Tingkah laku Nagita Slavina istri Raffi Ahmad selalu tak luput dari sorotan. Apapun yang dilakukan Nagita langsung jadi perbincangan di media sosial.
Terbaru saat Nagita Slavina mengajak karyawannya mencoba jajanan food truck di Jepang. Ada satu momen yang mencuri perhatian yakni ketika Nagita membeli kebab berukuran jumbo.
BACA JUGA: Akhirnya Dipertemukan, Ibu Virgoun Ngaku Senasib dengan Ibu Indah Permatasari
Awalnya Nagita Slavina tampak antusias mencicipi kebab jumbo tersebut. Rasa dari kebab jumbo itu cocok di lidahnya.
"Enak, pedes, crispy, enak," ucap Nagita Slavina sambil mengacungkan jempol tangannya dilansir dari kanal YouTube RANS Entertainment, Jumat (19/5/2023).
Namun, hanya dalam tiga gigitan saja ibu tiga anak ini merasa kenyang. Ia pun tak sanggup menghabiskan kebab jumbo tersebut.
"Aduh perut gue udah nggak sanggup lagi," serunya.
Nagita Slavina berinisiatif menawarkan kebab jumbo miliknya kepada karyawan yang mau.
"Aduh gue kenyak banget nih, ada yang mau gak ya?" tanya Nagita Slavina seraya menghampiri dua karyawannya.
"Kenyang mbak," jawab seorang karyawan.
"Sini mbak," sahut karyawan yang lain bernama Ajay sambil menerima kebab jumbo dari tangan Nagita Slavina.
BACA JUGA: Virgoun Suruh Istri Minta Maaf ke Selingkuhannya, Inara Rusli: yang Lebih Salah Suami Aku
Karyawan tersebut dengan lahap menyantap kebab jumbo yang sebelumnya sudah dicicipi Nagita Slavina. Cuplikan video ini dibagikan ulang akun TikTok @gigislavina1.
Aksi Nagita Slavina menawarkan makanan bekas gigitannya ke karyawan menuai pro kontra warganet.
"Pantesan semua pada nurut," komentar warganet dengan emoji tertawa.
"Biasanya Om Merry yang makan kalau Mbak Gigi gak habis," ujar lainnya dengan emoji tertawa.
"Ajay mirip doi gue selalu welcome sama makanan," sahut yang lain dengan emoji tertawa.
"Gue kalau sisa teman juga mau-mau aja tapi kalau dari yang lain kagak mau," tanggapan warganet lain dengan emoji tertawa.
Cek berita dan artikel yang lain di GOOGLE NEWS
Baca Juga
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
Artikel Terkait
-
Siapa Artis Berinisial TB di Bali yang Pernah Dijual Mantan Muncikari Robby Abbas?
-
Robby Abbas Pernah Jual Artis Terkenal Senilai Rp400 Juta, Inisial TB dan Tinggal di Bali
-
Stop Konsumsi Berlebihan! Ini 6 Makanan yang Bisa Tingkatkan Risiko Kanker Tanpa Disadari
-
Meriam Bellina Sindir Artis yang Tampil Hedon Demi Pencitraan: Di Rumahnya Makan Ikan Asin
-
8 Makanan yang Ternyata Tak Dianjurkan Masuk Kulkas, Jangan sampai Salah Simpan!
Entertainment
-
Lingling Jadi Idol K-Pop Malaysia Pertama, Siap Debut Akhir Mei 2025
-
Selamat! Mark NCT Raih Trofi Ketiga Lagu 1999 di Program 'Music Core'
-
Dibintangi Marlon Wayans, Film Horor Bertajuk Him Bagikan Teaser Perdana
-
Due Tahun Kepergian Moonbin, Moon Sua Cover Lagu Always Remember Us This Way
-
Jin BTS Siap Temui ARMY Lewat Tur Solo Perdana RUNSEOKJIN_EP.TOUR
Terkini
-
Review Film Warfare: Tunjukkan Perang dan Kekacauan dengan Utuh serta Jujur
-
Hidup dalam Empati, Gaya Hidup Reflektif dari Azimah: Derita Gadis Aleppo
-
KH. Hasyim Asy'ari: Tak Banyak Tercatat, Tapi Abadi di Hati Umat
-
Pura Batu Bolong, Wisata Religi di Tepian Pantai Senggigi Lombok
-
Ulasan Film Secret Untold Melody: Rahasia Cinta di Balik Denting Indah Piano