Salah satu sub-label dari HYBE Labels, yakni ADOR, sukses mengejutkan penggemar dengan mendebutkan girl group baru bernama NewJeans.
Allkpop melansir pada Jum'at (22/7/2022), tepat pukul 00.00 KST, sub label dari HYBE Labels, ADOR, membuat kejutan dengan mengunggah musik video untuk debut girl group baru mereka, yakni NewJeans.
NewJeans merupakan girl group yang diproduksi oleh Chief Brand Officer dari HYBE Labels, yakni Min Hee Jin. Mereka melakukan debut dengan mengunggah musik video di tengah antisipasi yang tinggi akan debutnya girl group baru di bawah naungan sub-label ADOR.
HYBE Labels sudah mengeluarkan sejumlah teaser untuk menarik perhatian para penggemar melalui postingan di media sosial sub-label mereka, ADOR (All Doors One Room) sejak tanggal 1 Juli 2022 lalu.
NewJeans berhasil mencuri perhatian banyak penggemar karena mereka menanti-nanti girl group yang akan debut di bawah asuhan Min Hee Jin.
Akhirnya pada tanggal 22 Juli 2022, tepat tengah malam, girl group NewJeans membuat debut yang mengejutkan semua orang melalui musik video 'Attention'.
Setelah mengejutkan penggemar dengan debut musik video 'Attention', NewJeans kembali mengunggah jadwal persiapan untuk perilisan mini album pertama mereka, bersamaan dengan sejumlah foto dari masing-masing anggota.
Menurut jadwal yang diunggah, NewJeans akan merilis lebih banyak musik video untuk sejumlah track yang berada dalam mini album pertama mereka.
Mulai dari perilisan musik video 'Attention' pada tanggal 22 Juli 2022; musik video 'Hypeboy' pada tanggal 23 Juli 2022; musik video 'Hurt' pada 25 Juli 2022.
Pada tanggal 26 Juli 2022 mereka akan merilis konten Phoning, We Are New Jeans; NewJeans Day pada tanggal 27-31 Juli 2022; perilisan digital pada tanggal 1 Agustus 2022, dan perilisan musik video 'Cookie' pukul 18.00 KST.
Tanggal 4 Agustus 2022, NewJeans akan tampil di M Countdown; tanggal 5 Agustus 2022 tampil di Music Bank; tanggal 6 Agustus 2022 mereka akan tampil di Music Core.
Sementara itu perilisan untuk album fisik akan dilakukan pada tanggal 8 Agustus 2022, dan pembukaan pop-up store pada tanggal 11 Agustus 2022 di The Hyundai Seoul.
Bagaimana apa kalian sudah siap menyambut girl group baru dari HYBE Labels ini?
Baca Juga
-
2 Months oleh Dreamcatcher UAU: Batasan dalam Hubungan Asmara Baru Dua Bulan
-
IU Berikan Pujian untuk Sosok yang Sempurna di Lagu A Beautiful Person
-
Ten NCT Ungkap Rasa Kesepian yang Mendalam di Lagu Debut Jepang 'Silence'
-
Bird On The Edge oleh Lee Mu Jin: Bertahan di Tengah Hati yang Hancur Lebur
-
Usung Genre Rock, Doyoung NCT Bagikan Salam Hangat di Lagu Terbaru 'Memory'
Artikel Terkait
-
ITZY, WSG Wannabe, Nayeon TWICE, dan BTS Puncaki Circle Chart Minggu Ini!
-
Hari Perdana Tayang, Film 'Alienoid' Puncaki Daftar Tonton Harian Bioskop Korea
-
4 Fakta Film Alienoid, Film Terbaru yang Dibintangi oleh Kim Woo Bin
-
Film 2037 Jadi Populer di Jagad Tiktok, Seperti Apa Kisah Perempuan yang di Penjara Ini?
-
Dituding Bersikap Seksis, Kang Daniel Minta Maaf
Entertainment
-
2 Months oleh Dreamcatcher UAU: Batasan dalam Hubungan Asmara Baru Dua Bulan
-
Lepaskan Imej Aktor Laga, Keanu Reeves Ambil Peran Ini di Film Good Fortune
-
Polisi hingga OJK Korsel Dilaporkan Selidiki Bos HYBE Imbas Cuan IPO Rp4 T
-
5 Film Baru Sambut Libur Panjang Bulan Mei, Ada Mission: Impossible (2025)
-
IU Berikan Pujian untuk Sosok yang Sempurna di Lagu A Beautiful Person
Terkini
-
Semen Padang FC Sukses Hindari Degradasi, 3 Pemain Ini Pegang Peran Kunci
-
Harapan Baru Series Harry Potter di Bahu Tiga Bintang Penyihir Cilik
-
Kualifikasi Piala Asia U-23: Jumpa Korea Selatan, Indonesia Bisa Lolos?
-
Singapore Open 2025: Hanya Dua Wakil Indonesia yang Lolos ke Perempat Final
-
Rencanakan Karier, Komunitas MAGA Bangkitkan Semangat Remaja Pulau Pandan