Girl group Billlie akhirnya akan kembali menyapa para penggemar dengan merilis album baru pada akhir bulan Maret 2023 mendatang.
Mengutip dari Allkpop pada Selasa (7/2/2023), pihak agensi Mystic Story menyampaikan dalam pengumuman resmi mereka bahwa Billlie akan segera melakukan comeback dengan mini album keempat pada akhir bulan Maret mendatang.
"Billlie akan merilis mini album keempat mereka pada akhir bulan Maret 2023. Para penggemar dapat mengantisipasi musikalitas yang unik yang akan ditampilkan oleh Billlie, serta kisah yang lebih mendalam melalui comeback album baru ini," ungkap pihak Mystic Story.
Ini merupakan comeback pertama Billlie setelah tujuh bulan lamanya mereka terakhir melakukan comeback lewat mini album 'the Billage of Perception: Chapter Two'.
Billlie terkenal memiliki konsep album yang unik dengan menggabungkan narasi dari keseluruhan album yang telah mereka rilis sebelumnya. Hal ini sukses meningkatkan antisipasi dan antusiasme para penggemar akan kisah baru seperti apa yang akan diusung Billlie di album baru mereka yang akan dirilis pada akir bulan Maret mendatang.
Sementara itu, Billlie melalkukan debut pada bulan November 2021 lalu, dan sukses mematahkan rekor penjualan album mereka sendiri di setiap comeback yang mereka lakukan. Billlie juga memiliki pertumbuhan grup yang stabil secara global, serta terkenal di kalangan fans domestik dan internasional.
BACA JUGA: Nathalie Holscher Ungkap Uang Bulanan dari Sule Kurang, "Kan Adzam Udah dikasih Rp25juta Sebulan"
Tidak hanya itu, lagu utama dari mini album ketiga 'RING ma Bell (What a Wonderful World)' sukses menduduki ranking #1 di kategori 'Best K-Pop Tracks of 2022' dari majalah populer DAZED.
Selain itu, lagu utama dari mini album kedua mereka bertajuk 'GingaMingaYo (The Strange World)' juga terpilih sebagai salah satu lagu K-Pop terbaik di tahun 2022 oleh sejumlah media outlet ternama seperti Time dan NYLON di Amerika Serikat.
Antisipasi tinggi dari para penggemar untuk abum pertama Billlie di tahun 2023 ini menjadi perhatian khusus dari sejumlah media outlet berita. Kini Billie tengah dalam persiapan tahap akhir perilisan album baru mereka, dan siap kembali menyapa para penggemar pada akhir bulan Maret 2023 mendatang.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Bertema Romantis, Kun Ciptakan Satu Lagu di Album Baru WayV 'Eternal White'
-
Taeyeon Bahas Masa Lalu hingga Masa Depan di Lagu Terbaru, Panorama
-
Penuh Energi, NCT Dream Rap Battle di Penampilan Live Lagu Tempo (0 to 100)
-
Jadi Diri Sendiri, ILLIT Tak Mau Dianggap Imut di Lagu Not Cute Anymore
-
Bukan Soal Popularitas, RIIZE Ingin Berbagi Emosi dan Cinta Lewat Lagu Fame
Artikel Terkait
-
K-Netz Gelut Akibat Jin Mantan Punggawa lovelyz Bongkar Cara Idol Saling Kencan
-
Sama-sama Ingin Comeback, Anggota aespa dan Para Fans Harap Bersabar
-
Comeback Repackage Kedua Key SHINee Banjir Respon Fandom Lain, Mengapa?
-
TXT Jadi Artis K-pop Kelima yang Debut di Peringkat Teratas Billboard 200
-
Muhammadiyah Resmi Tetapkan Awal Ramadhan Jatuh pada 23 Maret 2023
Entertainment
-
Universal Pictures Beri Respons Terkait Masa Depan Franchise Film Wicked
-
Mencengangkan! Insanul Fahmi Telah Nikahi Inara Rusli dan Ngaku Talak Dua Wardatina Mawa
-
Bermuatan Seksual, KPI Tegur Ipar Adalah Maut The Series
-
Luna Maya Bersinar di IMAA 2025! Jadi Host Sekaligus Sabet Piala
-
Amanda Manopo Pamer Test Pack, Fajar Sadboy Malah Ngira Sikat Gigi
Terkini
-
Keadilan atau Intervensi? Prerogatif Presiden dalam Kasus Korupsi ASDP
-
Belum Tayang, Film Agak Laen: Menyala Pantiku Sudah Tembus 50.000 Tiket Pre-sale
-
Mau Ikut Party Jamu? Kenalan Dulu Sama 5 Jenis Jamu dan Manfaatnya
-
Dari Shortcake hingga Pie: 7 Kreasi Dessert Stroberi Klasik dan Modern
-
Bakal Diisi Trio Gelandang Berkualitas, Bagaimana Pembagian Tugas Lini Tengah Timnas SEA Games?