop dance jadul menggunakan sumber suara beatbox sebagai musik utama. Lirik lagu 'Beatbox' sendiri mengekspresikan energi positif dan pesan yang menegaskan bahwa tipe lagu seperti ini hanya bisa dibawakan oleh NCT Dream.
Penggemar NCT Dream diharapkan dapat menikmati penampilan keren dan karisma yang cool dari Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, dan Jisung dalam lagu terbaru 'Beatbox' kali ini.
NCT Dream juga berharap para penggemar dapat menyerap energi positif dan menggugah harapan mereka melalui tipe musik ceria khas NCT Dream.
Sementara itu, NCT Dream juga terus mengunggah sejumlah video aktvitas para member NCT Dream dengan tema 'Dream Squad' di berbagai media sosial resmi mereka. Mulai dari kegiatan seru mereka berkumpul bersama di markas studio yang dipenuhi dengan jejak karya dan album NCT Dream sebelumnya, hingga kelakuan konyol mereka mengikuti trend yang sedang marak akhir-akhir ini.
Hal tersebut tidak semata-mata mereka lakukan untuk mengundang rasa penasaran para penggemar akan repackage album kedua mereka bertajuk 'Beatbox,' tetapi juga untuk berbagi kegembiraan dan serunya aktivitas yang mereka lakukan selama ini kepada NCTzen.
Repackage album 'Beatbox' akan terdiri dari empat lagu baru di dalamnya yaitu, Beatbox, To My First, Sorry, Heart, dan On the Way. 11 lagu dari album 'Glitch Mode' juga akan diikutsertakan di dalam repackage album 'Beatbox' NCT Dream ini.
Itu tadi kabar terbaru dari NCT Dream dan spoiler genre lagu untuk album repackage kedua 'Beatbox'. Makin tidak sabar menunggu comeback mereka pada tanggal 30 Mei 2022 nanti.
Baca Juga
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
-
Doyoung NCT Ungkap Harapan dan Semangat di Cuplikan Album Soar Part 1
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
-
Fly Up oleh RIIZE: Satukan Perbedaan Lewat Musik dan Tari
Artikel Terkait
Entertainment
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Simon Pegg Tolak Film Shaun of the Dead Dibuatkan Sekuel, Ini Alasannya
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
Terkini
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya
-
4 Padu Padan OOTD ala Soobin TXT yang Anti Gagal Bikin Gaya Makin Keren!
-
Rayakan Hari Keluarga Sedunia, TFR News Perkenalkan Festival LittleDoodle
-
Review Film Angkara Murka: Horor dan Kekuasaan di Balik Gelapnya Tambang