Aktris cantik Kwon Nara baru-baru ini dikabarkan telah menandatangani kontrak eksklusif dengan C-JeS Entertainment.
Mengutip Allkpop pada Kamis (2/6/2022), seorang perwakilan dari agensi C-JeS Entertainment menyatakan,
"Kami telah menandatangani kontrak eksklusif dengan aktris Kwon Nara, yang diakui sebagai aktris populer karena berbagai penampilannya di berbagai project serial drama. Kami senang bisa bekerja. dengan seorang aktris dengan potensi tak terbatas dan kami akan terus memberikan dukungan penuh untuk berbagai aktivitasnya."
Kwon Nara memang merupakan salah satu aktris yang sangat hebat dalam beradu akting. Tak heran di beberapa judul dramanya sangat digemari oleh para pecinta drama Korea di seluruh penjuru dunia.
Kwon Nara mendapatkan pengakuan publik atas kehebatannya dalam memainkan perannya dalam drama SBS yang bertajuk "Suspicious Partner" yang tayang pertama kali pada tahun 2017.
Nama Kwon Nara semakin melejit dan terus muncul di salah satu drama yang tayang di kanal televisi TvN yang bertajuk "My Mister" yang tayang pertama kali pada tahun 2018.
Tak sampai disitu, Kwon Nara juga ikutserta dalam serial drama Korea yang berjudul "Doctor Prisoner" di tayangan KBS2 dan banyak lagi drama-drama yang ia bintangi.
Kwon Nara menerima banyak cinta untuk perannya sebagai Oh Soo Ah dalam drama yang berjudul "Itaewon Class." Tentu para pecinta drama Korea tidak asing dengan drama yang sempat hit pada beberapa waktu lalu.
Pada tahun 2021 lalu, Kwon Nara memainkan perannya sebagai pemeran utama wanita dalam drama yang bertajuk "Bulgasal: Immortal Souls."
Drama ini bergenre fantasi dan berkisah tentang apa yang terjadi pada seribu tahun lalu yang akhirnya akan terungkap karena setiap orang yang memiliki hubungan dengan Dan Hwal dan Min Sang Woon di masa sekarang juga telah bertemu dengan mereka seribu tahun sebelumnya.
Mendengar kontrak barunya dengan agensi C-jeS Entertainment, membuat para penggemar berharap agar agensi bisa memberikan hak dan kewajiban sang aktris dengan sebaik-baiknya.
Untuk kamu yang ingin melihat kepiawaian Kwon Nara saat ia beradu akting, kamu bisa menontonnya melalui judul-judul drama yang dijelaskan di atas, ya!
Tag
Baca Juga
-
3 Tips Jitu Menerapkan Pikiran Positif, Jauhi Toxic Mindset!
-
Mengenal Istilah Endometriosis: Penyakit pada Sistem Reproduksi Wanita
-
3 Ide Outfit Feminim ala Aktris Thailand Love Pattranite, Stylish Banget!
-
Pikirkan 6 Hal Ini saat Mantan Mengajak Balikan, Jangan Buru-Buru Terima!
-
3 Alasan Mengapa Harus Mendukung Hobi si Buah Hati, Support Selagi Positif!
Artikel Terkait
-
Deretan Drama Korea Kim Seon Ho, Terbaru Jadi Suami IU di 'When Life Gives You Tangerines'
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Stray Kids Donasi Rp9 Miliar untuk Korban Kebakaran Hutan di Korea Selatan
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Ini 5 Pemeran Drama Labor Attorney Noh Moo Jin
Entertainment
-
Bikin Gagal Move On! 3 Drama Medis Korea Ini Siap Bikin Kamu Pengen Jadi Dokter!
-
Reuni Lagi, Lee Do Hyun dan Go Min Si Bakal Bintangi Drama Baru Hong Sisters
-
Mark NCT Wujudkan Mimpi Jadi Bintang di Teaser Terbaru Album The Firstfruit
-
Resmi! Spider-Man: Brand New Day Rilis 2026, Siapa Saja yang akan Muncul?
-
Kai EXO Siap Sambut Musim Panas di Teaser Video Musik Lagu 'Adult Swim'
Terkini
-
Review Novel 'Entrok': Perjalanan Perempuan dalam Ketidakadilan Sosial
-
Lebaran Usai, Dompet Nangis? Waspada Jebakan Pinjol yang Mengintai!
-
Review Film All We Imagine as Light: Kesunyian di Tengah Hiruk-pikuk Mumbai
-
Generasi Unggul: Warisan Ki Hajar Dewantara, Mimpi Indonesia Emas 2045?
-
4 Facial Wash dengan Kandungan Probiotik, Jaga Keseimbangan Skin Barrier!