Kamu menyukai drama misteri dengan penuh intrik, seperti yang ditampilkan drama beken, Pretty Little Liars? Mungkin kamu akan klop dengan drama satu ini. P.S. I Hate You merupakan drama Thailand yang diproduksi studio GMMTV berkolaborasi dengan Snap 25 Production. Mengangkat kisah 5 tokoh utama, Pearwah Nichapat sebagai Prae, Jan Ployshompoo sebagai Meen, Fah Yongwaree sebagai May, Pat Chayanit sebagai Wanwan, dan Aye Sarunacha sebagai Saras, drama satu ini menawarkan intrik-intrik menarik tiap episodenya.
Pada minggu ini, P.S. I Hate You menayangkan episode 11. Melanjutkan kisah sebelumnya setelah pertempuran Wanwan dan Meen. Wanwan masih marah dan ingin mempermalukan Meen. Di mata Wanwan, Meen bisa menjalankan hidupnya dengan baik bersama Pitch (Lee Thanat). May memberi ide untuk mengadukan hubungan mereka ke ibunya Pitch. Rencana itu berhasil, Pitch dan Meen berpisah, karena sebuah rahasia masa lalu yang terungkap. Meen pernah menerima sogokan ibu Pitch untuk menjauhinya.
Kisah berlanjut ke Wanwan. Setelah dendamnya ke Meen terbalaskan, Wanwan melihat suster yang menjaga adiknya, Win menyuntikkan sesuatu ke infusnya. Sikap suster dan ibunya membuat Wanwan semakin curiga. Ia memutuskan untuk mengunjungi pengacara. Tujuan Wanwan adalah ia ingin mengusir ibunya dan mendapat hak asuh penuh atas adiknya Win. Memberi tahu tujuannya kepada ibu, ibunya lantas membalikkan pernyataan itu kepada Wanwan. Bukankah yang menyebabkan Win dalam kondisi seperti itu adalah Wanwan? Ia yang memperkenalkan Win dengan Palana (Jamie Juthapitch). Wanwan menjadi semakin tertekan.
Di sisi lain, Saras hampir saja ketahuan identitasnya oleh Letnan Term (Mond Tanuchai). Saras berhasil mengelak. Ia menghabiskan hari itu dengan Term sambil bermanja-manja ria. Saras bertemu dengan Meen, mereka berbincang dan suasana kembali hangat seperti semula.
Term dihadapkan dengan suatu tugas, ia harus menangkap Wee atas tuntutan pemerasan wanita. Wee mendekati wanita janda yang haus cinta kasih untuk mendapatkan uang. Term kurang cepat, Wee berhasil kabur. Saat Saras mengetahuinya, dengan panik ia memberi tahu kepada May. May yang dilanda trauma sejak tidakan tidak senonoh yang dilakukan Wee. Wee kabur, bahkan sebelum May sempat untuk menuntutnya atas kejahatan yang ia lakukan.
Episode 11 P.S. I Hate You berakhir dengan cuplikan pertemuan pertama Palana dan Win. Awal semua kesengsaraan. Dapat disimpulkan pada episode ini. Semua masalah yang ada ditimbulkan oleh satu penyebab yang sama, cinta.
Baca Juga
-
Sinopsis Don't Touch My Gang: Kisah Anak Kampung Hadapi Kerasnya Bangkok!
-
Profil Nonnie Pitchakorn, Bintang Baru di Only Friends, Adik Nanon Korapat!
-
Angkat Kisah Kehidupan setelah Kematian, Ini Sinopsis Death is All Around!
-
Relate dengan Guru Muda, Ini Sinopsis Drama Thailand "Thank You Teacher"
-
Sinopsis Serial '6ixtynin9', Dus Mie Instan Berisi Uang yang Berakhir Petaka
Artikel Terkait
-
5 Drama yang Dibintangi Mild Lapassalan, Ada Mu-Girl Miracle Matchmaking
-
Sinopsis Nami Uraraka ni, Meoto Biyori, Drama Kyoko Yoshine dan Kyoya Honda
-
Sinopsis Reborn, Drama China Terbaru Zhang Jing Yi dan Zhou Yi Ran
-
Sinopsis Serial Malaysia Bidaah, Ramai di Indonesia gegara Walid
-
Sinopsis A Minecraft Movie, Film Adaptasi Video Game Puncaki Box Office
Entertainment
-
Kim Soo-hyun Kembali Bantah Tuduhan Pedofilia kepada Kim Sae-ron
-
Dari Ratu Rom-Com ke Horor, Kim Hye Yoon Digaet Bintangi Film Salmokji
-
xikers 'Breathe,' Tak Gentar Raih Tujuan di Tengah Situasi Sulit
-
7 Karakter Pemeran Utama Drama Netflix Weak Hero Class 2, Ada Lee Jun Young
-
Belum Move On dari 'My Dearest Nemesis'? 3 Drama Ini Punya Vibe Serupa
Terkini
-
Nova Arianto Capai Tonggak Sejarah Baru, Bukti Nyata Talenta Pelatih Lokal?
-
Langgam 'Kuncung' Didi Kempot, Kesederhanaan Hidup yang Kini Dirindukan
-
Review Anime Madome, Raja Iblis Jatuh Cinta Pada Budak Elf
-
Ulasan Buku "The Wisdom", Merenungi Kebijaksanaan Hidup
-
Timnas Indonesia U-17 Tampil Beda saat Gasak Yaman, Nova Arianto Soroti Dua Hal Ini