HYBE Labels kembali menuai kritikan dari warganet menyangkut bagaimana mereka menata gaya member girl group NewJeans dan LE SSERAFIM yang masih di bawah umur.
Mengutip dari Koreaboo pada Jum'at (29/7/2022), baru-baru ini sub-label HYBE, ADOR menjadi perbicangan hangat di kalangan warganet setelah mereka mendebutkan member di bawah umur untuk girl group baru mereka, NewJeans.
Kini mereka kembali menuai kritikan dari publik karena gaya yang tidak pantas dari anggota termuda NewJeans.
Publik mengaku, ADOR membuat mereka mengenakan T-Shirt dengan desain yang cukup mengundang pertanyaan dan melakukan pose yang dianggap kurang pantas dengan umur mereka.
Publik masih mengawasi bagaimana Min Hee Jin (CEO ADOR) menangani idol di bawah umur di masa lalu, kini mereka kembali mempertanyakan bagaimana ia akan menangani member di bawah umur dengan grup barunya.
Namun, rupanya bukan hanya ADOR dan Min Hee Jin saja yang mendapat kritikan dari publik, tetapi nama Source Music juga ikut terseret dan menerima kritikan karena dianggap kurang pantas dalam menata gaya member grup di bawah umur.
Sebelumnya, LE SSERAFIM juga menggunakan konsep dan gaya yang dewasa untuk lagu debut mereka 'Fearless' meski mereka memiliki dua anggota yang masih di bawah umur, yakni Hong Eunchae (15 tahun) dan mantan member Kim Garam (16 tahun).
Ketika lagu 'Fearless' pertama kali dirilis, publik pun mengutarakan kekhawatiran mereka untuk beberapa koreografi. Untungnya mereka mengubah gaya tersebut saat tampil di acara musik.
Meskipun begitu HYBE dan Source Music tetap mendapat kritikan tentang bagaimana gaya pakaian para member LE SSERAFIM saat tampil.
"Aku memiliki firasat yang buruk tentang outfit mereka sejak teaser dikeluarkan. Tetapi aku tidak berpikir mereka akan mengenakan gaya seperti itu di atas panggung. Outfit mereka terlihat tidak pantas dan aku takut mereka akan semakin terekspos dan menjadi korban seksualisasi," tulis salah satu warganet.
Topik mendebutkan idola di bawah umur masih menjadi perbincangan hangat di kalangan publik. Mereka berharap para agensi hiburan lebih memperhatikan bagaimana mereka menyajikan image atau menata gaya para idola yang masih di bawah umur.
Baca Juga
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
-
Doyoung NCT Ungkap Harapan dan Semangat di Cuplikan Album Soar Part 1
-
Mulai Rp1,4 Juta, Ini Daftar Harga Tiket Konser Doh Kyung-soo di Jakarta
-
Fly Up oleh RIIZE: Satukan Perbedaan Lewat Musik dan Tari
Artikel Terkait
-
Keren, Album Debut NewJeans Raih Angka Pre-Order 440.000 dalam 3 Hari!
-
Fakta Unik Girl Grup NewJeans, Girl Grup Baru Hybe Entertainment
-
NewJeans Jadi Album GG dengan PO Tertinggi di Ktown4U dalam 24 Jam Pertama
-
Kim Kardashian dan Kylie Jenner Kritik Instagram untuk Tidak Tiru Tiktok: Kembalikan Seperti Semula
-
Miliki Desain Keren, Album Debut NewJeans Disukai Banyak Warganet
Entertainment
-
Netflix Buka Suara Soal Yeji ITZY Gabung Alice in Borderland Season 3
-
Haechan akan Merilis Lagu The Reason I Like You, OST Second Shot At Love
-
Film Animasi KPop Demon Hunters Umumkan Jajaran Pengisi Suara dan Musik
-
Simon Pegg Tolak Film Shaun of the Dead Dibuatkan Sekuel, Ini Alasannya
-
Elektronik hingga Romantis, Intip Preview Album ENHYPEN Bertajuk Desire: Unleash
Terkini
-
4 Klub Unggas Sudah Berjaya di Tahun 2025, tapi Masih Ada Satu Lagi yang Harus Dinantikan!
-
Wacana BRI Liga 1 Tambah Kuota 11 Pemain Asing, Ini 3 Dampak Negatifnya
-
4 Padu Padan OOTD ala Soobin TXT yang Anti Gagal Bikin Gaya Makin Keren!
-
Rayakan Hari Keluarga Sedunia, TFR News Perkenalkan Festival LittleDoodle
-
Review Film Angkara Murka: Horor dan Kekuasaan di Balik Gelapnya Tambang