Para pecinta drama Korea harus nonton drama bertajuk "ANNA" ini. Dram ini diperankan oleh Bae Suzy sebagai aktris utama serta pasangannya Kim Jun Han. Suzy menemukan dirinya dalam bahaya setelah ia menjalani kehidupan orang lain dalam cuplikan trailer drama “ANNA” yang telah diunggah oleh akun twitter resmi Coupang Play, @coupangplay.
Dilansir dari Twitter @coupangplay, pihak produksi telah membagikan trailer pertama yang menarik untuk drama bertajuk “ANNA” ini.
Drama “ANNA” akan menceritakan sebuah kisah Yoo Mi, di mana ia akan diperankan oleh Bae Suzy. Dalam drama ini, ia adalah seorang wanita yang melakukan kebohongan dan akhirnya menjalani kehidupan orang lain. Dalam trailer yang baru dirilis, Yoo Mi muncul dari mobil dan sebuah tas, lalu kemudian mobil menabrak satu tiang jalanan dan terbakar seraya ia berkata dengan samar, “Orang-orang menulis kebohongan bahkan di buku harian yang hanya dibaca oleh mereka sendiri".
Klip selanjutnya menunjukkan sekilas kehidupan sehari-hari Yoo Mi yang sangat menyedihkan, bertahan hidup dari ramen dan bekerja segala macam jenis pekerjaan paruh waktu untuk membayar tagihan. Saat bekerja sebagai pelayan, dia tampaknya memperhatikan seorang wanita yang anggun dan berpakaian bagus di ruangan itu.
Seseorang kemudian berkata dengan suara, “Saya khawatir tentang Yoo Mi. Dia memiliki begitu banyak hal yang ingin dia lakukan, begitu banyak hal yang ingin dia makan". lantas kemudian Yoo Mi mengaku, “Aku iri,”
Trailer tersebut menunjukkan bahwa dia menjalani kehidupan yang sangat berbeda, ia melakukan wawancara dengan pers, menghadiri acara-acara terkenal, dan bahkan menikah di suasana pernikahan yang mewah. Seorang teman tak terlihat pun bertanya padanya, "Tapi omong-omong, apakah Anda punya dua nama?"
Saat segala sesuatunya menjadi tidak tertata sesuai dugaan, Yoo Mi merasakan hidupnya akan dalam bahaya dan dia berkata dengan suara, “Saya tidak tahu harus mulai dari mana untuk menjelaskan ini kepada Anda. Kisah bagaimana Lee Yoo Mi menjadi Anna.”
Drama “ANNA” akan tayang perdana pada 24 Juni pukul 8 malam waktu Korea Selatan. Jika kamu penasaran dengan trailer tersebut, kamu bisa menontonnya melalui Twitter resmi Coupang Play, ya!
Tag
Baca Juga
-
3 Tips Jitu Menerapkan Pikiran Positif, Jauhi Toxic Mindset!
-
Mengenal Istilah Endometriosis: Penyakit pada Sistem Reproduksi Wanita
-
3 Ide Outfit Feminim ala Aktris Thailand Love Pattranite, Stylish Banget!
-
Pikirkan 6 Hal Ini saat Mantan Mengajak Balikan, Jangan Buru-Buru Terima!
-
3 Alasan Mengapa Harus Mendukung Hobi si Buah Hati, Support Selagi Positif!
Artikel Terkait
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Dibintangi Kim Soo Hyun dan Jo Bo Ah, Ini Jadwal Tayang Drama Korea Knock Off
-
Spoiler When the Phone Rings Episode 1, Yoo Yeon Seok Dapat Ancaman?
-
Rilis Foto Pembacaan Naskah, Drama Love Scout Umumkan Jajaran Pemain Utama
-
Review Film Self Reliance, Duet Jake Johnson dan Anna Kendrick
Entertainment
-
Makna Perjuangan yang Tak Kenal Lelah di Lagu Baru Jin BTS 'Running Wild', Sudah Dengarkan?
-
Puncak FFI 2024: Jatuh Cinta Seperti di Film-Film Sapu Bersih 7 Piala Citra
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Disney Umumkan 5 Drama Korea yang Tayang di Tahun 2025, Ada Knock Off!
-
Intip Keseruan Idola SM Entertainment di Teaser Program The Game Caterers 2
Terkini
-
Ulasan Buku 'Seni Berbicara Kepada Siapa Saja, Kapan Saja, di Mana Saja', Bagikan Tips Jago Berkomunikasi
-
Polemik Bansos dan Kepentingan Politik: Ketika Bantuan Jadi Alat Kampanye
-
Ditanya soal Peluang Bela Timnas Indonesia, Ini Kata Miliano Jonathans
-
3 Rekomendasi Oil Serum Lokal Ampuh Meredakan Jerawat, Tertarik Mencoba?
-
Mama yang Berubah Jadi Peri di Mummy Fairy and Me 4: Keajaiban Putri Duyung