NCT Dream akan segera merilis digital album untuk winter mini album spesial 'Candy' pada tanggal 16 Desember 2022 mendatang. Menyusul perilisan album digital 'Candy' dan video musik dari lagu utama album tersebut, NCT Dream akan melakukan sejumlah promosi di ajang musik mingguan dengan membawakan penampilan lagu baru mereka.
Mengutip dari akun Twitter @NCTDREAMCENTER pada Kamis (15/12/2022), NCT Dream dijadwalkan akan tampil membawakan lagu 'Candy' dan 'Graduation' pada ajang musik mingguan 'MBC Music Core' pada hari Sabtu (17/12/2022), pukul 15.15 KST.
BACA JUGA: Siap Comeback Akhir Tahun, WayV Rilis Jadwal Teaser Baru Mini Album Phantom
NCTzen (penggemar NCT) menyambut dengan antusias pengumuman tersebut, dan sudah tidak sabar menyaksikan penampilan Mark dan kawan-kawan di ajang musik mingguan dengan membawakan lagu baru mereka 'Candy'.
Namun, setelah mengetahui bahwa NCT Dream juga akan menampilkan lagu b-side track mereka yang berjudul 'Graduation', seketika para penggemar berubah menjadi emosional dan ingin menangis.
Pasalnya, 'Graduation' merupakan lagu yang memiliki arti mendalam tidak hanya bagi NCT Dream sendiri, tetapi juga bagi para penggemar.
Mengutip dari Naver, 'Graduation' merupakan lagu bergenre pop R&B yang memadukan vokal tenang dan string di atas riff piano yang sederhana. Makna dari lagu tersebut memberikan kesan menenangkan orang lain dengan memberikan pelukan hangat.
Secara khusus makna lagu ini dikaitkan dengan mengenang peraturan kelulusan yang sebelumnya ditetapkan kepada NCT Dream sebagi sub unit NCT yang belum tetap waktu itu. Kegelisahan dan ketakutan para member saat melakukan aktivitas bersama dalam bayang-bayang bahwa ini adalah hari terakhir mereka memiliki kesempatan untuk tetap berada di unit yang sama sebagai NCT Dream.
BACA JUGA: Kolaborasi Menarik Para Artis SM Entertainment di '2022 Winter SMTOWN : SMCU PALACE'
Dalam liriknya lagu 'Graduation' juga menyampaikan momen di mana kini member NCT Dream tak perlu lagi mengalami masa kelulusan dan mengucapkan selamat tinggal.
Dengan makna yang sangat dalam dan akan menyaksikan penampilan NCT Dream membawakan lagu tersebut secara live tentu saja membuat para penggemar merasa terharu bahkan sebelum mereka benar-benar melihat penampilan tersebut.
"Maju kamu 'Graduation', aku enggak takut walau nangis sampai banjir," komentar salah satu penggemar.
"Hua, belum apa-apa saya sudah menangis," imbuh penggemar lainnya.
"Ya Tuhan, 'Graduation' juga. Sudahlah, mau nangis saja," tulis salah satu penggemar.
"Aku siap nangis!" ujar penggemar lainnya.
Sementara itu, winter mini album spesial 'Candy' akan dirilis pada tanggal 16 Desember 2022 untuk versi digital, dan pada tanggal 19 Desember 2022 untuk versi album fisik.
Baca Juga
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Tantang Diri Sendiri, Kai EXO Usung Banyak Genre di Album Baru Wait on Me
-
BPM Bantah Rumor Pacaran Taemin SHINee dan Noze: Hanya Teman Kerja!
Artikel Terkait
-
D-4 Comeback, 3 Poin Penting yang Wajib Kamu Nantikan di Album Solo Kai EXO
-
Doyoung NCT Umumkan Comeback Solo dan Konser Terbaru Bulan Juni Depan
-
Rilis Juni Ini, Stray Kids Siap Comeback Lewat Album Jepang Hollow
-
82Major 'Takeover' Upaya Pemberontakan Diri Lewat Melodi yang Intens
-
Army Bersiap! Jin BTS Umumkan Comeback Solo 'Echo' pada 16 Mei 2025
Entertainment
-
Banjir Cameo, 4 Karakter Hospital Playlist Ini Ramaikan Resident Playbook
-
Another Simple Favor, Proyek Reuni Anna Kendrick-Black Lively Rilis 1 Mei
-
Kalahkan Woodz, Mark NCT Raih Trofi Kedua Lagu 1999 di Program 'Music Bank'
-
3 Episode Terbaik Moonrise, Anime Fiksi Ilmiah yang Tayang di Netflix
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
Terkini
-
The Help: Potret Kefanatikan Ras dan Kelas Sosial di Era Tahun 1960-an
-
Tertarik Bela Timnas Indonesia, Ini Profil Pemain Keturunan Luca Blondeau
-
The King of Kings Siap Tayang di Bioskop Indonesia Mulai 18 April
-
Timnas Indonesia U-17 Diminta Move on dari Korea Utara, PSSI Rencanakan Agenda Khusus
-
Indonesia Tuan Rumah AFF Cup U-23 2025, Jadi Peluang Kembali Raih Juara?