LOONA memuncaki chart iTunes di seluruh dunia dengan rilisan terbaru mereka!
Pada 20 Juni 2022 lalu pukul 6 sore KST, LOONA akhirnya membuat comeback mereka yang sangat dinanti dengan merilis mini album spesial musim panas yang bertajuk “Flip That” dengan lagu utama yang berjudul sama. Segera setelah dirilis, baik album maupun lagu utamanyanya melonjak puncaki chart iTunes di banyak negara di seluruh dunia.
Pada Kamis (23/06/2022) Soompi melaporkan bahwa "Flip That" telah mencapai No. 1 di chart iTunes Top Albums di setidaknya 31 wilayah negara berbeda, termasuk Amerika Serikat, Spanyol, Thailand, Brasil, Singapura, dan Filipina.
Tidak hanya itu, LOONA juga telah berhasil menduduki puncak tangga lagu iTunes Top Albums AS dengan setiap album yang mereka rilis sejak debut mereka dan kini menjadi girl grup K-pop kedua yang mencapai prestasi tersebut tahun ini setelah Dreamcatcher .
Dan selain memuncaki chart realtime Bugs di Korea, lagu “Flip That”juga telah mencapai No. 1 di chart iTunes Top Songs setidaknya di 11 wilayah negara berbeda, termasuk Argentina, Chili, dan Peru.
Sebagai tambahan informasi, LOONA dibentuk oleh agensi Blockberry Creative. Grup ini diperkenalkan ke publik melalui proyek pra-debut yang dimulai pada Oktober 2016 lalu, di mana masing-masing dari 12 anggota diperkenalkan secara berkala ke publik dengan merilis single promosi selama 18 bulan berikutnya.
12 anggota LOONA adalah Yun Jin, HacSeul, ViVi, Heejin, Yves, Yeo Jin, Chuu, Kim Lip, Go Won, Olivia Hye, Jin Soul, dan juga Choerry. Mereka memulai debutnya sebagai grup dengan merilis EP/Extended Play) "[+ +]" pada tahun 2018 lalu, bersama dengan singel utama "Favorite" dan juga lagu utama "Hi High."
Tiga tahun setelah debut, tepatnya pada 10 Mei 2021 LOONA dinobatkan sebagai duta baru budaya Korea di luar negeri oleh Kementerian Kebudayaan, Olahraga, dan Pariwisata Korea Selatan tepat pada saat hari perayaan anniversary ke-50 Layanan Informasi dan Kebudayaan Korea (KOCIS) yang berafiliasi dengan kementerian tersebut. Sebagai duta baru, grup ini ditunjuk untuk mempromosikan budaya Korea di luar negeri.
Selamat untuk LOONA atas torehan prestasinya yang mengesankan!
Baca Juga
-
Sinopsis Film Kingdom of the Planet of the Apes, Tayang 10 Mei 2024
-
Resmi Berkencan dengan IU, Lee Jong Suk Tulis Surat Mengharukan untuk Fans
-
Daftar Pemenang KBS Drama Awards 2022, Ada Lee Seung Gi dan Joo Sang Wook!
-
Keren! BTS Masuk Daftar Musisi yang Banyak Pecahkan Rekor Tahun 2022
-
Keren! Belum Resmi Rilis Album Solo, Jimin BTS Kembali Memecahkan Rekor Ini
Artikel Terkait
-
Segera Comeback, BIGHIT Rilis Daftar Tujuh Lagu untuk Album Echo dari Jin BTS
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
Tandem Madness Merilis Album Konseptual 'Di Antara Riuh & Renung'
-
Ceria dan Penuh Warna, NCT Wish Bagikan Jadwal Teaser Mini Album 'Poppop'
-
RIIZE Dipastikan Comeback dengan Album Penuh Perdana pada Mei
Entertainment
-
Baru Tayang Raih Rating Tinggi, 5 Alasan The Haunted Palace Wajib Ditonton!
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
Terkini
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano