NCT Dream baru-baru ini melakukan wawancara bersama 'Seoul Music Awards' usai memenangkan penghargaan grand prize (Daesang) pada upacara penghargaan musik tahunan 'Seoul Music Awards' yang diadakan pada tanggal 19 Januari 2023 lalu.
Dalam kesempatan tersebut kelima member NCT Dream yang hadir, yakni Renjun, Jeno, Jaemin, Chenle, dan Jisung mengungkapkan harapan tahun baru mereka kepada sesama member.
Mengutip dari akun Twitter @NCTDREAMCENTER pada Rabu (25/1/2023), pertama-tama Renjun mengungkapkan pesan dan harapannya untuk Jaemin di tahun 2023 ini.
BACA JUGA: Jelang Fancon di Jakarta, EXO-SC Ngaku Kangen Fans Indonesia
"Kamu seperti ibu di dalam tim kita. Kamu banyak menjagaku setiap hari, dan aku merasa sangat tersentuh dan berterima kasih. Di tahun 2023 ini, aku berharap Jaemin bisa melakukan apa pun yang ingin ia lakukan," ungkap Renjun untuk Jaemin.
Selanjutnya, Jaemin mengungkapkan harapannya kepada Chenle. Ia menyampaikan, "Sebelumnya aku juga menyukai Chenle. Tetapi selama tahun 2022, aku benar-benar memiliki kesempatan untuk lebih mengetahui pesona Chenle."
"Ia selalu bekerjakeras dan melakukan adlibs di atas panggung. Sebagai mood maker di grup, ia selalu menghangatkan suasana. Ia benar-benar member yang sangat dibutuhkan dalam tim. Di tahun 2023 aku akan lebih mengagumimu," lanjutnya.
Tak ketinggalan pula Chenle juga menyampaikan pesannya untuk Jisung. Ia mengaku, "Ketika aku menyukai sesuatu, aku menjadi gigih, dan sangat bersemangat. Terkadang aku melakukan hal berlebihan, dan Jisung ada untuk menenangkanku."
Ia menambahkan, "Aku merasa berterima kasih karena Jisung mengingatkanku akan kekuranganku, tanpa membuatku merasa bersalah."
Kemudian Jisung menyampaikan harapan dan perasaannya kepada Jeno. Ia mengatakan, "Ia adalah kakak laki-laki yang aku hormati. Aku menganggapnya sebagai pilar grup kami. Mungkin ia merasa lelah dan terganggu akan tanggungjawabnya."
BACA JUGA: VIVIZ Siap Gelar Fan Meeting Perdana di Indonesia
"Tetapi, aku berharap ia akan terus bekerja keras di tahun 2023. Jeno tidak banyak membicarakannya ketika ia lelah. Aku akan menjadi adik yang bisa ia ajak bicara untuk mengungkapkan perasaannya di tahun 2023," imbuhnya.
Terakhir Jeno mengungkapkan perasannya kepada Renjun. Ia mengatakan, "Ada banyak member yang pemalu dan introvert di tim kami. Tetapi, Renjun adalah member yang selalu memberikan kehangatan."
Ia melanjutkan, "Renjun memiliki peran untuk menyatukan kami semua. Karenanya pula kami memiliki rencana untuk pergi berlibur bersama nanti setelah Mark dan Haechan kembali dari jadwal konser tur dunia mereka."
Sementara itu, Jeno juga tak lupa memberikan pesan kepada Mark dan Haechan yang tak bisa ikut hadir bersama mereka.
Jeno menyampaikan dukungan dan semangatnya kepada Mark dan Haechan yang memiliki aktivitas paling sibuk di antara mereka karena aktif di dua grup sekaligus. Ia juga menyampaikan bahwa mereka berdua adalah sumber kekuatan dan semangat bagi semua member NCT Dream.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Pilih Independen, AKMU Siap Hengkang dari YG Entertainment setelah 12 Tahun
-
IDID Melawan Batasan dan Tetap Jadi Diri Sendiri di Lagu Terbaru, Push Back
-
Duet 2 Vokalis Utama, Doyoung NCT Gaet Belle Kiss of Life di Single Terbaru
-
Unjuk Semangat Jiwa Muda, Baby DONT Cry Teriak I Don't Care di Lagu Terbaru
-
Usung Tema Nightmare, BabyMonster Tampil 'Psycho' di Video Musik Terbaru
Artikel Terkait
Entertainment
-
Jennifer Coppen Sentil Haters usai Raih Penghargaan di TikTok Awards 2025
-
Raisa Kabur dari Wartawan di AMI Awards, Alasannya Bikin Netizen Ngakak!
-
Ungguli Severance Season 2, Debut Tayang Pluribus di Apple TV Pecah Rekor
-
Tak Berkonflik, Jordi Onsu Ungkap Alasan Belum Ingin Bertemu Mak Ifah
-
Sutradara Ryan Coogler Kembali ke MCU, Siap Produksi Black Panther 3
Terkini
-
Strategi Jitu Hadapi Persaingan! Begini Langkah Berani Avery Kusumanegara Merombak Total Hotel Mereka
-
Bukan Emas, Erick Thohir Ungkap Target Timnas Indonesia di SEA Games 2025
-
Bye Jerawat! 4 Acne Moisturizer Salicylic Acid Harga Pelajar Rp40 Ribuan
-
Review Film Keadilan: The Verdict, Kasus Korupsi Diungkap Tanpa Ampun!
-
3 Alasan Mengapa Nova Arianto Layak Jadi Pelatih Timnas U-20, Apa Saja?