Luna memulai debutnya sebagai member girl grup f(x) pada tahun 2009 dan menjadi vokalis utama di sana. Selain menjadi anggota f(x), Luna juga menjalani karier solo sebagai penyanyi dan aktris. Sebagai seorang selebritis, Luna mengaku memiliki banyak kekhawatiran terlebih setelah dirinya kehilangan kedua temannya beberapa tahun yang lalu.
Kbizoom melansir, melalui akun Instagram-nya pada 24 Agustus 2022 lalu, Luna bahkan mengaku bahwa dirinya merasa kesulitan untuk berdiri di atas panggung karena depresi dan gangguan panik yang ia derita selama 3 tahun. Namun tak lama setelah diposting, konten tersebut ia hapus.
Postingan tersebut pun membuat para penggemar khawatir atas keadaan Luna. Namun kemarin (29/8/2022), Luna memposting sebuah tulisan panjang di Instagram-nya dengan hashtag "Mari cintai diriku (sendiri)," menunjukkan perkembangan yang baik atas kondisinya sebelumnya.
Luna berkata, "Pada momen di mana aku sangat takut sendirian karena aku suka 'kebersamaan', kurasa itu adalah saatnya aku benar-benar harus berdiri dengan kekuatanku sendiri. Aku tidak bisa menuliskan semuanya karena ini adalah malam dengan begitu banyak pemikiran, tetapi inilah saatnya untuk benar-benar fokus pada diriku sendiri.
Aku sudah terlalu lama membiarkan diriku (tenggelam) dalam penyakit mental, jadi sekarang aku harus berdiri. Aku akan menanggung segala rintangan yang akan menghampiriku. Aku bisa melakukannya.
Aku tak lagi sendirian, jadi aku akan berjuang dan mengatasi (segalanya) untuk mereka yang ada untukku. Pada hari di mana aktor musikal Gun Myung memperkenalkanku di atas panggung yang masih kuingat dengan jelas, kata 'Aktor Park Sun Young' adalah kekuatan besar yang membantuku berkembang sebagai aktor musikal yang pantang menyerah.
Itu lebih berarti karena seniorku yang kuhormati adalah orang pertama yang mengatakan padaku bahwa dia memberitahuku untuk belajar setelah 10 tahun debut. Aku adalah penyanyi-aktor, dan itu belum berubah. Tapi pada awalnya aku adalah idola, jadi semuanya tidak berjalan mulus.
Aku terlalu muda dan tidak cukup untuk mematahkan 'prasangka'. Aku harus bekerja lebih keras, melakukan yang lebih baik, menjadi sempurna dan menjadi kuat untuk memenuhi standar mereka. Sekarang aku ingin memberikan pengakuan terhadap diriku sendiri daripada (mengejar) pengakuan dari orang lain.
Aku selalu menjadi orang yang sangat mencintai diriku sendiri dan melakukan yang terbaik untuk mengakui diriku sendiri. Saat aku aktif sebagai idola, aku tampaknya telah berusaha terlalu keras karena aku ingin diakui oleh orang lain. Aku tidak akan hidup seperti itu lagi."
Melihat pesan panjang tentang pengakuan diri dan self-love yang diunggah Luna, para penggemar pun membanjiri kolom komentarnya dengan dukungan.
"Benar, pengakuan terbesar untuk dirimu adalah pengakuan dari dirimu sendiri! Percayalah pada dirimu sendiri!"
"Aku selalu bersamamu."
"Luna kamu sangat kuat! Aku bangga padamu, kamu panutanku. Semangat Lulu! Aku sangat mencintaimu."
"Luna kami bangga padamu."
"Kami sangat bangga pada Lulu kami! Tetaplah sehat dan kuat."
"Bangga padamu Lulu, kamu tak sendirian! Kami selalu ada untukmu selamanya."
"Kamu memiliki banyak cinta di sekitarmu, ingatlah itu!"
Itulah ungkapan Luna soal niatnya untuk memberikan pengakuan yang pantas untuk dirinya sendiri serta dukungan menyentuh dari para penggemar untuknya. Bagaimana pendapatmu? Tuliskan komentarmu di bawah, ya!
Baca Juga
-
Setelah Jadi Barista Paruh Waktu, Kini Kim Sae Ron Bekerja sebagai Florist?
-
Tak Terima Bayaran Dari Baeksang Awards, Pengakuan Lee Je Hoon Auto Viral
-
Masih di Bawah Umur, Penobatan Haerin NewJeans Jadi Duta Dior Tuai Kritikan
-
Comeback Tim Doldam Dinantikan, Drama Korea Dr. Romantic 3 Raih Rating Fenomenal!
-
Dianggap Berisik, Lokasi Syuting Drama Park Eun Bin Dilempari Batu Bata
Artikel Terkait
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Tanpa Persiapan, Luna Maya dan Maxime Bouttier Ceritakan Kisah di Balik Lamarannya di Jepang
-
Dicecar Maxime Bouttier, Luna Maya Terpaksa Terima Lamaran di Jepang karena Ada Kamera?
-
Main Film Bareng Taskya Namya Lagi, Luna Maya Girang Bisa Bercanda di Lokasi Syuting
-
Ditanya Kabar Pernikahan dengan Maxime Bouttier, Luna Maya Irit Bicara
Entertainment
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
Terkini
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano