Usia anak pertama Aurel dan Atta Halilintar genap satu tahun pada Februari 2023 lalu, kini kehamilan anak kedua Aurel Hermansyah menjadi perbincangan empuk belakangan ini.
Kehamilan anak kedua ini membuat Aurel khawatir, lantaran jarak yang terlalu dekat dengan kelahiran anak pertama. Tentu saja bekas operasi caesar yang Aurel alami masih belum kering.
Aurel Hermansyah sempat minta izin kepada suaminya, Atta Halilintar untuk ikut KB setelah melahirkan anak keduanya nanti. Atta menanggapi 'tidaklah mengapa', namun ia masih ragu soal kebolehan hukum pakai KB dalam pandangan Islam. Lebih lanjut, Atta masih akan konsultasi kepada ustaz mengenai hukum tersebut.
Setelah anak keduanya nanti lahir, Aurel Hermansyah masih ingin nambah anak. Hal ini Aurel sampaikan ketika diundang menjadi bintang tamu podcast di kanal YouTube Gue Sehat, pada Kamis (11/5/2023).
"Nah, kalau Aurel sendiri atau Atta sendiri pengin nggak sih punya keluarga besar, banyak anak? Atau mau berapa anaknya?" tuan rumah yang berprofesi sebagai dokter itu bertanya ke Aurel.
Dengan malu-malu Aurel menjawab, sebenarnya ia mendapat kelonggaran dari suaminya mengenai jumlah anak.
"Kalau Bang Atta, sebenarnya dia balikin lagi ke ibunya. Karena yang mengandung kan mamanya. Ya udah gampang, tergantung istrinya, gitu," tambah Aurel Hermansyah.
Aurel juga menambahkan terkait keinginannya untuk punya empat atau lima anak.
"Sebenarnya aku tuh penginnya bukan yang sampai banyak. Cuma pengin kayak mungkin empat atau lima, gitu. Itu banyak nggak, sih?" ujar Aurel Hermansyah sekaligus bertanya.
Rupanya putri sulung Anang Hermansyah dan Krisdayanti ini masih ragu dengan keinginannya untuk memiliki empat atau lima anak.
"Kalau dibanding (orangtua) Atta sebelas anak, nggak banyak sih," jawab wanita yang kerap disapa Dok oleh Aurel itu.
Lagi-lagi Aurel khawatir dengan kandungan anak keduanya, sebab jaraknya yang sangat dekat dengan anak pertama.
Lebih lanjut, dokter tersebut menjelaskan sebab jarak yang begitu dekat dengan anak pertama, sangat dimungkinkan kelahirannya nanti akan caesar lagi.
Menonton video ekslusif tersebut, banyak netizen yang berkomentar.
"Masya Allah aku suka banget isi obrolannya. Asyik banget. Nggak terasa sudah selesai. Menunggu kelanjutannya," kata Nursi***
"Alhamdulillah Mamanur (sapaan buat Aurel) hamil lagi. Semoga Mamanur dan debay sehat selalu, lancar sampai lahiran," ucap Metta***
"Senang lihat Aurel makin cantik dan happy hamil lagi. Alhamdulillah..." ujar Many***
Baca Juga
-
Infinix Note Edge Siap Rilis di Indonesia, Desain Tipis Pakai Chipset Baru
-
Spek Lengkap Moto X70 Air Pro Terungkap, Andalkan Kamera Telefoto Periskop
-
CERPEN: Pertemuan Pertama
-
Tecno Camon 50 Lolos Sertifikasi, Diprediksi Rilis di Indonesia Awal 2026
-
Bocoran Harga Poco M8 dan M8 Pro Terungkap, Spesifikasinya Menggiurkan
Artikel Terkait
-
Laura Meziani Ungkap Borok Nikita Mirzani, Mama Paksa Anak Kerja?
-
Anaknya Berhenti Sekolah di AS, Tasya Kamila Bandingkan dengan Guru di Jakarta
-
Anak Nikita Mirzani Bongkar Aib Ibunya Sendiri : Ngeri Karmanya Dibuat Malu Se-Indonesia
-
Aurel Hermansyah Akui Ingin Punya 5 Anak Lagi dengan Atta Halilintar
-
Sering Tantrum, Tasya Kamila Umumkan Anaknya Berhenti Sekolah
Entertainment
-
Film 5cm: Revolusi Hati Jadi Sekuel Resmi 5 cm Setelah 14 Tahun Penantian
-
So Ji Sub Jadi Ayah dengan Masa Lalu Kelam di Drama Manager Kim
-
Sukses Besar, Zootopia 2 Salip Frozen 2 Jadi Film Animasi Disney Terlaris
-
Andre Taulany Buka-bukaan soal Harapan Baru di 2026: Kawin Lagi!
-
Nama Anak Steffi Zamora Jadi Sorotan, Netizen Kaitkan dengan Laura Anna?