Saat kita baru mengenal seseorang, kita tidak akan pernah tahu hubungan seperti apa yang akan kita miliki dengannya di masa mendatang. Mungkin ia hanya akan menjadi sebatas kenalan, mungkin suatu hari ia akan menjadi sahabat, atau mungkin juga ia akan menjadi orang yang paling berarti dalam hidup kita. Begitulah yang tercermin dalam film “Winter in Tokyo”.
Diangkat dari novel berjudul sama karya Ilana Tan, film Winter in Tokyo bercerita tentang seorang gadis bernama Keiko Ishida (diperankan oleh Pamela Bowie). Ia tinggal di sebuah apartemen di Tokyo dan bertetangga dengan kakak-beradik yang bernama Haruka (diperankan oleh Brigitta Cynthia) dan Tomoyuki (diperankan oleh Brandon Salim).
Keiko baru saja hendak pulang ke apartemennya saat ia bertemu dengan Haruka dan Tomoyuki. Kedua tetangganya itu memberi kabar pada Keiko bahwa mereka memiliki seorang tetangga baru yang tinggal di kamar 201, tepat di seberang kamar Keiko. Haruka dan Tomoyuki sendiri belum sempat bertemu dengan tetangga baru mereka itu. Yang mereka ketahui hanyalah bahwa ia adalah seorang laki-laki dan pria itu tidak keluar dari kamarnya setelah mengambil kunci apartemen.
Ketika sampai di kamar apartemennya, Keiko penasaran pada tetangga barunya itu. Apalagi, pria itu tidak keluar kamar sejak ia tiba di apartemen. Keiko tengah mencoba untuk menguping dari luar pintu kamar 201 saat tiba-tiba pintu kamar itu terbuka dan membentur Keiko hingga gadis itu terjatuh. Ternyata, sang penghuni kamar hendak keluar dan tidak menyadari ada seseorang di balik pintu kamarnya.
Keiko sempat berteriak sampai membuat seisi apartemen terkejut, karena mengira ada pencuri. Mereka pun menghampiri Keiko ke kamarnya. Tak ingin membuat salah paham, Keiko menjelaskan bahwa ia khawatir dengan kondisi tetangganya barunya yang tidak keluar kamar seharian itu dan ingin memastikan bahwa pria itu tidak sakit atau pingsan di dalam kamar. Kejadian itu berakhir dengan perkenalan antara sesama penghuni apartemen. Pria yang menjadi tetangga baru Keiko memperkenalkan dirinya dengan nama Kazuto Nishimura (diperankan oleh Dion Wiyoko).
Kazuto dan Keiko pun mulai saling mengenal satu sama lain. Kazuto mengetahui fakta bahwa Keiko bekerja di sebuah perpustakaan. Pun, Keiko mendengar cerita Kazuto tentang dirinya yang lahir di Jepang dan pindah ke New York saat SMP. Kini, ia kembali ke Jepang dan menjadi seorang street photographer. Pekerjaan sekaligus hobi Kazuto itu membuat Keiko kerap berjanji temu dengannya untuk menyusuri jalanan Jepang dan memotret.
Kebersamaan mereka membuat Keiko sering berkunjung ke kamar Kazuto dan memasakkan makanan untuk pria itu. Keiko yang tertarik pada Kazuto, bertanya-tanya seperti apa foto-foto yang pernah Kazuto ambil, karena tak ada satu pun foto karya Kazuto yang ia pajang di kamar apartemennya. Sampai suatu hari, rasa penasaran itu mendorong Keiko untuk melihat foto-foto di laptop Kazuto. Tanpa diduga, ia menemukan potret mesra Kazuto bersama seorang wanita. Siapa sebenarnya wanita itu? Apakah sebenarnya Kazuto memiliki kekasih? Saksikan kelanjutannya dalam film Winter in Tokyo. Selamat menonton!
Baca Juga
-
Wajib Tahu! Ini 3 Alasan Pentingnya Riset bagi Penulis
-
Selamat! Go Ayano dan Yui Sakuma Umumkan Pernikahan Mereka
-
Selamat! Keita Machida Resmi Menikah dengan Aktris Korea-Jepang Hyunri
-
4 Manfaat Membuat Kerangka Karangan dalam Kegiatan Menulis
-
NiziU Nyanyikan Lagu Tema Film Animasi 'Doraemon: Nobita's Sky Utopia'
Artikel Terkait
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
JKIND Pamerkan Inovasi Kaca Film dan Paint Protection di GJAW 2024
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
Entertainment
-
3 Drama Korea yang Dibintangi Lim Ji Yeon di Netflix, Terbaru Ada The Tale of Lady Ok
-
Review Ticket to Paradise: Film Hollywood yang Syuting di Bali
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
Terkini
-
Pep Guardiola Bertahan di Etihad, Pelatih Anyar Man United Merasa Terancam?
-
Ulasan Novel Under the Influence Karya Kimberly Brown, Kisah Cinta dan Kesempatan Kedua
-
Ulasan Novel Binding 13, Kisah Cinta yang Perlahan Terungkap
-
Shin Tae-yong Panggil Trio Belanda ke AFF Cup 2024, Akankah Klub Pemain Berikan Izin?
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?