Taeyang BIGBANG baru saja membagikan poster pertama dirinya bersama Lisa BLACKPINK menjelang perilisan lagu barunya yang berjudul 'Shoong!'.
Dilansir dari Soompi, 'Shoong!' menjadi salah satu lagu baru yang dirilis Taeyang dan masuk dalam album terbarunya yang bertajuk Down to Earth. Mengenai tanggal rilisnya, 'Shoong!' akan bisa dinikmati oleh penggemar pada 25 April 2023 mendatang pukul 16.00 WIB.
Poster lagu 'Shoong!' tersebut langsung mencuri perhatian dan viral di Twitter. Pose Taeyang yang menatap tenang ke arah kamera membuatnya tampak memancarkan aura yang sangat memukau. Sementara di depannya Lisa BLACKPINK menatap Taeyang dengan sangat intens dan penuh rasa percaya diri.
Melalui poster tersebut, para fans dapat memperkirakan penampilan kolaborasi antara Taeyang dan Lisa BLACKPINK akan penuh gaya dalam lagu 'Shoong!' ini.
Melansir dari Allkpop, Taeyang akan kembali dengan album barunya yang bertajuk Down to Earth. Sebelumnya Taeyang telah merilis poter untuk lagu 'Seed' dengan membagikan teaser singkat lagu tersebut. Down to Earth ini menjadi album pertama Taeyang setelah bergabung dengan agensi The Black Label.
Seperti yang sudah diketahui, Taeyang dan Lisa BLACKPINK sebelumnya bersama-sama di bawah naungan YG Entertainment untuk beberapa waktu. Oleh karena itu, kolaborasi mereka kali ini sangat dinanti-nantikan oleh banyak orang terutama di industri musik dan para penggemar.
Taeyang yang memiliki nama asli Dong Young Bae ini memulai debutnya sebagai grup vokal pria BIGBANG. Sebelumnya Taeyang telah membuat kolaborasi bersama dengan Jimin BTS untuk lagu yang berjudul 'VIBE'. Lagu tersebut sangat sukses dan disenangi oleh para penggemar.
Untuk kolaborasinya kali ini dengan Lisa BLACKPINK, diharapkan lagu baru Taeyang yang berjudul 'Shoong!' bisa diterima dan dinikmati oleh seluruh penggemar dan pecinta musik.
'Shoong!' adalah lagu bergenre R&B yang sangat menarik dan memiliki ketukan hip-hop yang sangat tegas. Setelah perilisan poster tersebut, banyak para penggemar yang tidak sabar menantikan perilisan lagu 'Shoong!' ini. Bagaimana denganmu? Apa kamu bersemangat dengan lagu baru Taeyang BIGBANG dan Lisa BLACKPINK?
Baca Juga
-
5 Ide Casual Outfit Terinspirasi dari Hwang Minhyun, Bisa Jadi Referensi!
-
7 Inspirasi OOTD Simpel ala Jung Hae In, Bisa Buat Beragam Look!
-
7 Inspirasi Gaya Sporty ala Cha Eun Woo ASTRO, Tampil Modis dan Fashionable
-
Tampil Anggun dan Elegan dengan 5 Ide Feminim Outfit ala Kim Yoo Jung
-
Biar Gak Mati Gaya, Intip 7 Ide Styling Celana Jeans ala I.N Stray Kids
Artikel Terkait
-
Umumkan Konser Encore 'BORN PINK', BLACKPINK Mulai di Amerika Utara
-
Jungkook BTS-Cha Eun Woo ASTRO Kedapatan Pakai Gelang Sama di Coachella 2023, Fans Auto Heboh
-
Lisa BLACKPINK Disawer saat Tampil di Festival Musik Coachella: Kirain Properti
-
Dirumorkan Berkencan dengan Kang Dong Won, Tipe Ideal Rose BLACKPINK Kembali Dibahas Penggemar
-
5 Seleb Korea yang Klepek-klepek dengan Kang Dong Won, Ada Idola Kamu?
Entertainment
-
Rindu Berat, Beby Prisillia Janji Bersamai Onadio Leonardo di Masa Sulit
-
Cliquers, Bersiap! Ungu Guncang Yogyakarta Lewat Konser 'Waktu yang Dinanti'
-
Vidi Aldiano Menang Gugatan Nuansa Bening, Tuntutan Rp28,4 Miliar Gugur!
-
Rok Sekolah Ditegur Guru, Zaskia Adya Mecca Ungkap Rasanya Punya Anak Remaja
-
5 Karakter di Drama Loves Ambition, Dibintangi Zhao Lusi dan William Chan
Terkini
-
Antara Keluarga dan Masa Depan, Dilema Tak Berujung Sandwich Generation
-
Buy or Bye: 6 Aksesoris iPad yang Wajib Dipertimbangkan sebelum Checkout
-
Bukan soal Pajak! Purbaya Tegaskan Thrifting Tetap Ilegal di Indonesia
-
Bukan Cuma Kekeringan, Banjir Ekstrem Ternyata Sama Mematikannya untuk Padi
-
Pangku Raih Penghargaan Film Cerita Panjang Terbaik di Piala Citra FFI 2025