Scroll untuk membaca artikel
Hayuning Ratri Hapsari | Fitri Suciati
NCT Dream untuk teaser MV 'Beatbox' (Twitter/@NCTsmtown_DREAM)

Boy group asal SM Entertainment, NCT Dream kembali mencatat prestasi baru dengan comeback repackage album kedua mereka bertajuk 'Beatbox' yang dirilis pada tanggal 30 Mei 2022 lalu. 

Dilansir dari situs Naver pada Kamis (9/6/2022), album repackage NCT Dream 'Beatbox' berhasil memuncaki empat kategori sekaligus di Gaon Weekly Chart.

Gaon Weekly Chart merilis data terbaru mereka pada tanggal 9 Juni 2022, untuk data chart mingguan periode tangal 29 Mei 2022 - 4 Juni 2022, album 'Beatbox' NCT Dream berhasil meraih No.1 di empat kategori chart sekaligus yaitu: #1 Download Chart, #1 Digital Chart, #1 Album Chart, dan #1 Album Retail Chart. 

Dengan pencapaian tersebut, NCT Dream berhasil meraih gelar 'Quadruple Crown' untuk Gaon Weekly Chart minggu ini. 

Album 'Beatbox' ini sebelumnya juga menyapu bersih beberapa chart album mingguan domestik seperti Hanteo Chart, Synnara Record, Kyobo Bookstore, Hot Tracks, Yes24, Aladdin, Gaon Retail Album Chart, serta berhasil mendapatkan sertifikat 'Double Platinum' dari QQ Music China untuk penjualan album digital melampaui 2 juta yuan.

Tidak hanya itu, album repackage 'Beatbox' NCT Dream juga telah melampaui penjualan satu juta copy di Hanteo, dan NCT Dream telah melampaui jumlah penjualan album sebanyak 7 juta copy di Hanteo, menjadikan NCT Dream artis keempat setelah BTS, EXO, dan SEVENTEEN yang berhasil meraih pencapaian tersebut. 

NCT Dream juga menjadi artis ketiga setelah BTS dan SEVENTEEN yang berhasil memiliki empat buah album dengan penjualan melebihi satu juta copy di Hanteo, melalui album 'Hot Sauce', 'Hello Future', 'Glitch Mode', dan 'Beatbox'. 

Jumlah angka pre-order yang mengesankan untuk album 'Beatbox' yang melampaui angka 1,4 juta copy ini juga menjadikan NCT Dream satu-satunya artis SM Entertaintment yang memiliki 3 buah album dengan jumlah angka pre-order melampaui 1 juta copy (Hot Sauce, Glitch Mode, dan Beatbox).

Hal ini membuktikan betapa populer dan tingggi minat penggemar akan NCT Dream serta antuasiasme terhadap album 'Beatbox' ini.   

Selain itu, title track 'Beatbox' dari album yang berjudul sama juga berhasil memenangkan trofi musik mingguan di ajang Show Champion dan M Countdown.  

Namun sayangnya para member NCT Dream terpaksa harus menunda rangkaian promosi untuk album 'Beatbox' ini mengingat beberapa anggota mereka yaitu, Jeno, Chenle, Haechan, dan Jaemin tengah terpapar Covid-19 beberapa waktu yang lalu. 

Itu tadi kabar terbaru dari NCT Dream dan pencapaian terbaru album 'Beatbox' mereka. Selamat untuk NCT Dream.  

Fitri Suciati