Ajang penghargaan musik tahunan Korea Selatan, 'Seoul Music Awards 2023' akan menggelar upacara penghargaan ke-32 pada hari ini tanggal 19 Januari 2023.
Menyusul upacara penghargaan yang akan diadakan malam ini, pihak "Seoul Music Awards' telah mengumumkan terlebih dahulu sejumlah artis yang akan menerima penghargaan khusus sebagai perwakilan dari musik K-Pop dan Hallyu.
Mengutip dari Allkpop pada Kamis (19/1/2023), pertama-tama penghargaan khusus untuk kategori 'K-Pop Special Recognition' akan diberikan kepada girl group KARA.
BACA JUGA: Jimin BTS Dilaporkan Rilis Album Solo Bulan Depan, Begini Kata Agensi
KARA baru-baru ini melakukan comeback grup setelah lebih dari tujuh tahun lamanya melakukan hiatus.
Selanjutnya, penerima penghargaan spesial lainnya yaitu penyanyi solo legendaris K-Pop, Psy, yang akan dianugerahi penghargaan sebagai 'World Best Artist'.
Psy sukses merilis full album kesembilannya, dengan title track lagu 'That That' yang diproduksi dan dinyanyikan bersama Suga BTS.
Terakhir, penghargaan spesial dari Seoul Music Awards 2023 ini merupakan penghargaan untuk kategori 'Legend Artist'. Ini merupakan kategori baru dan akan dipersembahkan untuk pertama kalinya di tahun 2023 ini.
Pemenang pertama untuk kategori 'Legend Artist' akan diberikan kepada penyanyi solo BoA, satu-satunya artis yang menyandang gelar 'Asia's No.1 Star'.
Selain ketiga penghargaan khusus di atas, ajang penghargaan tahunan 'Seoul Music Awards 2023' juga telah mengumumkan sejumlah pemenang dari kategori popularitas. Di mana proses penentuan kemenangan untuk kategori tersebut didapatkan berdasarkan 100% dari hasil voting yang dilakukan oleh para penggemar.
Untuk kategori 'Popularity Award' akan diberikan kepada penyanyi solo Lim Young Woong untuk wilayah Korea Selatan. Suho EXO akan menerima penghargaan 'Popularity Award' kategori global.
Sementara itu, BTS akan menerima penghargaan 'Idol Plus Best Star'.
Selain itu, boy group TEMPEST juga akan menerima penghargaan untuk kategori 'New Star' di tahun 2023 ini.
Ajang penghargaan musik tahunan 'Seoul Music Awards 2023' akan dilaksanakan di KSPO Dome, Seoul, pada pukul 19.00 KST (17.00 WIB) dan dapat disaksikan secara online melalui aplikasi Idol Plus.
Itu tadi daftar penerima penghargaan khusus dan pemenang kategori popularitas dari ajang penghargaan musik tahunan 'Seoul Music Awards 2023'.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Suami Sebut Ngidam Tipu Daya Setan, Kartika Putri Beri Klarifikasi
-
Sambut Album Baru, Louis Tomlinson Rilis Single Terbaru Bertajuk 'Lemonade'
-
Adu Bola Mata oleh Tiara Andini: Ungkapan Perasaan Cinta Tanpa Kata-Kata
-
Sweet Abis, Arumi Bachsin Bagi Tips Cara Dapat Bunga dari Suami
-
Bahas Lavender Marriage! Sarwendah Bagi-Bagi Ilmu atau Sindir Seseorang?
Artikel Terkait
Entertainment
-
El Putra dan Leya Princy Temukan Sisi Diri dalam Peran Cinta & Rangga
-
Lewat Ferry Irwandi, Ahmad Sahroni Sampaikan Maaf kepada Publik
-
Suami Sebut Ngidam Tipu Daya Setan, Kartika Putri Beri Klarifikasi
-
Sering Kasih Tip, Reza Arap Heran Rating Gojeknya Hanya 3,2
-
Sambut Album Baru, Louis Tomlinson Rilis Single Terbaru Bertajuk 'Lemonade'
Terkini
-
Pidato Kahiyang Ayu Viral, Netizen Layangkan Kritikan Pedas
-
AXIS Nation Cup 2025 Tak Hanya Pertandingan, Tapi Juga Karnaval Suporter!
-
AXIS Bawa Energi Baru di ANC 2025, Evan Movic Sulut Api Suporter Bekasi!
-
Dari Sertifikasi K3 Jadi Mobil Mewah: Daftar Aset Haram Eks Wamenaker Noel yang Disita KPK
-
Beda dengan Malaysia, Diam-Diam Filipina Punya Pemain yang Debut Bersama Barcelona