Film bertemakan konsep Multiverse saat ini sedang menjadi sorotan masyarakat dari seluruh dunia, termasuk juga Indonesia. Bertepatan pada tanggal 5 Mei 2022, Marvel kembali merilis film sekuel Doctor Strange 2: In the Multiverse of Madness yang cukup dinantikan oleh para penggemar Marvel Cinematic Universe.
Berbicara mengenai konsep Multiverse atau biasa disebut dunia pararel, merupakan sebuah teori yang berupa kemungkinan adanya beberapa alam semesta termasuk seperti tempat kita tinggal. Pandangan mengenai dunia pararel tersebut sudah bukan hanya berupa dalam cerita fiksi seperti film Dr. Strange saja, melainkan telah terdapat dalam ilmu fisika dan teologi yang sudah memiliki penjelasannya sendiri. Teori mengenai dunia paralel atau multiverse mengatakan bahwa kehidupan manusia dan alam semesta ini sebenarnya ada banyak, namun banyak ahli fisikawan yang masih belum bisa membuktikannya secara ilmiah.
Meski sampai saat ini keberadaan multiverse masih diperbincangkan oleh para ilmuwan, namun tak sedikit production house yang tertarik mengangkatnya ke dalam sebuah film. Berikut ini beberapa rekomendasi film yang bertemakan konsep Multiverse yang tentunya tidak kalah seru dari sekuel Doctor Strange 2: In the Multiverse of Madness.
1. The Butterfly Effect
Film ini merupakan film fiksi ilmiah Amerika Serikat yang menceritakan tentang konsep kembali ke masa lalu demi mengubah masa depan yang lebih baik. Film karya dari sutradara Eric Bress dan J. Mackye Gruber yang dibintangi oleh Ashton Kutcher, Amy Smart, Eric Stoltz dan lain-lain berhasil membawa penonton merasakan atmosfer time traveler dengan plot yang luar biasa.
2. Parallels
Film bergenre fiksi ilmiah selanjutnya yaitu Parallel. Film petualangan menembus satu demi satu dunia ini dibintangi oleh Mark Hapka (Ronan Carver) dan Jessica Rothe (Beatrix Carver). Petualangan ini dimulai dari suatu gedung di salah satu kota yang ternyata adalah sebuah kendaraan untuk menjelajahi dunia pararel dengan masing-masing dunia yang hanya boleh didatangi selama 36 saja. Parallels juga tidak kalah bagus karena memberikan sajian fantasi yang luar biasa dan mengasyikan.
3. Caroline
Caroline menceritakan seorang anak perempuan yang baru saja pindah rumah dan menemukan sebuah pintu kecil yang ternyata adalah jembatan menuju ke dunia paralel yang mirip dengan apa yang ia tempati sekarang. Perbedaan dunia asli yang ia tempati sekarang dengan dunia paralel, yakni orang-orang disana menggunakan kancing sebagai pengganti matanya. Namun, ternyata terdapat rahasia mengerikan yang caroline belum ketahui tentang dunia paralel itu. Film ini dikemas dengan sajian yang tidak terlalu berat namun secara visual tetap memukau dan menghibur.
4. Interstellar
Terakhir yaitu film yang berada dibawah naungan rumah produksi Paramount Pictures dan di di produseri oleh Emma Thomas, Christopher Nolan, dan Lynda Obst menceritakan tentang sebuah misi pencarian planet yang layak huni dengan dipenuhi segala rintangan yang tak terduga. Disebutkan bahwa alasan adanya misi pencarian planet yang layak huni ini dikarenakan pada saat itu keadaan bumi semakin memburuk sehingga sudah dianggap tidak layak huni akibat badai debu serta wabah penyakit. Perjalanan tersebut membuat diharuskannya para astronot bumi untuk melakukan pencarian ke planet demi planet untuk menemukan planet yang layak dihuni oleh manusia.
Nah, dari rekomendasi film tentang konsep Multiverse ini, manakah yang menarik perhatianmu? Semoga rekomendasi diatas tidak kalah seru dari sekuel film Doctor Strange 2: In the Multiverse of Madness yang baru saja tayang pada tahun ini ya. Dengan suguhan visual dan alur cerita yang luar biasa, rekomendasi film diatas juga akan membuat kamu terpikat disetiap menitnya. Selamat mencoba!
Baca Juga
Artikel Terkait
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Review Film In the Lost Lands: Perjalanan Gelap Sang Penyihir dan Pemburu
-
Viral SD di Purwokerto Sewa 47 Angkot Demi Nobar Film Jumbo, Sutradara Sampai Terharu
-
Bangun Kreativitas, Blok demi Blok: A Minecraft Movie Meal Kini Hadir di Indonesia!
Entertainment
-
Mengenal Chika Takiishi, Antagonis Wind Breaker Terobsesi Kalahkan Umemiya
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
3 Episode Terbaik Moonrise, Anime Fiksi Ilmiah yang Tayang di Netflix
Terkini
-
4 Tampilan OOTD ala Tzuyu TWICE, Makin Nyaman dan Stylish!
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus