Melalui unggahan di akun Instagram @mecimapro, Mecima Pro selaku promotor dari perhelatan konser TREASURE yang bertajuk '2023 TREASURE TOUR HELLO In Jakarta', secara resmi membagikan jadwal dan tata cara penukaran tiket fisik (9/11/2023).
Adapun tiket sudah bisa ditukar mulai hari Jumat, 17 Maret 2023 mendatang pada pukul 11.00 sampai 20.00 WIB. "Penukaran ditujukan untuk seluruh kategori tiket show day 1 dan show day 2," tulis Mecima Pro.
Bagi penggemar yang berhalangan hadir di hari tersebut tak perlu khawatir, karena masih bisa menukarkan tiket saat hari H pelaksanaan konser. "Penukaran tiket di hari Sabtu dan Minggu dimulai pada pukul 10.00 sampai 18.00 WIB," ujar Mecima melanjutkan.
BACA JUGA: Bikin Khawatir Penggemar, Ningning aespa Ungkap Kondisi Kesehatan Matanya
Menurut keterangan promotor, lokasi penukaran tiket berada di Hall 10 ICE BSD City, Kabupaten Tangerang. Pihaknya pun menyarankan agar penggemar dapat menukar tiketnya sebelum hari H acara, guna menghindari antrean yang menumpuk.
Sementara itu, penggemar yang akan diwakilkan oleh pihak ketiga dalam penukaran tiket harus melampirkan beberapa dokumen yang telah ditentukan. "Pertama E-voucher atau bukti pembelian tercetak. Selanjutnya membawa surat kuasa yang telah ditandatangani oleh kedua belah pihak di atas materai." jelas Mecima Pro.
"Terakhir perlu melampirkan fotokopi kartu identitas pemilik tiket dan fotokopi kartu identitas penukar tiket," imbuhnya.
Pihak promotor turut menyampaikan informasi yang ditujukan bagi pemilik kategori standing, bahwa nomor urut akan diberikan pada saat penukaran tiket.
Perlu diketahui bahwa Indonesia menjadi tempat pemberhentian keempat TREASURE untuk melaksanakan tur dunia pertamanya. Sebelumnya, sudah ada negara Taiwan, Malaysia, dan Jepang yang menjadi pendahulu dilaksanakannya '2023 TREASURE TOUR HELLO'.
Sebagai informasi tambahan, pada konser kali ini TREASURE akan membawakan beberapa lagu populernya, seperti 'Jikjin', 'Boy', 'I Love You', 'Going Crazy', 'Come to Me', 'Blink Like This', 'Slowmotion', 'It's Okay', 'Hello', 'Clap!', 'Darari' dan masih banyak lagi. Selain itu, grup yang terdiri dari sepuluh orang ini turut menyiapkan penampilan spesial dengan membawakan lagu milik seniornya, yakni 'Bang Bang Bang' milik BIGBANG dan 'Rythm Ta' oleh iKON.
Baca Juga
-
4 Rekomendasi HP 1 Jutaan dengan Kamera Terbaik di 2025, Resolusi hingga 50MP!
-
4 Serum dengan Tranexamic Acid untuk Kurangi Produksi Melanin, Bye Noda PIH
-
4 Brightening Serum Lokal dengan Glutathione untuk Efek Cerah Maksimal
-
4 Serum dengan Kombinasi Aloe Vera & Cica, Duo Andalan Kulit Rentan Jerawat
-
Hyein & Haerin Kembali ke ADOR, Masa Depan NewJeans Masih Jadi Tanda Tanya
Artikel Terkait
-
Simak Aturan Nonton Konser Treasure di Indonesia
-
Jelang Konser di Indonesia, Treasure Umumkan Bakal Rilis Lagu Here I Stand
-
Teume Merapat, Intip Pesan Manis dari TREASURE Jelang Konser di Indonesia
-
Cara Penukaran Tiket Konser Treasure, Catat Syaratnya
-
Begini Tata Cara Penukaran Tiket Konser Treasure
Entertainment
-
Usai 17 Tahun Bersama, Marissa Anita Ajukan Gugatan Cerai ke Andrew Trigg
-
Terima Penghargaan Honorary Oscar, Tom Cruise Sampaikan Pesan Haru
-
Setahun Rehat, Fiersa Besari Kembali ke Panggung
-
Christian Bale dalam Tahap Pembicaraan untuk Bergabung di Film Heat 2
-
Insecure Unggah Foto, Vidi Aldiano Ceritakan Kondisi Terkini usai Vakum
Terkini
-
4 Ampoule Korea Calming Kemerahan dan Cegah Breakout pada Kulit Sensitif
-
WEWAW Hadirkan Festival WEtheWAW Jakarta: Membuka Jalan Kepemimpinan Masa Depan Perempuan Indonesia
-
Mengenal Tembang Asmaradhana, Simbol Cinta Mendalam Bagi Masyarakat Jawa
-
Kisruh Pendanaan Gaji Karyawan SPPG yang Belum Cair, Polemik MBG Jilid II?
-
Stop Paksa Bahagia! Inilah Bahaya Tersembunyi dari 'Toxic Positivity' yang Wajib Kamu Tahu