LE SSERAFIM baru-baru ini menampilkan episode kedua dari konten dokumenter mereka bertajuk "The World Is My Oyster."
Dalam episode tersebut, salah satu member LE SSERAFIM, yakni Sakura, terlihat emosional setelah mengungkapkan perasaannya bahwa ia kerap dikatai tak bisa bernyanyi oleh sebagian orang.
Mengutip dari Koreaboo pada Senin (19/9/2022), meskipun memiliki pengalaman menjadi seorang idola selama sepuluh tahun, Sakura masih kerap mendengar komentar jahat tentang bakat yang ia miliki.
"Banyak yang mengatakan bahwa aku adalah penyanyi yang buruk," ujar Sakura.
Sakura pun terlihat emosional saat mengungkapkan perasaannya tersebut. Ia mengakui komentar tersebut membuatnya merasa sakit hati. Ia mengatakan, "Ketika aku mendengar komentar seperti itu aku benar-benar tersakiti."
Kata-kata tersebut membuat Sakura menjadi tidak percaya diri hingga ia takut memasuki ruang rekaman. Sampai-sampai Sakura meminta line yang sedikit di dalam lagu grup.
"Aku mendengar semua pembagian part dalam lagu telah diputuskan. Itu yang aku ketahui. Hal tersebut juga membuatku mulai berpikir bahwa aku tidak ingin mendapatkan banyak part," ujar Sakura.
Sakura mengaku bingung antara ingin menunjukkan potensinya, tetapi ia juga tak ingin mendengar kritikan yang sama lagi mengenai kemampuan bernyanyi yang ia miliki.
"Aku ingin melakukan yang terbaik, tetapi aku juga merasa khawatir orang-orang akan mengomentariku lagi," ungkap Sakura.
Pada akhirnya, Sakura tidak membiarkan pendapat buruk orang-orang mengenai kemampuan bernyanyinya menjadi penghalang baginya. Meskipun ia tampak emosional saat membagikan perasaannya mengenai komentar jahat tersebut, ia tetap berusaha tersenyum dan melakukan yang terbaik untuk menghadapi semuanya.
"Kali ini, aku tidak ingin lari dari kenyataan. Aku benar-benar akan bekerja sekuat tenaga," imbuh Sakura.
Sejak awal berkarier sebagai seorang idola, Sakura tidak pernah menyerah dalam mengejar mimpinya. Meskipun ia telah melakukan debut berkali-kali hingga debut bersama LE SSERAFIM, Sakura terus berusaha menunjukkan kemampuan terbaiknya untuk menghibur para penggemar yang mendukung dan mencintainya hingga sekarang.
Bersama LE SSERAFIM, Sakura membuktikan bahwa kerja keras dan semangat yang ia lakukan selama ini membuahkan hasil yang tidak sia-sia.
Baca Juga
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
-
Lagu Kick Start Karya Ampers&One: Lawan Pikiran Takut dan Tak Gentar Hadapi Tantangan
-
Ada Duet Bareng Yena, Intip Tracklist Album Solo Terbaru Jin BTS 'Echo'
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
Artikel Terkait
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
Rayakan Paskah 2025: Ini Dia Lagu Rohani yang Bikin Ibadahmu Lebih Bermakna
-
Lagu Kick Start Karya Ampers&One: Lawan Pikiran Takut dan Tak Gentar Hadapi Tantangan
-
'Di Udara' Efek Rumah Kaca: Seruan Perjuangan yang Tidak Akan Pernah Mati
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
Entertainment
-
Kembali Diperbincangkan, Teman dan Rekan Sebut Mental Justin Bieber Kacau
-
5 Momen Paling Ditunggu Penggemar Manhwa di Anime Solo Leveling Season 3
-
Film Angkara Murka: Bukan Horor Biasa
-
Hailee Steinfeld Akhirnya Kembali Bermusik Lewat Soundtrack Film Sinners
-
Band Mido and Falasol Dipastikan Isi OST Resident Playbook Setelah 4 Tahun
Terkini
-
Needs You Cafe: Ngopi dengan View Danau Sipin yang Bikin Betah Berlama-lama
-
Pesan Stefano Cugurra untuk Wasit Persib vs Bali United, Semoga Bisa Adil!
-
Novel The Drowning Woman: Saat Sebuah Pertolongan Menjadi Pengkhianatan
-
Review Anime Zenshu, Potret Industri Animasi Jepang yang Sesungguhnya
-
Media Belanda Tiba-tiba Berikan Komentar Sindiran ke Mees Hilgers, Ada Apa?