Keputusan Lesti Kejora mencabut laporan KDRT atas nama tersangka Rizky Billar menjadi sorotan massal. Penyanyi dangdut, Bebizie pun angkat bicara mengaku bahwa dia adalah seorang penyintas.
Bebizie secara blak-blakan membagikan pengalaman KDRT yang ia alami saat berumah tangga dulu. Pengakuan itu terkuak saat dirinya menjadi salah satu bintang tamu di acara talkshow yang dipandu oleh Raffi Ahmad dan Irfan Hakim.
Kala itu, KDRT yang dialami Bebizie sudah berjalan sampai dengan 5 tahun. Menurut Bebizie, KDRT dalam rumah tangga adalah hal yang nagih.
Namun, Bebizie lantas mengurai alasan kenapa dirinya akhirnya bisa menyerah dan tidak melanjutkan rumah tangganya.
"Bisa lepas karena aku nyerah. Sudah lima tahun, terus-terusan makin-makin parah dan dia nggak pernah ngasih solusi. Pas terakhir aku dipukul pipinya membekas, kakak tahu. Karena Bebi tuh tidak pernah menceritakan itu ke keluarga. Karena nggak mau jadi pikiran keluarga, malu juga. Ya sudah di situ ditanya, Bebi ngaku dan pilih pisah," tutur Bebizie, dikutip dari Matamata pada Selasa (18/10/2022).
Bebizie mengungkapkan, hal yang membuatnya bertahan adalah posisi dirinya saat itu, yakni ibu rumah tangga. Berkat sang kakak, Bebizie akhirnya memiliki tekad untuk bercerai.
Rupanya Bebizie sempat mencoba untuk menjangkau Lesti Kejora dan memberikan saran untuk Ibu dari Baby L tersebut. Lantaran, Lesti Kejora yang pada akhirnya mencabut laporan dari kepolisian dengan alasan anak.
"Aku setuju mencabut laporannya demi anak, tapi untuk meneruskan rumah tangga maaf ya perlu dipikirkan lagi. (Karena) KDRT itu agak nagih," tandas dia untuk Lesti Kejora.
Baca Juga
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
Artikel Terkait
-
Kartika Putri dan Lesti Kejora Punya Andil Besar dalam Proses Mualafnya Ruben Onsu: Terima Kasih...
-
Bukan Desy Ratnasari, Ternyata Ini Sosok Wanita yang Bikin Ruben Onsu Mantap Jadi Mualaf
-
Sederet Artis Tidak Mudik di Lebaran 2025, Ammar Zoni Karena Masuk Penjara
-
Kini Resmi Cerai, Ingat Lagi Kronologi Kasus KDRT Cut Intan Nabila
-
Lesti Kejora Tak Mudik ke Cianjur Tahun Ini: Tunggu Jalannya Dibenerin Abi Ramzi
Entertainment
-
Sinopsis Film Streaming, Mengulas Kasus Kriminal yang Belum Terpecahkan
-
Selamat! Ten NCT Raih Trofi Pertama Lagu Stunner di Program Musik The Show
-
Catat Tanggalnya! Kai EXO Bagikan Jadwal Teaser Comeback Album 'Wait On Me'
-
Kim Soo-hyun Gugat Ganti Rugi Rp135 Miliar kepada Keluarga Kim Sae-ron
-
Pihak Kim Sae-ron Kembali Rilis Video Baru Usai Bantahan Kim Soo-hyun
Terkini
-
Review Film Twisters: Lebih Bagus dari yang Pertama atau Cuma Nostalgia?
-
Arne Slot Soroti Rekor Unbeaten Everton, Optimis Menangi Derby Merseyside?
-
AI Mengguncang Dunia Seni: Kreator Sejati atau Ilusi Kecerdasan?
-
Review Film 'Pabrik Gula': Teror Mistis di Balik Industri Gula Kolonial
-
Mathew Baker Nyaman di Tim, Kode Timnas Indonesia Berprestasi di Piala Asia U-17?