Boy group asal SM Entertainment, NCT Dream, akan menghiasi sampul majalah The Glass Man edisi ke-50.
Mengutip dari akun Twitter fanbase NCT Dream @NCTDREAMCENTER, pada Sabtu (9/7/2022), NCT Dream akan menjadi sampul majalah The Glass Man edisi ke-50. Sejumlah interview bersama majalah The Glass Man yang membahas pencapaian serta kesuksesan NCT Dream tahun ini pun akan dikupas dan ditampilkan dalam isi majalah tersebut.
Pihak The Glass Man Magazine pun memberikan sedikit bocoran isi wawancara mereka bersama member NCT Dream dengan membagikan sejumlah cuplikan perbincangan mereka di akun media sosial mereka.
The Glass Man Magazine memperkenalkan NCT Dream sebagai salah satu boy group K-Pop tersukses saat ini dengan sejumlah rekor yang mereka pecahkan.
Boy group yang digawangi oleh Mark, Renjun, Jeno, Haechan, Jaemin, Chenle, dan Jisung tersebut melakukan debut pada tahun 2016 di usia remaja mereka, dan kini pada tahun 2022 NCT Dream sukses melakukan comeback dengan full studio album kedua 'Glitch Mode' yang berhasil mencetak rekor penjualan sebesar 2,1 juta copy.
Namun, sepertinya NCT Dream tidak menyurutkan prestasi mereka, terbukti dengan comeback kedua mereka tahun ini lewat repackage album 'Beatbox' yang juga sukses menghantarkan mereka sebagai boy group terdepan dengan genre musim panas yang cerah dan menyenangkan.
Dalam cuplikan wawancara bersama The Glas Man Magazine, Jeno menjelaskan pentingnya peran penggemar bagi mereka.
"Kekuatan terbesar kami dan penyemangat kami adalah NCTzen yang selalu mendukung kami dan menghujani kami dengan cinta," ujar Jeno.
Salah satu member NCT Dream, Chenle pun menambahkan, "Kami berjanji akan menunjukkan penampilan terbaik kami dengan bekerja lebih keras lagi untuk membalas semua cinta dan dukungan dari para penggemar kami."
Wawancara penuh The Glass Magazine bersama NCT Dream akan dapat diakses melalui aplikasi The Glass, yang akan dirilis pada hari Senin mendatang secara serempak di seluruh dunia. Para penggemar juga bisa mengakses website The Glass Magazine untuk mempelajari detail pemesanan lebih lanjut.
Sementara itu, NCT Dream kini tengah disibukkan dengan persiapan konser mereka bertajuk 'The Dream Show 2: In A Dream' yang akan diselenggarakan pada tanggal 29-31 Juli 2022 mendatang di Gocheok Sky Dome, Seoul.
Baca Juga
-
BLak-blakan! Soyeon (G)I-DLE Sebut Eks Member dan Sindir HYBE di MAMA 2024
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
143 Entertainment Bantah Tuduhan CEO Terlibat Pelecehan Pada Member MADEIN
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
Artikel Terkait
-
WayV Bertransformasi Jadi Bad Boy di Teaser MV Lagu Terbaru 'Frequency'
-
NCT Dream Raih Trofi ke-3 Lagu 'When I'm With You' di Program 'Music Core'
-
Selamat! NCT Dream Raih Trofi ke-2 Lagu 'When I'm With You' di Music Bank
-
Winwin WayV Cedera di Lokasi Syuting, Langsung Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Doyoung NCT 'The Story': Ceria Hidup Layaknya Healing dan Pelukan Hangat
Entertainment
-
Sinopsis Film Death Whisperer 2, Aksi Nadech Kugimiya Memburu Roh Jahat
-
Review Film The Twisters 2024: Perburuan Badai yang Mendebarkan
-
Laris Banget! Lagu 'Tak Segampang Itu' Tembus 500 Juta Streams di Spotify
-
Sinopsis Film I Want To Talk, Film Terbaru Abhishek Bachchan dan Ahilya Bamroo
-
Trailer Film Popeye the Slayer Man: Teror Maut Si Pelaut Bertangan Besi
Terkini
-
Maarten Paes Absen di Piala AFF 2024, Saatnya Cahya Supriadi Unjuk Gigi?
-
Apesnya Vietnam, Pemusatan Latihan di Korea Terancam Kacau Gegara Hal Ini
-
Ulasan Novel Merasa Pintar, Bodoh Saja Tak Punya Karya Rusdi Matahari
-
Davide Tardozzi Ternyata Pengagum Berat Marc Marquez: Dia Pembalap Hebat
-
Ulasan Buku Patah Paling Ikhlas, Kumpulan Quotes Menenangkan Saat Galau