Melanjutkan episode sebelumnya mengenai hubungan Phu dan Mint yang diperankan oleh Lee Thanat dan Fah Yongwaree dalam episode kedua drama Thailand berjudul Gold Old Days: Bond and Relationship.
Ketika Mint sudah mengetahui alasan mengapa Phu menutup dirinya, Mint semakin ingin selalu ada untuk Phu, tapi lagi-lagi Phu mendorongnya untuk menjauh, meskipun ibu Phu telah berulang kali meminta agar anaknya itu membuka hati agar dia tidak lagi kesepian karena sang ibu tidak akan tinggal di sisinya dalam waktu yang lama. Sampai pada akhirnya Phu mengetahui bahwa selama ini ibunya mengidap kanker payudara. Dokter telah mendiagnosa umur ibu Phu tak lagi lama.
Mendengar hal tersebut, Phu tidak ingin kehilangan orang yang dikasihinya, ia memutuskan untuk merawat ibunya seorang diri dan kembali ke kampung halamannya menghabiskan waktu sisa-sisa terakhir bersama sang ibunda.
Sebelum kembali ke rumah, ibu ingin bertemu dengan Mint. Dengan berat hati Phu menghubungi Mint untuk menemui ibunya, mungkin untuk yang terakhir kalinya. Mint menyanggupi hal tersebut, tetapi dia tidak bisa bertemu saat itu juga karena ada rapat penting yang harus dihadiri. Namun, beberapa hari kemudian Mint mengunjungi kampung halaman Phu dan ibunya serta menghabiskan waktu bersama di sana.
Melihat wajah Phu yang berbinar ketika menyaksikan Mint, ibu lagi-lagi mendorong Phu agar dia berani melangkah mendapatkan hati satu-satunya wanita yang ada untuk Phu, ibu juga tidak ingin Phu kelak akan menyesal di kemudian hari. Awalnya Phu bimbang, apakah dia yakin dapat membawa Mint ke dekapannya atau dia hanya akan diam seperti biasanya, melihat orang-ornag yang berusaha mendekatkan diri padanya pergi begitu saja.
Tidak ingin kesalahan yang sama terulang kembali, Phu mengejar Mint ke kota untuk menemuinya dan menyatakan cintanya. Namun, sayang sekali langkahnya kurang cepat. Mint kini kembali ke mantan kekasihnya. Meskipun awalnya mereka bertengkar karena Phu merasa Mint yang menyianyiakan perasaannya, di sisi lain Mint enggan menunggu Phu yang masih belum bisa berdamai, tetapi pada akhirnya mereka saling bahagia dengan keadaan satu sama lain. Phu mulai bisa membuka dirinya kepada orang lain terutama pada ibunya.
Serial Thailand ‘Good Old Days’ episode 2 ‘Bond and Relationship’ yang dapat disaksikan di yotube GMMTV dan Disney+ Hotstar setiap hari Rabu dan Kamis.
Tag
Baca Juga
-
Makin Blak-blakan, Aaliyah Massaid Akui Bucin Ke Thariq Halilintar: Kamu Juara di Hati Aku
-
Mengenal Li Ran, Princess Eropa dari Asia Pertama, Istri dari Pangeran Charles Belgia
-
Fans Fuji Kecewa Konten Eksklusif Tersebar: Jadi Percuma Bayar
-
Nyanyi 'Cundamani' di Hadapan Happy Asmara, Celetukan Niken Salindry Bikin Ngakak Satu Venue
-
ARMY Next Level! Wanita Ini Pamer Rumah Berkonsep BTS, Semua Serba Ungu
Artikel Terkait
-
Irish Bella Liburan Bareng Anak Sambung ke Thailand, Malah Dikritik Gegara Minuman
-
5 Drama yang Dibintangi Mild Lapassalan, Ada Mu-Girl Miracle Matchmaking
-
Timnas Indonesia U-17 Lewati Thailand dan Vietnam usai Lolos Piala Dunia U-17 2025
-
Review Perjalanan Rival ASEAN di AFC U-17, Thailand Merana, Vietnam-Australia Terancam
-
Ulasan Film 404 Run Run, Atmosfer Horornya Nusuk, Komedinya Pecah
Entertainment
-
Kim Soo-hyun Kembali Bantah Tuduhan Pedofilia kepada Kim Sae-ron
-
Dari Ratu Rom-Com ke Horor, Kim Hye Yoon Digaet Bintangi Film Salmokji
-
xikers 'Breathe,' Tak Gentar Raih Tujuan di Tengah Situasi Sulit
-
7 Karakter Pemeran Utama Drama Netflix Weak Hero Class 2, Ada Lee Jun Young
-
Belum Move On dari 'My Dearest Nemesis'? 3 Drama Ini Punya Vibe Serupa
Terkini
-
Nova Arianto Capai Tonggak Sejarah Baru, Bukti Nyata Talenta Pelatih Lokal?
-
Langgam 'Kuncung' Didi Kempot, Kesederhanaan Hidup yang Kini Dirindukan
-
Review Anime Madome, Raja Iblis Jatuh Cinta Pada Budak Elf
-
Ulasan Buku "The Wisdom", Merenungi Kebijaksanaan Hidup
-
Timnas Indonesia U-17 Tampil Beda saat Gasak Yaman, Nova Arianto Soroti Dua Hal Ini