Pada Kamis (23/3/2023) malam, Liu Yifei, Yang Yang, serta beberapa artis China lain seperti Tong Liya, Fan Chengcheng, Wen Qi, Zhang Jiani, hingga Naomi Wang menghadiri acara pembukaan pameran di anniversary ke-75 koleksi Serpenti dari merek Bvlgari.
Berdasarkan informasi yang dirilis melalui akun weibo resmi Bvlgari, Liu Yifei merupakan juru bicara global untuk merek tersebut. Sementara itu, Yang Yang, Tong Liya, Fan Chengcheng, serta Wen Qi menjadi juru bicara Bvlgari China.
Setelah acara berlangsung, video interaksi Liu Yifei dan Yang Yang di acara tersebut sontak mencuri perhatian warganet, hingga sempat memasuki daftar trending di weibo.
Dalam video yang beredar, Liu Yifei tampak melambaikan tangannya dan memanggil Yang Yang ketika dirinya melihat sang aktor berjalan di hadapannya. Menyadari kehadiran Liu Yifei, Yang Yang pun menghampiri aktris China tersebut. Keduanya lalu berpelukan singkat dan tampak mengobrol.
Dengan status Liu Yifei dan Yang Yang di industri hiburan China saat ini, bukanlah hal yang mengherankan jika interaksi keduanya langsung menjadi topik perbincangan warganet. Terlebih lagi, kedua artis papan atas tersebut sebelumnya pernah menjadi lawan main dalam film China Once Upon a Time yang dirilis di tahun 2017.
BACA JUGA: Mama Rieta Ancam Gantikan Pasangan Nagita Slavina, Raffi Ahmad Langsung Kicep
Pertemuan Liu Yifei dan Yang Yang kali ini dapat dikatakan sebagai reuni yang ditunggu-tunggu oleh banyak warganet, terutama yang sebelumnya telah menyaksikan Once Upon a Time. Melihat interaksi keduanya, banyak yang berharap agar mereka kembali menjadi lawan main di drama China.
Once Upon a Time sendiri merupakan versi remake dari drama China hit Eternal Love atau Ten Miles of Peach Blossoms yang diadaptasi dari novel Three Lives Three Worlds, Ten Miles of Peach Blossoms karangan Tang Qi Gong Zi.
Versi drama diperankan oleh sederet artis China populer seperti Yang Mi, Mark Chao, Gao Weiguang, Dilraba Dilmurat, hingga Zhang Binbin. Sementara itu, Once Upon a Time dibintangi oleh Liu Yifei, Yang Yang, Luo Jin, Peng Zisu, Li Chun, Zhang Yaqin, Chen Xingxu, hingga Song Yiren.
Once Upon a Time merupakan versi lebih singkat dari Eternal Love yang mengudara dengan 58 episode. Keduanya sama-sama mengangkat kisah percintaan Bai Qian dan Ye Hua.
Cek berita dan artikel lainnya di GOOGLE NEWS.
Baca Juga
-
Belum Tayang, Story of Kunning Palace Sudah Cetak Prestasi
-
Karier Semakin Bersinar, Zhou Yutong Kini Bergabung dengan Agensi Li Xian
-
Alami Cedera saat Syuting, Aktor Zhang Jin Dilarikan ke Rumah Sakit
-
Sifat Asli Li Xian Dibongkar Mantan Asisten, Netizen Kagum
-
Proses Syuting Selesai, Kapal Yang Zi-Fan Chengcheng Siap Berlayar
Artikel Terkait
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Rayakan Ulang Tahun ke-36, Ini 4 Rekomendasi Drama China Jing Boran
-
Dramatis, Esensi Drama China 'Eat Run Love': Cinta, Luka Lama dan Takdir
-
Rayakan Ulang Tahun ke-42, Ini 5 Drama Xu Hai Qiao yang Tayang di WeTV
-
5 Short Drama China yang Dibintangi Jin Mei Chen, Beragam Genre!
Entertainment
-
Taemin Buka Suara Soal Rumor Kencan dengan Noze, Minta Fans Tetap Percaya
-
5 Rekomendasi Drama China tentang Siluman, Ada The Demon Hunter's Romance
-
Kai EXO Suguhkan Nuansa Gurun Misterius di Teaser MV Pertama 'Wait On Me'
-
Semarak Kartini, 5 Sutradara Perempuan Sinema Indonesia
-
Zoe Kravitz Diincar Jadi Sutradara Film How to Save a Marriage
Terkini
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Miliki 2 Modal Besar untuk Permalukan Arab Saudi
-
Final AFC U-17: Uzbekistan Lebih Siap untuk Menjadi Juara Dibandingkan Tim Tuan Rumah!
-
Media Asing Sebut Timnas Indonesia U-17 akan Tambah Pemain Diaspora Baru, Benarkah?
-
Ulasan Novel Monster Minister: Romansa di Kementerian yang Tak Berujung
-
Ulasan Novel The Confidante Plot: Diantara Manipulasi dan Ketulusan