Setelah berjaya dengan predikat sebagai film Korea Selatan terlaris selama tiga pekan, film Hunt yang merupakan debut sutradara Lee Jung Jae akhirnya harus rela turun peringkat ke posisi kedua pada pekan kedua bulan September 2022 ini. Sebelumnya, pasca dirilis pada tanggal 10 Agustus 2022 lalu, film bergenre action tersebut langsung menjadi pemuncak dalam pendapatan penonton harian maupun mingguan di bioskop-bioskop yang ada di Korea Selatan. Setidaknya hal tersebut terjadi dalam 3 pekan beruntun setelah perilisannya, sebelum pada akhirnya dipatahkan oleh film 6/45 yang bergenre komedi dan dirilis pada 24 Agustus 2022 lalu.
Disadur dari laman koreanfilm, setelah dirilis 10 Agustus 2022 lalu, film Hunt yang menceritakan tentang aksi agen Park Pyung Ho yang diperankan oleh Lee Jung Jae tersebut selalu mendapatkan jumlah penonton tertinggi dalam setiap minggunya. Seperti contoh, di pekan pertama perilisan, yakni tanggal 14 Agustus 2022, film yang baru beredar 4 hari tersebut berhasil mendapatkan 1.511.573 penonton. Pencapaian yang memuaskan, karena pada saat itu, film Hansan: Rising Dragon juga tengah berjaya di bioskop Korea Selatan.
Berlanjut di pekan kedua pasca perilisan, yakni tanggal 21 Agustus 2022, film Hunt kembali mencatatkan angka pendapatan penonton di atas 1,5 juta pasang mata, tepatnya 1.530.553 penonton, dan kembali dinobatkan sebagai film terlaris pekan tersebut, mengungguli Hansan: Rising Dragon yang mencatatkan jumlah penonton 845.045 kepala.
Kesuksesan film Hunt memuncaki tangga film terlaris mingguan Korea Selatan masih berlanjut hingga pekan terakhir bulan Agustus 2022 ini. Pada periode 22 Agustus hingga 28 Agustus 2022, mereka kembali mendapatkan jumlah penonton tertinggi di angka 677.944 pasang mata, disusul film 6/45 yang berada di posisi kedua dengan 463.370 penonton.
Memasuki bulan September, jumlah penonton yang didapatkan oleh film Hunt kian menyusut. Tercatat untuk periode 29 Agustus hingga 4 September 2022 lalu, mereka hanya mampu mendapatkan tambahan penonton sebanyak 396.544 pasang mata, dan harus mengakui keunggulan pendapatan penonton film film 6/45 yang mencapai angkat 655.498 pasang mata, sehingga menahbiskan film 6/45 sebagai film terlaris di pekan perdana bulan September 2022.
Dan didasarkan data dari laman yang sama, pekan kedua bulan September 2022 ini, film Hunt kemungkinan akan kembali gagal memuncaki daftar film terlaris mingguan Korea Selatan, karena dari data harian yang dirilis oleh dewan perfilman Korea Selatan, selama sepekan terakhir perolehan penonton film ini masih kalah dari film 6/45 dan film pendatang baru, Confidential Assignment 2: International yang semakin merangkak dalam perolehan penontonnya. Bahkan, dalam 4 hari penayangan, judul film terakhir tersebut telah mengumpulkan lebih dari 1,7 juta pasang mata.
Tag
Baca Juga
-
Kini Bersaing di Level Benua, tapi Bukan Perkara Mudah bagi STY untuk Bawa Pulang Piala AFF 2024
-
Bukan Hanya Negara ASEAN, Kandang Indonesia Kini Juga Patut Ditakuti Para Raksasa Asia
-
Coach Justin, Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Ikatan Telepati yang Terjalin di Antara Mereka
-
Shin Tae-yong, Marselino Ferdinan dan Kengototannya dalam Memilih Pemain yang Berujung Manis
-
Tak Perlu Didebat, Rizky Ridho Memang Layak utuk Bersaing di Level Kompetisi yang Lebih Tinggi!
Artikel Terkait
-
Jadi Pelakor di Guna-Guna Istri Muda, Carissa Perusset Bikin Geram Penonton
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Tentara Korea Utara Menyamar jadi Warga Lokal di Wilayah Perbatasan Rusia-Ukraina
Entertainment
-
Dituntut Selalu Sempurna, Rose BLACKPINK Ungkap Sulitnya Jadi Idol K-Pop
-
Review Film The Burial, Kisah Nyata Pengacara yang Menemukan Sahabat Sejati
-
3 Rekomendasi Drama Upcoming Beragam Genre yang Layak Kamu Nantikan
-
Episode 2 'Love Your Enemy': Rating Melonjak, Cinta & Rivalitas Makin Seru!
-
Jung Woo-sung Konfirmasi Punya Anak dengan Model Moon Ga-bi
Terkini
-
Janji Menguap Kampanye dan Masyarakat yang Tetap Mudah Percaya
-
Kehidupan Seru hingga Penuh Haru Para Driver Ojek Online dalam Webtoon Cao!
-
4 Rekomendasi OOTD Rora BABYMONSTER yang Wajib Kamu Sontek untuk Gaya Kekinian
-
Ulasan Film The French Dispact: Menyelami Dunia Jurnalisme dengan Gaya Unik
-
Ulasan Buku Bertajuk Selamat Datang Bulan, Kumpulan Puisi Ringan dengan Makna Mendalam