Aktris dan idola cantik nan berbakat bernama IU, tidak hanya dicintai penggemarnya melalui karya musik dan juga perannya yang mengagumkan dalam drama Korea. IU juga dikenal sebagai salah satu selebritis yang begitu menghargai dan mencintai penggemarnya dengan tulus.
Merangkum dari Koreaboo pada Minggu 29 Mei 2022, berikut alasan mengapa IU pantas mendapatkan julukan 'Queen of Fanservice' karena sikap tulus dan caranya memperlakukan penggemar dengan baik.
1. Cannes Film Festival 2022
IU diketahui baru-baru ini menghadiri acara bergengsi 'The 75th Cannes Film Festival' untuk mewakili film 'Broker'. IU yang tampak elegan dengan balutan gaun desainer serta perhiasan mahal yang dikenakannya ini sukses mencuri perhatian semua orang di acara tersebut.
Bukan hanya karena visualnya yang memukau, tetapi ketika ia menyapa fans dengan ramah saat berada di red carpet. IU terlihat mendekati mereka dan menyapa para penggemarnya dengan senyum manis. Tidak hanya itu, ia terlihat begitu sabar dan mendengarkan mereka dengan baik saat beberapa fans meminta foto dan tanda tangannya.
2. Mencium tangan penggemar di Hong Kong
IU menunjukkan rasa terima kasihnya kepada fans di Hong Kong yang telah merencanakan proyek besar untuknya saat konser 'Dear Name - 10th Anniversary Debut' di Hong Kong.
Dalam sebuah video yang diunggah di media sosial, IU terlihat menghampiri kerumunan fans yang telah menunggu kedatangannya, dan tiba-tiba meraih tangan salah satu penggemar yang melambai ke arahnya dan mencium tangan fans tersebut.
Sontak seluruh penggemar yang melihat tindakan IU pun berteriak haru karena perlakuan sang idola yang tidak ragu-ragu dan begitu tulus dalam menunjukkan cintanya pada penggemar.
3. Kata-kata bijaknya
IU selalu berhasil menyentuh hati banyak orang dengan kata-kata bijaknya. Dalam sebuah acara, seorang penggemar mengirimkan komentar kepada IU dengan berkata. "Tolong marahi aku, agar aku mau bekerja lebih keras lagi dan memiliki kehidupan yang baik."
Namun, bukannya memarahi fans tersebut sesuai dengan yang ia minta, IU justru menjawabnya dengan memberikan semangat.
"Kamu sudah melakukan yang terbaik, kamu baik-baik saja. Jadi, jalani hidupmu dengan bahagia," balas IU.
4. Membeli makanan manis untuk penggemar
IU tidak pernah lupa untuk membagikan makanan manis sebagai hadiah untuk para fans yang telah menunggunya di bandara.
5. Menepati janjinya kepada penggemar
IU menepati janjinya kepada seorang penggemar untuk muncul di acara kelulusannya. Ia bahkan membawa bunga dan hadiah lainnya, serta tampil membawakan beberapa lagu untuk acara kelulusan penggemar tersebut.
Itu tadi lima alasan mengapa IU pantas mendapatkan julukan 'Queen of Fanservice' dan tentunya masih banyak lagi alasan-alasan mengapa IU sangat dicintai oleh penggemarnya. Bagaimana menurut kalian?
Baca Juga
-
Super Junior Pancarkan Aura Cool dan Intens di Teaser MV Lagu Express Mode
-
Sedot 31 Ribu Fans, RIIZE Sukses Buka Konser Solo RIIZING LOUD di Seoul
-
Transformasi Jadi Artis Rock, Yuta NCT Sukses Tutup Tur Talk Show di Jepang
-
NCT Dream Bagikan Dukungan untuk Kaum Muda di Album Go Back To The Future
-
Night Runner oleh Jung Yong Hwa: Harapan Emosional pada Bintang Jatuh
Artikel Terkait
Entertainment
-
Park Ji Hoon Comeback Akting Lewat Drama Adaptasi Webtoon Bertajuk Kitchen Soldier
-
Super Junior Pancarkan Aura Cool dan Intens di Teaser MV Lagu Express Mode
-
Sukses Lambungkan Namanya, Idris Elba Justru Belum Pernah Nonton Serial The Wire
-
Mau Nonton Jurassic World Rebirth? Ini Urutan Nonton Saga Jurassic World!
-
My Chemical Romance Konser di Jakarta pada 3 Mei 2026, Tiket Dijual 9 Juli
Terkini
-
Achmad Jufriyanto Alami Patah Tulang Rusuk, Pelatih Persib Bandung Buka Suara
-
Lebih dari Sekadar Istirahat, Ini Makna Lagu SEVENTEEN "Healing"
-
Guncang Stadion Jepang, ENHYPEN Kukuhkan Reputasi Powerhouse Performance
-
Ulasan How Can I Be Grateful When I Feel So Resentful? Berdamai dengan Masa Lalu
-
Sedot 31 Ribu Fans, RIIZE Sukses Buka Konser Solo RIIZING LOUD di Seoul